Smartfren Rejeki WOW Treasure Hunt Periode Ketiga, Rebut Hadiah Miliaran!

Hadiah total miliaran rupiah dari Smartfren Rejeki WOW Treasure Hunt Periode Ketiga bisa didapatkan dengan cara ini.

Agung Pratnyawan
Selasa, 21 September 2021 | 12:54 WIB
Smartfren Rejeki WOW Treasure Hunt. (Smartfren)

Smartfren Rejeki WOW Treasure Hunt. (Smartfren)

Hitekno.com - Setelah sukses membagikan hadiah dalam gelaran sebelumnya, kini telah disiapkan Smartfren Rejeki WOW Treasure Hunt Periode Ketiga. Pastinya akan kembali memberikan beragam hadiah.

Program ini merupakan apresiasi untuk seluruh pelanggan yang selalu menjadikan layanan internet Smartfren sebagai teman buka peluang baru dan mewujudkan cita-cita. Seluruh pelanggan Smartfren dapat dengan mudah mengikuti program ini serta memenangkan hadiah langsung; juga mendapat kesempatan memenangkan hadiah utama di akhir periode.

Djoko Tata Ibrahim, Deputy CEO Smartfren mengatakan, "Selamat bagi mereka yang telah memenangkan hadiah dari Smartfren Rejeki WOW Treasure Hunt periode sebelumnya. Jangan berkecil hati bagi yang belum menang karena sekarang telah hadir Smartfren Rejeki WOW Treasure Hunt Periode Ketiga. Program ini merupakan apresiasi dari Smartfren bagi seluruh pelanggan dan masyarakat Indonesia. Lebih dari sekadar membagikan hadiah, program ini merupakan wujud nyata dari visi Smartfren memberikan layanan internet yang memberikan manfaat positif serta menjadi teman buka peluang baru bari seluruh pelanggan."

Baca Juga: 6 Cara Unreg Kartu Smartfren

Pemenang Smartfren Rejeki WOW Treasure Hunt Periode Pertama dan Kedua tersebar di seluruh wilayah Indonesia. Beberapa diantaranya adalah Ahmad Sugiyanto, pemenang mobil yang tinggal di Malang; Mursidi, pemenang laptop yang tinggal di Boyolali; Yusrizal, pemenang smartphone yang tinggal di Pekanbaru; Suwito, pemenang motor yang tinggal di Serang; dan Sri Reski Amalia, pemenang logam mulia yang tinggal di Pangkajene, Sulawesi Selatan.

Hadiah total miliaran rupiah dari Smartfren Rejeki WOW Treasure Hunt Periode Ketiga bisa didapatkan dengan mudah dengan cara install atau update aplikasi MySmartfren. Bahkan untuk pelanggan yang baru pertama kali install aplikasi MySmartfren akan mendapat bonus kuota 5 GB.

Setelah meng-install cukup buka aplikasinya, dan mulailah perjalanan berburu harta di gurun pasir. Setiap kali melakukan pengisian pulsa atau membeli paket internet, pelanggan akan melaju lebih dekat ke Oasis tempat harta tersembunyi.

Baca Juga: Berkat Gerakan Ini, Smartfren Sukses Raih Anugerah Inovasi Indonesia 2021

Nilai pengisian pulsa atau pembelian paket tersebut berlaku akumulasi. Setiap kali telah mencapai total Rp100.000 dan kelipatannya di Oasis, maka pelanggan bisa membuka peti harta karun yang berisi berbagai hadiah; seperti smartpoin, pulsa, kuota YouTube, smartphone, tablet, TV, laptop, atau logam mulia.

Jika berhasil mencapai ketiga Oasis, pelanggan mendapatkan kesempatan memenangkan Grand Prize berupa city car (Honda Brio), SUV (Honda BRV), tabungan ratusan juta rupiah, logam mulia, atau sepeda. Semakin banyak transaksi semakin besar hadiahnya.

Selain program Ajak Teman (Referral Program) dan Daily Login, ada fitur dan benefit baru yang hadir di  Rejeki WOW 3 ini dengan hadiah-hadiah menarik yang bisa diikuti dan didapatkan pelanggan. Diantaranya adalah Veteran Booster yaitu booster tambahan yang dapat mempercepat pelanggan sampai ke oasis.

Baca Juga: Smartfren eSIM di Samsung Galaxy Watch4, Fitur Maksimal dengan Kuota 90 GB

Booster ini hanya didapatkan khusus pelanggan yang sudah mengikuti Rejeki WOW periode sebelumnya. Aktivitas atau fitur Mission Challenge dengan hadiah smartpoin, bonus pulsa dan emas, yang bisa didapatkan pelanggan dengan menyelesaikan semua misi/tantangan.

Di periode kali ini, pelanggan juga bisa ikut saling berbagi rejeki lewat fitur Donasi dengan menyumbangkan Smartpoin yang mereka miliki dalam program Donasi dari Smartfren dengan Yayasan Benih Baik.

Sejak awal Smartfren terus mewujudkan visi internet yang bermanfaat positif dan menjadi teman buka peluang bagi masyarakat Indonesia. Smartfren WOW yang di luncurkan Smartfren di tahun 2019 dan mendapatkan respon yang luar biasa dari para pelanggan setia.

Baca Juga: Cara Setting APN Smartfren 4G, Jaringan Cepat dan Stabil

Pada program terdahulu, Smartfren telah berhasil membantu pelanggan mewujudkan impiannya memiliki rumah, kendaraan, hingga tabungan dan gadget terbaru.

Kemudian di sepanjang 2020, Smartfren juga menyelenggarakan berbagai program dengan spirit yang sama, yaitu cashback up to 100% bagi pelanngan terpilih, dengan mengisi ulang pulsa atau membeli paket di semua channel pembelian; WOW Virtual Concert yang tayang dari 3 negara yaitu Inggris, Korea Selatan dan Indonesia; dan Tik Tok challenge yang pada Ramadhan 2020 lalu memberi peluang mewujudkan gadget impian pelanggan.

Karena itu dalam program Rejeki WOW Treasure Hunt Periode Ketiga ini semangat itu kembali dihadirkan oleh Smartfren, dengan cara membuka peluang semua orang untuk ikut serta dan menang.

Smartfren Rejeki WOW Treasure Hunt Periode Ketiga berlangsung pada 21 September 2021 – 14 Januari 2022. Lebih rinci mengenai program Smartfren Rejeki WOW Treasure Hunt Periode Ketiga serta program-program Smartfren lain bisa didapatkan informasinya di www.smartfren.com dan Instagram @smartfrenworld.

Berita Terkait
TERKINI

Seluruh transaksi di acara JakCloth Ramadan 2024 akan menggunakan QRIS dan transfer bank melalui BI FAST....

internet | 14:12 WIB

PointStar menyatakan dukungannya terhadap misi pemerintah dengan memungkinkan integrasi seluruh proses bisnis organisasi...

internet | 17:09 WIB

Grab menjadi perusahaan teknologi pertama yang menerima Sertifikat Penetapan Program Kepatuhan Persaingan Usaha dari KPP...

internet | 17:15 WIB

Seminar di UI memfokuskan pada perkembangan terkini dalam ilmu data, komputasi super, AI generatif, dan etika AI....

internet | 21:26 WIB

Dalam acara ini, peserta bertukar pendapat mengenai tren saat ini dan prospek masa depan AI dalam pendidikan....

internet | 16:31 WIB

Aplikasi Merchant BCA ini didesain sebagai solusi untuk memberdayakan bisnis dari berbagai skala....

internet | 09:36 WIB

Keberadaan CCTV selama ini nyatanya tak cukup mencegah aksi kejahatan....

internet | 12:24 WIB

Berdasarkan feedback pengguna, Samsung akan menyediakan opsi dan pengalaman yang semakin ditingkatkan melalui SamsungGal...

internet | 20:46 WIB

Nuon Digital Indonesia menjajakibisnis baru dan melakukan inovasi pada produk-produk andalannya....

internet | 17:48 WIB

Perubahan nama ini merupakan langkah strategis Google untuk menggabungkan chatbot Bard dan layanan AI lainnya di bawah s...

internet | 18:15 WIB

Program AI TEACH for Indonesia merupakan program pengembangan kapasitas yang bertujuan untuk mengembangkan lanskap pendi...

internet | 17:14 WIB

Pinhome mengumumkan kerja sama dengan BPJS Ketenagakerjaan dalam pengadaan proteksi keselamatan kerja bagi seluruh Rekan...

internet | 09:56 WIB

Didukung Kominfo dan universitas-universitas setempat, kampanye ini bertujuan mengeksplorasi lanskap AI dan mendiskusika...

internet | 11:44 WIB

Di 14 kota, ribuan driver Grab bersama keluarga nonton bareng film Srimulat: Hidup Memang Komedi...

internet | 08:56 WIB

Mengakses konten Premier League melalui situs web atau perangkat streaming tidak resmi akan membuat diri mereka rentan t...

internet | 08:46 WIB

Dell Technologies menyoroti tren-tren baru yang akan membentuk industri teknologi pada tahun 2024 dan di masa depan....

internet | 12:06 WIB

Meningkatkan sistem keamanan menjadi langkah yang baik, tetapi upaya tersebut hanya menjangkau permukaan penyalahgunaan ...

internet | 07:24 WIB
Tampilkan lebih banyak