Pamer Menu Makan Anti Mainstream, Netizen: Tengkleng Baphomet!

Makan tengkleng kepala kambing, netizen ini sebut mirip Baphomet.

Agung Pratnyawan
Sabtu, 25 April 2020 | 18:45 WIB
Tengkleng Baphomet. (Twitter/ marioandriann)

Tengkleng Baphomet. (Twitter/ marioandriann)

Hitekno.com - Tengkleng terkenal sebagai hidangan yang banyak digemari masyarakat, terutama di Pulau Jawa. Namun bagaimana dengan Tengkleng Baphomet yang viral di Twitter ini?

Seperti diketahui, menu kuliner ini berisi tulang kambing yang disajikan dengan kuah segar. Merupakan kuliner legendaris, tengkleng sendiri dulunya kerap disantap oleh pekerja serta tukang masak di zaman penjajahan Belanda.

Bicara soal tengkleng, belum lama ini publik dibuat merinding sekaligus melongo dengan foto sajian tulang kambing tersebut.

Baca Juga: Tak Ketinggalan Tren, Kaesang Bikin Dalgona Coffee Pakai Resep Sendiri

Jika biasanya hanya ditampilkan bagian tulang kaki dan bagian tubuh, lain halnya dengan tengkleng kepala kambing yang dipamerkan oleh netizen berikut ini.

"Lagi makan tengkleng Baphomet," tulis akun Twitter @marioandriann, dikutip Suara.com, Jumat (24/4/2020).

Viral di Twitter Foto Tengkleng Kepala Kambing, Netizen: Lagi Makan Tengkleng Baphomet. (Twitter/@marioandriann)
Viral di Twitter Foto Tengkleng Kepala Kambing, Netizen: Lagi Makan Tengkleng Baphomet. (Twitter/@marioandriann)

Baphomet sendiri merupakan dewa Romawi kuno yang hingga saat ini dijadikan lambang para pemuja setan.

Baca Juga: Tak Hanya Viennetta, Es Krim Legendaris Ini Juga Punya Banyak Fans

Jika dilihat lebih jelas, Baphomet ini digambarkan dalam bentuk kambing yang sedang duduk bersila.

Entah mengapa, terlintas di pikiran sang pengguna Twitter bahwa sajian tersebut malah justru disebutnya mirip Baphomet.

Tengkleng kepala kambing itu tampak diletakkan di atas sebuah piring berisi kuah dengan tanduk yang masih terpasang.

Baca Juga: CEK FAKTA: Benarkah Berkeliaran saat PSBB di Bandung Akan Dipukul Rotan?

Sontak, penampakan tengkleng kepala kambing yang viral di Twitter ini membuat netizen merasa seram sekaligus merinding.

"Kok serem ya," sebut salah seorang netizen.

"Gulai Baphomet, masih ada tanduknya," timpal netizen lainnya.

Baca Juga: Reza Arap Ajak Orang Kaya Sewa Lapangan Basket untuk Tampung Tunawisma

"Nanti sahurnya pakai ini hyung," imbuh netizen lain malah merasa penasaran dengan tengkleng kepala kambing itu.

Hingga artikel ini ditulis, cuitan sekaligus foto tengkleng kepala kambing mirip Baphomet tersebut telah mendapatkan 2 ribu lebih retweet serta 3 ribu likes dari netizen.

Itulah penampakan Tengkleng Baphomet, alias tengkleng kepala kambing yang viral di Twitter. Bagaimana pendapatmu, minat mencicipinya? (Suara.com/ Arendya Nariswari).

Berita Terkait
TERKINI

Seluruh transaksi di acara JakCloth Ramadan 2024 akan menggunakan QRIS dan transfer bank melalui BI FAST....

internet | 14:12 WIB

PointStar menyatakan dukungannya terhadap misi pemerintah dengan memungkinkan integrasi seluruh proses bisnis organisasi...

internet | 17:09 WIB

Grab menjadi perusahaan teknologi pertama yang menerima Sertifikat Penetapan Program Kepatuhan Persaingan Usaha dari KPP...

internet | 17:15 WIB

Seminar di UI memfokuskan pada perkembangan terkini dalam ilmu data, komputasi super, AI generatif, dan etika AI....

internet | 21:26 WIB

Dalam acara ini, peserta bertukar pendapat mengenai tren saat ini dan prospek masa depan AI dalam pendidikan....

internet | 16:31 WIB

Aplikasi Merchant BCA ini didesain sebagai solusi untuk memberdayakan bisnis dari berbagai skala....

internet | 09:36 WIB

Keberadaan CCTV selama ini nyatanya tak cukup mencegah aksi kejahatan....

internet | 12:24 WIB

Berdasarkan feedback pengguna, Samsung akan menyediakan opsi dan pengalaman yang semakin ditingkatkan melalui SamsungGal...

internet | 20:46 WIB

Nuon Digital Indonesia menjajakibisnis baru dan melakukan inovasi pada produk-produk andalannya....

internet | 17:48 WIB

Perubahan nama ini merupakan langkah strategis Google untuk menggabungkan chatbot Bard dan layanan AI lainnya di bawah s...

internet | 18:15 WIB

Program AI TEACH for Indonesia merupakan program pengembangan kapasitas yang bertujuan untuk mengembangkan lanskap pendi...

internet | 17:14 WIB

Pinhome mengumumkan kerja sama dengan BPJS Ketenagakerjaan dalam pengadaan proteksi keselamatan kerja bagi seluruh Rekan...

internet | 09:56 WIB

Didukung Kominfo dan universitas-universitas setempat, kampanye ini bertujuan mengeksplorasi lanskap AI dan mendiskusika...

internet | 11:44 WIB

Di 14 kota, ribuan driver Grab bersama keluarga nonton bareng film Srimulat: Hidup Memang Komedi...

internet | 08:56 WIB

Mengakses konten Premier League melalui situs web atau perangkat streaming tidak resmi akan membuat diri mereka rentan t...

internet | 08:46 WIB

Dell Technologies menyoroti tren-tren baru yang akan membentuk industri teknologi pada tahun 2024 dan di masa depan....

internet | 12:06 WIB

Meningkatkan sistem keamanan menjadi langkah yang baik, tetapi upaya tersebut hanya menjangkau permukaan penyalahgunaan ...

internet | 07:24 WIB
Tampilkan lebih banyak