Viral Video Tetangga Ribut Saling Ledek, Bikin Netizen Geli

Netizen dibuat geli menyaksikan video pertengkaran tetangga ini.

Agung Pratnyawan
Minggu, 29 November 2020 | 17:00 WIB
Viral Tetangga Ribut Saling Ledek (instagram/nenk_update)

Viral Tetangga Ribut Saling Ledek (instagram/nenk_update)

Hitekno.com - Viral di media sosial, video pertengkaran tetangga ribut yang saling ledek. Tentu saja, kelakuan tersebut langsung mencuri perhatian netizen yang penasaran cari tahu apa yang terjadi.

Dalam video viral ini, memperlihatkan sejumlah perempuan yang ribut dan saling ledek. Mereka tampak adu mulut di depan rumah yang terpisahkan rel kereta apai.

Video tersebut diunggah oleh akun Tiktok @e****. Kemudian diunggah ulang oleh akun Instagram @nenk_update pada Minggu (29/11/2020).

Baca Juga: Awalnya Seru Main Perosotan, Ending Video Viral Ini Malah Tak Terduga

Keributan antar tetangga ini diduga karena salah satu merasa iri lantaran ada yang sedang membangun rumah.

"Kita yang bagun rumah. dia yang panas. Macam mana orang dah ada keturunan nggak waras," tulis @e****.

Terlihat dalam video viral di media sosial itu dua orang wanita berdiri di depan rumah bercat merah muda. Mereka berteriak ke arah rel kereta.

Baca Juga: Foto Lalu Lintas Jakarta Tahun 1977 Viral, Netizen: Udah Semrawut Aja Ya

Ada dua wanita lain berdiri di atas rel kereta yang tampak menanggapi ejekan tersebut. Salah satu wanita yang berdiri di atas rel melakukan goyangan seperti meledek.

Viral Tetangga Ribut Saling Ledek (instagram)
Viral Tetangga Ribut Saling Ledek (instagram)

Meskipun tidak begitu jelas apa yang mereka katakan, namun terdengar kata-kata tak pantas yang keluar dari mulut dua kelompok wanita ini.

Sementara itu, perekam video viral ini hanya menyoraki aksi mereka.

Baca Juga: Foto Malioboro Tahun 1948 Viral, Netizen Kesemsem Lihat Sosok Tentara Ini

Tak jauh dari lokasi mereka, terlihat sebuah rumah yang sedang diperbaiki. Terlihat ada terpal dan tiang kayu yang menyangga atap rumah tersebut.

Akun Instagram @nenk_update yang menyebarkan video viral di media sosial itu pun menulis narasi seperti berikut.

"Pengguna tiktok memposting video saat ribut sama tetangga nya, ia menuliskan caption "kita bangun rumah dia yang panas," tulisnya.

Baca Juga: Viral Video Solidaritas Anak Vespa Bantu Bapak Ini, Bikin Netizen Terharu

Ternyata video ini memancing banyak komentar warganet. Netizen pun menceritakan pengalaman serupa dimana mereka pernah berselisih dengan tetangga.

"Tetanggaku saling memotivasi.. sini beli kasur.. yang lain ikutan beli.. sini ngecat rumah.. yang lain ikut termotivasi ngecat rumah," tulis @emma***

"Jangankan tetangga, saudara bikin rumah aja saudara lain ada yang gak senang," komentar @lie****.

"Jadi inget sama tetangga depan rumah, setiap renov rumah atau beli barang-barang selalu aja nyindir, kasihan sebenernya sama orang-orang gitu tuh," ujar @uw****.

Sementara netizen yang lain menyarankan agar aksi tetangga yang seperti itu tidak perlu ditanggapi karena akan memperkeruh suasana.

Video viral tetangga ribut karena bangun rumah dapat disaksikan di sini.

Itulah video viral di media sosial, bagaimana netizen dibuat heboh dengan pertikaian tetangga ribut yang saling ledek. (Suara.com/ Rifan Aditya).

Berita Terkait
TERKINI

Jaringan internet yang ditawarkan HSPnet berkapasitas tinggi hingga 6 Tb/s....

internet | 10:48 WIB

Intel juga mengumumkan jajaran sistem-sistem AI baru yang skalabel dan terbuka, produk-produk generasi berikutnya dan ko...

internet | 18:50 WIB

Seluruh transaksi di acara JakCloth Ramadan 2024 akan menggunakan QRIS dan transfer bank melalui BI FAST....

internet | 14:12 WIB

PointStar menyatakan dukungannya terhadap misi pemerintah dengan memungkinkan integrasi seluruh proses bisnis organisasi...

internet | 17:09 WIB

Grab menjadi perusahaan teknologi pertama yang menerima Sertifikat Penetapan Program Kepatuhan Persaingan Usaha dari KPP...

internet | 17:15 WIB

Seminar di UI memfokuskan pada perkembangan terkini dalam ilmu data, komputasi super, AI generatif, dan etika AI....

internet | 21:26 WIB

Dalam acara ini, peserta bertukar pendapat mengenai tren saat ini dan prospek masa depan AI dalam pendidikan....

internet | 16:31 WIB

Aplikasi Merchant BCA ini didesain sebagai solusi untuk memberdayakan bisnis dari berbagai skala....

internet | 09:36 WIB

Keberadaan CCTV selama ini nyatanya tak cukup mencegah aksi kejahatan....

internet | 12:24 WIB

Berdasarkan feedback pengguna, Samsung akan menyediakan opsi dan pengalaman yang semakin ditingkatkan melalui SamsungGal...

internet | 20:46 WIB

Nuon Digital Indonesia menjajakibisnis baru dan melakukan inovasi pada produk-produk andalannya....

internet | 17:48 WIB

Perubahan nama ini merupakan langkah strategis Google untuk menggabungkan chatbot Bard dan layanan AI lainnya di bawah s...

internet | 18:15 WIB

Program AI TEACH for Indonesia merupakan program pengembangan kapasitas yang bertujuan untuk mengembangkan lanskap pendi...

internet | 17:14 WIB

Pinhome mengumumkan kerja sama dengan BPJS Ketenagakerjaan dalam pengadaan proteksi keselamatan kerja bagi seluruh Rekan...

internet | 09:56 WIB

Didukung Kominfo dan universitas-universitas setempat, kampanye ini bertujuan mengeksplorasi lanskap AI dan mendiskusika...

internet | 11:44 WIB

Di 14 kota, ribuan driver Grab bersama keluarga nonton bareng film Srimulat: Hidup Memang Komedi...

internet | 08:56 WIB

Mengakses konten Premier League melalui situs web atau perangkat streaming tidak resmi akan membuat diri mereka rentan t...

internet | 08:46 WIB
Tampilkan lebih banyak