Pesan di HP Jadul Ini Bikin Nostalgia Merinding, Pernah Mengalaminya?

Bagi generasi zaman old, pesan di HP jadul ini sering ditemui pada zamannya.

Agung Pratnyawan | Rezza Dwi Rachmanta
Senin, 24 Februari 2020 | 11:45 WIB
Pesan di HP jadul ini pernah booming di zamannya. (Twitter/ mikalodon)

Pesan di HP jadul ini pernah booming di zamannya. (Twitter/ mikalodon)

Hitekno.com - Bagi generasi zaman old, terutama generasi 80-an dan generasi 90-an, mereka pasti mengalami hype absurd yang biasanya terjadi di masa remaja mereka. Salah satu yang pernah "booming" merupakan SMS berantai yang dikirimkan melalui hape layar berwarna atau bahkan layar monokrom khas HP jadul.

Seorang netizen dengan akun Twitter bernama @mikalodon membagikan thread dengan caption bertuliskan "Ketakutan masa laluku".

Thread yang dibagikan berhasil viral di Twitter setelah mendapatkan lebih dari 860 Retweet dan 1.400 Like.

Baca Juga: Kena Tilang Masuk Jalur Cepat, Pengendara Motor: Tapi Saya Memang Cepat

Tak hanya zaman now yang dipenuhi pesan hoaks di media sosial, zaman old juga terdapat pesan hoaks yang dikirim secara berantai melalui SMS.

Jika berita hoaks di zaman sekarang bisa memecah persatuan bangsa, pesan hoaks di masa lalu justru bisa membuat orang ketakutan di dalam kamar.

Thread mengenai pesan di HP jadul ini viral di Twitter. (Twitter/ mikalodon)
Thread mengenai pesan di HP jadul ini viral di Twitter. (Twitter/ mikalodon)

Namun bagi orang dengan logika tinggi, pesan absurd yang beredar secara berantai mungkin hanya ditanggapi dengan tertawaan saja.

Bagi generasi 80-an dan generasi 90-an, mereka pasti pernah menerima pesan dengan narasi ketakutan.

Baca Juga: Desain Ala Telepon Jadul, Ini Ponsel Unik di Dunia dengan Nomor Putar

"Dik kakak minta tolong lepaskan ikat kepala kakak, terlupa waktu dimakamkan. Sekarang kakak ada di jendela kamar adik, tolong ya dik," tulis pesan di sebuah HP jadul tersebut.

Banyak netizen yang merasa pernah mendapatkan pesan semacam itu. Tentunya pesan berbau hoaks dan prank di atas tidak benar-benar terjadi dan disinyalir merupakan ulah orang iseng saja.

"Orang jaman dulu resenya kreatif banget ya. Idenya itu loh..wkwkwk," kata @makanakuya.

Baca Juga: Main Game Snake di Nokia Jadul, Ending Video Ini Bikin Netizen Minder

Ilustrasi HP jadul Motorola Razr 3i. (GSM Arena)
Ilustrasi HP jadul Motorola Razr 3i. (GSM Arena)

"Gua takut yang peri hitam *nj*r, yang bakal dikutuk kalo nggak nge-forward lagi ke 7 orang," tulis @liptintadctt.

"Harusnya dulu dibales gini ya -->Lah bisa kirim sms harusnya bisa lepas tali sendiri dong, manja amat jadi pocong(emoticon tertawa)" cuit @ulin_nzr.

Tak hanya fokus dengan pesannya, banyak netizen yang menebak seri HP jadul di dalam thread tersebut.

Baca Juga: Generasi 90an, Yuk Nostalgia Sama Jokes Receh di Tutup Botol Ini

"Ah HP RAZR. Musiknya terkenal kencang," komentar @Sigitsato.

"Motorola RAZR v3i bukan sih HP-nya? HP impian zaman dulu..wkwk," balas @namakususahbgt.

Itulah tadi pesan di HP jadul yang bikin netizen auto nostalgia hingga viral di Twitter, bagaimana pendapat kamu?

Berita Terkait
TERKINI

Jaringan internet yang ditawarkan HSPnet berkapasitas tinggi hingga 6 Tb/s....

internet | 10:48 WIB

Intel juga mengumumkan jajaran sistem-sistem AI baru yang skalabel dan terbuka, produk-produk generasi berikutnya dan ko...

internet | 18:50 WIB

Seluruh transaksi di acara JakCloth Ramadan 2024 akan menggunakan QRIS dan transfer bank melalui BI FAST....

internet | 14:12 WIB

PointStar menyatakan dukungannya terhadap misi pemerintah dengan memungkinkan integrasi seluruh proses bisnis organisasi...

internet | 17:09 WIB

Grab menjadi perusahaan teknologi pertama yang menerima Sertifikat Penetapan Program Kepatuhan Persaingan Usaha dari KPP...

internet | 17:15 WIB

Seminar di UI memfokuskan pada perkembangan terkini dalam ilmu data, komputasi super, AI generatif, dan etika AI....

internet | 21:26 WIB

Dalam acara ini, peserta bertukar pendapat mengenai tren saat ini dan prospek masa depan AI dalam pendidikan....

internet | 16:31 WIB

Aplikasi Merchant BCA ini didesain sebagai solusi untuk memberdayakan bisnis dari berbagai skala....

internet | 09:36 WIB

Keberadaan CCTV selama ini nyatanya tak cukup mencegah aksi kejahatan....

internet | 12:24 WIB

Berdasarkan feedback pengguna, Samsung akan menyediakan opsi dan pengalaman yang semakin ditingkatkan melalui SamsungGal...

internet | 20:46 WIB

Nuon Digital Indonesia menjajakibisnis baru dan melakukan inovasi pada produk-produk andalannya....

internet | 17:48 WIB

Perubahan nama ini merupakan langkah strategis Google untuk menggabungkan chatbot Bard dan layanan AI lainnya di bawah s...

internet | 18:15 WIB

Program AI TEACH for Indonesia merupakan program pengembangan kapasitas yang bertujuan untuk mengembangkan lanskap pendi...

internet | 17:14 WIB

Pinhome mengumumkan kerja sama dengan BPJS Ketenagakerjaan dalam pengadaan proteksi keselamatan kerja bagi seluruh Rekan...

internet | 09:56 WIB

Didukung Kominfo dan universitas-universitas setempat, kampanye ini bertujuan mengeksplorasi lanskap AI dan mendiskusika...

internet | 11:44 WIB

Di 14 kota, ribuan driver Grab bersama keluarga nonton bareng film Srimulat: Hidup Memang Komedi...

internet | 08:56 WIB

Mengakses konten Premier League melalui situs web atau perangkat streaming tidak resmi akan membuat diri mereka rentan t...

internet | 08:46 WIB
Tampilkan lebih banyak