Vivo NEX 5G Mulai Dipamerkan, Sudah Pakai Snapdragon 855

Chipset baru jaringan baru, apalagi yang baru?

Agung Pratnyawan

Posted: Sabtu, 29 Desember 2018 | 10:30 WIB
Vivo NEX. (Vivo)

Vivo NEX. (Vivo)

Hitekno.com - Vivo NEX, smartphone flagship yang menarik perhatian di 2018 mendapatkan versi barunya. Yaitu Vivo NEX 5G yang telah memakai chipset Qualcomm Snapdragon 855.

Dengan mengusung embel-embel 5G, pastinya smartphone flagship ini telah mendukung jaringan 5G. Vivo NEX 5G ini memakai modem X50 dari Qualcomm yang diklaim sebagai modem 5G terkencang saat ini.

Keberadaan Vivo NEX 5G ini bukan cuma bocoran dari prototipenya saja. Karena Vivo sudah memamerkan smartphone flagship mereka ini dengan jaringan 5G.

Baca Juga: Punya Layar Ganda, Ini Spesifikasi Vivo Nex Dual Display

Vivo NEX 5G. (Weibo)
Vivo NEX 5G. (Weibo)

Tepatnya di China Mobile Global Partner Conference 2018, beragam produsen smartphone memamerkan teknologi dan produk terbaru mereka.

Salah satunya yang menarik perhatian di pameran tersebut adalah kemunculan Vivo NEX 5G ini. Selain itu memang ada smartphone 5G dari Oppo dan Xiaomi yang belumnya diungkap.

Apa yang menarik dari Vivo NEX 5G ini? Bukan cuma dukungan jaringan 5G saja. Namun juga chipset baru yang digunakan smartphone flagship Vivo ini.

Baca Juga: Qualcomm Snapdragon 855 Resmi Meluncur, Ini Keunggulannya

Vivo NEX 5G menggantikan chipset Snapdragon 845 dari seri sebelumnya menjadi Snapdragon 855. Chipset ini adalah yang paling kencang untuk smartphone dari Qualcomm.

Ilustrasi Qualcomm Snapdragon 855. (9to5google)
Ilustrasi Qualcomm Snapdragon 855. (9to5google)

Tak cuma itu, engineering Vivo juga melakukan perubahan banyak pada motherboard, desain antena, dan ukuran baterai yang lebih optimal untuk jaringan 5G.

Vivo sendiri salah satu produsen smartphone yang sejak awal telah mulai melakukan perancangan untuk mendukung jaringan 5G di produknya.

Baca Juga: Perbandingan AnTuTu Snapdragon 855 dengan Chipset Lain

Tak heran Vivo bisa menghadirkan smartphone 5G dengan cepat untuk bersaing dengan produsen lain seperti Xiaomi dan Oppo.

Kita tunggu saja kehadiran Vivo NEX 5G dengan dukungan jaringan 5G dan chipset Snapdragon 855 ini di pasaran nanti.

Baca Juga: Fungsi Lain Kamera Geser Vivo NEX, Jadi Pembuka Tutup Botol

Berita Terkait
Berita Terkini

Kehadiran Vivo Watch 3 yang berdekatan dengan Hari Olahraga Nasional (Haornas) menjadikannya momentum tepat dalam menduk...

gadget | 15:02 WIB

Peluncuran Vivo V40 5G ini juga menjadi penanda dimulainya serangkaian selebrasiVivo 10thAnniversary: A Decade of Joy....

gadget | 08:44 WIB

Dua tahun berturut-turut, Zoho bersama ITS Surabaya menggelar Young Creator Program....

gadget | 19:18 WIB

SamsungGalaxy A06 menawarkan sistem keamanan Knox Vault yang sebelumnya hanya di perangkat kelas atas....

gadget | 15:29 WIB

Qualcomm perluas portofolio Snapdragon X Series dengan meluncurkan Snapdragon X Plus 8-core....

gadget | 15:17 WIB