Lihat Mahasiswa Ikut Olahraga di Kelas Online, Netizen Herankan Hal Ini

Lihat aksi mahasiswa olahraga dengan penuh semangat meski hanya lewat Zoom.

Agung Pratnyawan

Posted: Senin, 28 Februari 2022 | 13:58 WIB
Mahasiswa olahraga di kelas online. (TikTok)

Mahasiswa olahraga di kelas online. (TikTok)

Hitekno.com - Viral di media sosial, video kelas online yang tak biasa mencuri perhatian netizen. Bagaimana tidak, dalam rekaman ini nampak mahasiswa dengan semangat ikut kelas olahraga yang diadakan dosennya.

Diwartakan Suara.com, dalam video viral ini menampilkan mahasiswa dari salah satu universitas di Bandung ikut kelas online untuk mata kuliah olahraga.

Nampak dalam video viral di media sosial ini penuh semangat dan kompak mengikuti kelas olahraga meskipun lewat Zoom.

Baca Juga: 7 Anime yang Bikin Semangat Olahraga, Pejuang Hidup Sehat Harus Nonton

Video viral itu dibagikan akun TikTok @terserahrere belum lama ini, pemilik akun merekam tampilan layar laptopnya ketika mengikuti kelas olahraga.

Tampak para mahasiswa berdiri dan menggerakkan tubuh mereka sesuai dengan irama dan instruksi dari video yang diputar melalui YouTube.

Kuliah online olahraga. [TikTok]
Kuliah online olahraga. [TikTok]

Beberapa mahasiswa menarik perhatian karena menggerakkan tubuh terlalu bersemangat hingga mengundang tawa.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Anime Olahraga di Netflix, Cocok Mengisi Liburan

"Covid-19 tidak menghalangi kami untuk melakukan matkul olahraga," tulis pemilik akun dalam keterangan pada unggahan videonya.

Rekaman tersebut pun rupanya menginspirasi sebagian besar pengguna TikTok karena menunjukkan bahwa mata kuliah olahraga tetap bisa dilaksanakan selama belajar daring, selama adanya koordinasi dan kerja sama dari pihak pengajar maupun siswa.

Unggahan yang telah dilihat sebanyak lebih dari 5,9 juta penayangan dan disukai sebanyak lebih dari 774.200 kali oleh sesama pengguna TikTok itu pun menuai beragam komentar.

Baca Juga: Sinopsis Futsal Boys, Anime Olahraga Terbaru yang Segera Rilis Januari

Kuliah online olahraga. [TikTok]
Kuliah online olahraga. [TikTok]

Berikut ini beberapa komentar netizen melihat rekaman kelas online para mahasiswa semangat olahraga.

"Mana pada semangat banget lagi," tulis netizen.

"Kayak tawuran online wkwk," komentar lainnya.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Anime Olahraga selain Kapten Tsubasa

"Sumpah gue kalau di situ udah nggak bisa ngapa-ngapain, bisanya cuma ngakak doang," tambah netizen.

"Itu mau senam atau ngajak ribut," sahut lainnya.

"Kok gurunya kepikiran aja buat begini ya," ungkap netizen.

Itulah video viral di media sosial, keheranan netizen lihat mahasiswa semangat olahraga melalui kelas online. (Suara.com/ Lintang Siltya Utami).

Berita Terkait
Berita Terkini

VPN online memungkinkan pengguna internet di Indonesia untuk terhindar dari risiko keamanan siber....

internet | 17:26 WIB

Program Dell AI untuk Telekomunikasi, yang merupakan bagian dari Dell AI Factory, menjawab semua tantangan tersebut deng...

internet | 15:13 WIB

Zoho Analytics versi baru ini menambahkan kekuatan, kecerdasan, dan fleksibilitas untuk melayani lebih banyak bisnis....

internet | 15:04 WIB

Berbagai kemampuan ditawarkan ZohoCRM for Everyone....

internet | 15:09 WIB

Portofolio baru Dell ini dirancang untuk membantu meningkatkan produktivitas organisasi dan karyawan di Indonesia memasu...

internet | 14:41 WIB