Bawa Storage Besar, Ini Bocoran Samsung Galaxy A90

Siap bersaing dengan smartphone lainnya yang rilis di 2019 nih.

Dinar Surya Oktarini | Amelia Prisilia
Selasa, 22 Januari 2019 | 15:00 WIB
Ilustrasi logo Samsung. (PhoneRadar)

Ilustrasi logo Samsung. (PhoneRadar)

Hitekno.com - Samsung sepertinya sudah sangat menyiapkan berbagai kejutan untuk perangkat anyarnya di tahun 2019, salah satunya adalah Samsung Galaxy A90. Berdasarkan bocorannya, Samsung Galaxy A90 akan hadir dengan membawa storage besar. Kece banget nggak?

Dilansir dari Gadgets Now, vendor smartphone asal Korea Selatan ini sedang bersiap untuk merilis Samsung Galaxy A90 yang kabarnya akan rilis Februari 2019 mendatang.

Kabarnya, Samsung Galaxy A90 ini akan menjadi perangkat versi tertinggi dari jajaran Galaxy A-series. Setelah sebelumnya mengumumkan untuk merilis Galaxy A50 dan Galaxy A40.

Baca Juga: Anti Ribet, DitJen Imigrasi Rilis Aplikasi APAPO untuk Antre Paspor

Samsung Galaxy A90 ini kabarnya merupakan perangkat Samsung dengan kode nama SM-A905F. Walaupun belum semuanya, beberapa bocoran mengenai spesifikasi Samsung Galaxy A90 mencuat di berbagai situs.

Logo Samsung. (Inverse)
Logo Samsung. (Inverse)

Perangkat ini nantinya akan datang dengan kapasitas penyimpanan internal yang cukup besar, yaitu 128 GB.

Selain itu, Samsung Galaxy A90 juga akan membawa beberapa pilihan varian RAM, antara lain RAM 6 GB dan RAM 8 GB.

Baca Juga: Yakuza Kiwami Versi PC Siap Dirilis, Catat Tanggalnya

Soal warna, Samsung Galaxy A90 siap datang dengan tampilan elegan. Beberapa varian warna yang rumornya dibawa oleh perangkat ini antara lain, Black, Silver dan Gold.

Walaupun masih belum dikonfirmasi, kabarnya Samsung Galaxy A90 akan datang dengan varian gradient colour yang semakin menambah elegannya perangkat ini.

Samsung Galaxy A8s. (Samsung)
Layar Infinity-O di Samsung Galaxy A8s. (Samsung)

Mengenai beberapa bocoran spesifikasi atau detil tampilan Samsung Galaxy A90 masih belum diketahui. Namun, banyak yang memprediksi jika Samsung Galaxy A90 akan datang dengan desain Infinity-O pada Galaxy A8s atau bahkan datang dengan layar Infinity-V seperti Galaxy M20.

Baca Juga: Di MWC 2019, Oppo Bawa Smartphone dengan 10x Optical Zoom

Beralih ke sistem keamanannya, Samsung Galaxy A90 kabarnya akan datang dengan sensor pemindai sidik jari di layar yang sama dengan seri Galaxy A-series 2019 terbaru seperti Galaxy A50 dan Galaxy A40.

Berbeda dari sensor pemindai sidik jari pada layar Samsung Galaxy S10 yang menggunakan sensor ultrasonik, Samsung Galaxy A90 kabarnya akan membawa sensor optik layaknya smartphone kekinian saat ini.

Untuk pengguna Samsung, siap-siap dan nantikan kedatangan Samsung Galaxy A90 segera ya. Sepertinya perangkat ini cukup menjanjikan untuk bersaing dalam kelas smartphone lainnya di 2019.

Baca Juga: Mulai Besok, Pesan di WhatsApp Tak Lagi Bebas Diteruskan

Berita Terkait
TERKINI

Western Digita menghadirkan solusi penyimpanan untuk industri media dan hiburan dengan kecepatan tinggi dan kapasitas be...

gadget | 10:59 WIB

Samsung Galaxy A15 dibekali fitur Smart Switch, memudahkan pindah data....

gadget | 11:06 WIB

Manfaatkan fitur AI di Samsung Galaxy Tab S9 series untuk memenuhi kebutuhan profesionalmu sehari-hari...

gadget | 10:21 WIB

Vivo V30 Series diklaim memiliki berbagai fitur yang mendukung perjalanan mudik lebih seru....

gadget | 10:20 WIB

Cek apa saja fitur andalan Realme 12 5G ini....

gadget | 10:11 WIB

Kamera FUJIFILM INSTAX mini 99TM ini merupakan seri premium terbaru dari kamera instan analog INSTAX sekaligus evolusi d...

gadget | 15:32 WIB

Cek berapa harga resmi dan spesifikasi yang ditawarkan Xiaomi 14....

gadget | 14:28 WIB

Ya, dengan HP Rp 1 jutaan sudah bisa jadi teman mudik dengan asyik....

gadget | 10:11 WIB

Jajaran Xiaomi 14, Xiaomi Watch 2, Xiaomi Watch S3, dan Xiaomi Smart Band 8 Pro ini telah resmi tersedia di pasaran....

gadget | 10:03 WIB

Xiaomi Indonesia resmi membawa jajaran produk terbarunya ini, cek apa saja....

gadget | 14:41 WIB

Xiaomi 14 dirancang dengan lensa optik Leica Summilux, desain compact dan performa handal....

gadget | 14:32 WIB

Pengguna Samsung Galaxy Z Flip5 dan Galaxy Z Fold5 bisa menikmatik kecanggihan Galaxy AI segera....

gadget | 17:08 WIB

Momen Lebaran yang sudah dekat bisa menjadi kesempatan bagi kita untuk bersama-sama mengarsipkan foto, video, hingga dok...

gadget | 15:46 WIB

PayDay Sale Maret 2024 menawarkan harga spesial HP POCO....

gadget | 11:29 WIB

Cek apa yang ditawarkan Huawei MateBook D 14 sebagai laptop premium....

gadget | 20:25 WIB

Lonjakan signifikan dalam laba bersih tersebut melebihi harapan pasar dan menandai tingkat profitabilitas tertinggi kedu...

gadget | 16:03 WIB

Berapa harga Huawei MatePad 11.5 PaperMatte Edition ini?...

gadget | 15:55 WIB

Catat tanggalnya, Xiaomi 14 siap rilis ke Indonesia....

gadget | 15:18 WIB
Tampilkan lebih banyak