Bocoran Huawei Nova 4 Ungkap Lubang di Layar, Mungkin Infinity-O

Bakal jadi smartphone Infinity-O pertama, lebih dulu dari Samsung.

Agung Pratnyawan
Kamis, 29 November 2018 | 09:45 WIB
Logo Huawei. (CNet/Oscar Gutierrez)

Logo Huawei. (CNet/Oscar Gutierrez)

Hitekno.com - Layar Infinity-O atau layar berlubang kecil untuk kamera siap untuk dirilis. Diprediksi Huawei Nova 4 bakal jadi smartphone pertama yang memakai teknologi ini.

Dari beragam bocoran yang sudah muncul, dibuatlah sebuah render untuk memprediksi seperti apa tampang smartphone Huawei ini nanti.

Adalah @VenyaGeskin1, yang membuat sebuah gambar render dari Huawei Nova 4 dengan lubang di layar alias Infinity-O.

Baca Juga: Huawei Singkirkan Apple, Samsung Tetap Kuasai Pasar Smartphone

Gamber render Huawei Nova 4. (Twitter/@VenyaGeskin1)
Gamber render Huawei Nova 4. (Twitter/@VenyaGeskin1)

Dari gambar render ini, nampak smartphone Huawei ini sungguh menarik. Apalagi dengan layar yang memenuhi muka depan smartphone tanpa terhalang poni.

Lubang di layar ini untuk meletakkan sebuah kamera selfie. Letaknya pun tidak di tengah, tapi di pojok kiri atas layar.

Menariknya lagi, @VenyaGeskin1 juga masangkan in-display fingerprint sensor. Alias sensor fingerprint yang tertanam di balik layar.

Baca Juga: Huawei Ingin Rilis Smartphone Infinity-O Lebih Dulu dari Samsung

Sedangkan bagian belakang gambar render ini lebih mirip dengan Huawei P20 Pro. Dengan tiga kamera berjajar secara vertikal dengan satu kamera terpisah.

Smartphone Prototipe Huawei. (Winfuture)
Smartphone Prototipe Huawei. (Winfuture)

Gambar render ini dibuatnya dari sebuah smartphone prototipe yang muncul di perayaan ulang tahun Jackson Yee, selebriti Cina dan brand abassador Huawei.

Dalam acara tersebut, Huawei memamerkan prototipe smartphone dengan lubang di layar. Sayangnya tidak diungkap bagian belakang smartphone Huawei ini.

Baca Juga: Huawei Mate 20 Pro Dibongkar, Terungkap Pakai Part Samsung dan LG

Smartphone Prototipe Huawei. (Winfuture)
Smartphone Prototipe Huawei. (Winfuture)

Kita tunggu saja seperti apa Huawei Nova 4 ini nanti. Apakah benar pakai model lubang di layar seperti Infinity-O yang diperkenalkan Samsung?

Berita Terkait
TERKINI

Cek apa yang ditawarkan tablet Xiaomi Pad 6S Pro 12.4....

gadget | 10:55 WIB

Hollyland Pyro H dihadirkan sebagaisolusi HDMI yang dirancang khusus untuk transmisi video hingga 4K/30fps....

gadget | 14:12 WIB

Cek seperti apa Xiaomi Pad 6S Pro ini....

gadget | 14:05 WIB

Cek seperti apa Coros Vertix 2S ini....

gadget | 17:13 WIB

Galaxy AI akhirnya mendukung Bahasa Indonesia untuk Samsung Galaxy S24 Series....

gadget | 10:01 WIB

Untuk menggunakan Layanan Perbaikan Antar Jemput, Vivo menyiapkan saluran khusus yang bisa dihubungi....

gadget | 14:10 WIB

Kolaborasi Qualcomm dan Meta bertujuan mendemokratisasi kemampuan AI generatif dengan mendorong peran OEM dan developer ...

gadget | 14:01 WIB

Manfaatkan performa Samsung Galaxy A55 5G untuk multitasking, berkolaborasi dengan tim, dan terhubung dengan berbagai pe...

gadget | 14:44 WIB

Cek berapa harga Huawei Band 9....

gadget | 11:13 WIB

Western Digita menghadirkan solusi penyimpanan untuk industri media dan hiburan dengan kecepatan tinggi dan kapasitas be...

gadget | 10:59 WIB

Samsung Galaxy A15 dibekali fitur Smart Switch, memudahkan pindah data....

gadget | 11:06 WIB

Manfaatkan fitur AI di Samsung Galaxy Tab S9 series untuk memenuhi kebutuhan profesionalmu sehari-hari...

gadget | 10:21 WIB

Vivo V30 Series diklaim memiliki berbagai fitur yang mendukung perjalanan mudik lebih seru....

gadget | 10:20 WIB

Cek apa saja fitur andalan Realme 12 5G ini....

gadget | 10:11 WIB

Kamera FUJIFILM INSTAX mini 99TM ini merupakan seri premium terbaru dari kamera instan analog INSTAX sekaligus evolusi d...

gadget | 15:32 WIB

Cek berapa harga resmi dan spesifikasi yang ditawarkan Xiaomi 14....

gadget | 14:28 WIB

Ya, dengan HP Rp 1 jutaan sudah bisa jadi teman mudik dengan asyik....

gadget | 10:11 WIB

Jajaran Xiaomi 14, Xiaomi Watch 2, Xiaomi Watch S3, dan Xiaomi Smart Band 8 Pro ini telah resmi tersedia di pasaran....

gadget | 10:03 WIB
Tampilkan lebih banyak