OVO Ungkap Tak Punya Hubungan dengan OVO Finance Indonesia

PT Visionet Internasional selaku perusahaan resmi dari uang elektronik OVO tidak berkaitan dan tidak terhubung denganOVO Finance Indonesia.

Agung Pratnyawan

Posted: Rabu, 10 November 2021 | 15:57 WIB
Aplikasi OVO. (OVO)

Aplikasi OVO. (OVO)

Hitekno.com - OVO resmi mengumumkan kalau tidak ada kaitannya dengan OVO Finance Indonesia atau OFI, meski memiliki kesamanyaan bunyi dan kemiripan nama.

PT Visionet Internasional selaku perusahaan resmi dari uang elektronik OVO tidak berkaitan dan tidak terhubung dengan OVO Finance Indonesia seperti diumumkan melalui keterangan resminya.

"OFI (OVO Finance Indonesia) adalah perusahaan multi finance yang tidak ada kaitan sama sekali dan tidak pernah menjadi bagian dari kelompok perusahaan uang elektronik OVO (PT Visionet Internasional) yang mendapatkan izin resmi dari Bank Indonesia. Hanya saja, sejak awal pendiriannya OFI juga menggunakan nama OVO", demikian disampaikan Harumi Supit Head of Public Relations OVO dalam rilis tertulis sebagaimana diterima Suara.com.

"Jadi, pencabutan izin OFI oleh OJK tersebut tidak ada kaitannya sama sekali dengan semua lini bisnis di kelompok usaha uang elektronik OVO," lanjutnya.

Dengan demikian, OVO menjamin semua operasional dan layanan uang elektronik OVO dan perusahaan-perusahaan di bawah OVO Group berlangsung seperti biasa, normal, dan tidak ada masalah sama sekali.

Itulah pernyataan resmi PT Visionet Internasional selaku perusahaan resmi dari uang elektronik OVO  terkait ramainya OVO Finance Indonesia. (Suara.com/ RR Ukirsari Manggalani).

×
Zoomed
Berita Terkait Berita Terkini

Ingin menulis rumus matematika di Word tanpa ribet? Gunakan fitur Equation dan shortcut Alt + = untuk cara cepat dan rap...

internet | 14:10 WIB

Meski terdengar ekstrem, HP meledak bisa dicegah dengan kebiasaan sederhana. Berikut penjelasan lengkap tentang penyebab...

internet | 13:59 WIB

Perburuan link DANA kaget hari ini telah berevolusi dari sekadar mencari 'cuan' berupa saldo DANA gratis hari ini menjad...

internet | 13:38 WIB

Melalui artikel HiTekno.com kali ini, kalian harus memanfaatkan kesempatan mengklaim link DANA kaget hari ini untuk mend...

internet | 12:48 WIB

Ada enam rekomendasi HP Infinix Rp2 jutaan Oktober 2025 yang patut dipertimbangkan, baik untuk gaming ringan, aktivitas ...

internet | 10:25 WIB