Motorola Luncurkan Moto E5 Play Android Go Edition

Moto E5 Play sebelumnya diluncurkan dengan Android Oreo, namun dengan tambahan Go di belakangnya menandakan perangkat akan dioptimasi pada aplikasi sederhana

Agung Pratnyawan | Rezza Dwi Rachmanta
Minggu, 15 Juli 2018 | 13:00 WIB
Sumber: Android Authority

Sumber: Android Authority

Hitekno.com - Motorola meluncurkan kembali smartphone dengan seri Play tahun ini. Moto E5 Play Android Go Edition akan menyusul Moto G6 Play yang telah dikenalkan sebelumnya.

Bulan April lalu Motorola memperkenalkan enam smartphone baru dengan seri-G dan seri-E. Motorola ingin memperluas pasarnya di segmen entry level dengan meluncurkan deretan E-seriesnya. Beberapa smartphone tersebut adalah Moto E5, Moto E5 Plus, dan Moto E5 Play.

Moto E5 Play sebenarnya diluncurkan khusus untuk pasar Amerika Serikat. Motorola akhirnya berubah pikiran dengan meluncurkan Moto E5 Play Android Go Edition di Eropa dan Amerika latin.

Baca Juga: Bocoran Baru, Sony Xperia XZ3 Membawa 4 kamera

Mengingat perangkat ini ditujukan di segmen entry level, beberapa negara berkembang di Asia kemungkinan dapat mencicipi perangkat ini.

Moto E5 Play sebelumnya diluncurkan dengan Android Oreo murni, namun dengan tambahan Go di belakangnya menandakan perangkat akan dioptimasi pada aplikasi sederhana.

Sumber: Blog.motorola
Sumber: Blog.motorola

Tidak seperti smartphone kebanyakan dengan tambahan Go yang hampir mirip di sisi layar, Moto E5 Play Android Edition memiliki ukuran layar yang berbeda dengan versi originalnya.

Baca Juga: Oppo A3s Siap Hadir dengan Baterai Besar 4320 mAh

Moto E5 Play memiliki laya 5,2 inci dengan resolusi HD. Motorola membuat Moto E5 Play Android Go Edition dengan layar MaxVision 5,3 inci memiliki rasio sebesar 18: 9.

Dilansir dari Gadget NDTV, varian ini akan memiliki kamera yang sama dengan pendahulunya. Kamera belakang memiliki resolusi 8 MP dan kamera depan sebesar 5 MP.

Spesifikasi lain seperti RAM dan prosesor masih belum diketahui. Namun mengingat nama perangkat ini adalah Android Go Edition, Motorola diprediksi akan menempatkan RAM sebesar 1 GB.

Baca Juga: Honor 10 Laris Manis, Terjual 3 Juta Unit

Sumber: Slashgear
Sumber: Slashgear

Jika perangkat memiliki spesifikasi lain yang sama dengan Moto E5 Play,  prosesornya diprediksi menggunakan Snapdragon 425/427 SoC. Memori internal sebesar 16 GB dan baterainya mempunyai kapasitas 2800 mAh.

Jika masih belum puas, Motorola menyediakan slot microSD yang dapat ditingkatkan hingga 128 GB.

Perangkat akan dibanderol dengan harga 128 dolar AS atau Rp 1,8 juta dan dapat dibeli akhir bulan ini. Moto E5 Play Android Go Edition baru tersedia di Eropa dan Amerika Latin.

Baca Juga: Vivo Z10, Kamera Selfie 24 MP

Berita Terkait
TERKINI

Cek apa yang ditawarkan Huawei MateBook D 14 sebagai laptop premium....

gadget | 20:25 WIB

Lonjakan signifikan dalam laba bersih tersebut melebihi harapan pasar dan menandai tingkat profitabilitas tertinggi kedu...

gadget | 16:03 WIB

Berapa harga Huawei MatePad 11.5 PaperMatte Edition ini?...

gadget | 15:55 WIB

Catat tanggalnya, Xiaomi 14 siap rilis ke Indonesia....

gadget | 15:18 WIB

Berapa harga Samsung Galaxy A55 5G dan Samsung Galaxy A35 5G?...

gadget | 18:30 WIB

Dibekali kamera mumpuni, ini cara membuat konten sinematik dengan SamsungGalaxy S24 Series....

gadget | 12:19 WIB

Ini beberapa fitur unggulanPOCO M6 Pro yang diklaim memberikan pengalaman lebih bagi anak muda....

gadget | 12:00 WIB

Harga Samsung Galaxy A05s masih terjangkau, cek berapa sekarang....

gadget | 10:48 WIB

Jika Anda sedang mencari komputer tanpa CPU, Anda bisa cek 4 komputer dari Acer berikut ini....

gadget | 12:44 WIB

Mulai 2 Maret 2024, Vivo V30 sudah dapat diperoleh di seluruh gerai resmi dan mitra Vivo Indonesia....

gadget | 09:48 WIB

Cek seperti apa Huawei FreeBuds Pro 3 ini....

gadget | 18:50 WIB

Samsung akan terus mengembangkan Galaxy Buds Series untuk memberikan kualitas audio dengan kecerdasan dan konektivitas t...

gadget | 15:29 WIB

Redmi Note 13 Series resmi rilis, cek apa saja yang masuk....

gadget | 15:22 WIB

Cek dulu daftar harga Redmi Note 13 Series ini, resmi dihadirkan ke Indonesia....

gadget | 16:26 WIB

Laptop gaming bertema kucing, cek seperti apa Colorfire Meow....

gadget | 18:33 WIB

POCO Indonesia membekali HP baru ini dengan layanan after sales yang memadai....

gadget | 18:09 WIB

Redmi Note 13 Series dipastikan akan meluncur Februari 2024, cek apa yang ditawarkan....

gadget | 17:59 WIB
Tampilkan lebih banyak