Bikin Pesta Ulang Tahun tapi Tak Ada yang Datang, Netizen Ini Curhat

Kisah pilu ini mendapat sorotan dari netizen di Twitter.

Dinar Surya Oktarini
Selasa, 09 April 2019 | 10:30 WIB
Kisah sedih ulang tahun. (Pixabay/StockSnap)

Kisah sedih ulang tahun. (Pixabay/StockSnap)

Hitekno.com - Ulang tahun harusnya menjadi hari yang paling membahagiakan dan berkesan di dalam hidup seseorang, karena ulang tahun hanya datang sekali dalam setahun. 

Melalui akun Twitter @askmenfess, kisah pilu kembali diceritakan, kali ini datang dari adiknya yang hari itu berulang tahun namun tak ada satu pun temannya yang datang untuk merayakannya.

Dalam unggahannya yang juga disertai foto makanan tersebut, terlihat sepi tanpa ada seorang pun yang memakannya.

Baca Juga: Face Unlocknya Berfungsi saat Tidur, Pria Ini Kehilangan Uang Puluhan Juta

Padahal sedari pagi, ibunya sudah semangat memasak makanan untuk hari ulang tahun adiknya yang ke-15.

Kisah sedih ulang tahun. (Twitter/@askmenfess)
Kisah sedih ulang tahun. (Twitter/@askmenfess)

Beragam masakan telah siap tersaji bersama dengan buah dan beberapa toples sajian dan minuman untuk merayakan hari jadi adiknya bersama teman-temannya.

Namun makanan dengan porsi yang banyak tersebut tak tersentuh sama sekali, bahkan teman-teman adiknya tak nampak batang hidungnya.

Baca Juga: Asus Siapkan Laptop Gaming Tipis Ditenagai GPU RTX

Ibu dan adiknya sedang menunggu teman-temannya datang ke rumah di ruang tamu, sedangkan ia tampak ingin menangis dengan pemandangan tersebut.

Kisah sedih ulang tahun. (Twitter/@askmenfess)
Kisah sedih ulang tahun. (Twitter/@askmenfess)

''hari ini adek aku ulang tahun yg ke 15, ibu aku udah masak banyak buat dia sama temen2nya.. tapi sampe sekarang temennya gak ada yg datang. Ibu aku dari pagi udah masak,pingin nangis liat ibu aku nunggu di ruang tamu sama adekku'' tulisnya dalam caption dengan ditambah emoticon menangis.

Kisah sedih yang dibagikan di Twitter ini mendapat banyak respon dari netizen, tak sedikit yang menitipkan salam dan mengucapkan selamat ulang tahun pada adiknya.

Baca Juga: Muncul Petisi Online Tuntut Banned Channel YouTube PewDiePie, Ini Alasannya

@miegorengsoto ''aku titip ucapan selamat ulang tahun ya buat adek kamu. udah umur 15 semoga makin jadi pribadi yang dewasa dan bertanggung jawab''

@bagibagirejeki ''selamat ulang tahun adiknya sender! Lancar terus rezekinya ya kalian..''

@goodnutritiong ''Selamat ulang tahun adeknya sender!! Wish her/him all the best! Enak banget itu huaa kalau aku mah langsung cuss :(''

Baca Juga: Lagi, Apple Watch Series 4 Selamatkan Nyawa Penggunanya

@JANGANSENTUHAQq ''aku nangis juga bacanya nder :"( btw, selamat ulang tahun untuk adik kamu ya! semoga adik kamu jadi anak yg pintar, cerdas dan berprestasi. semoga ibu kamu lancar juga rezeqinya. semangat sayang''

Kisah pilu netizen yang menceritakan hari sedih di hari ulang tahun adiknya ini mendapatkan lebih dari 4,5 ribu retweets dan 5,3 ribu likes di Twitter.

Berita Terkait
TERKINI

Seminar di UI memfokuskan pada perkembangan terkini dalam ilmu data, komputasi super, AI generatif, dan etika AI....

internet | 21:26 WIB

Dalam acara ini, peserta bertukar pendapat mengenai tren saat ini dan prospek masa depan AI dalam pendidikan....

internet | 16:31 WIB

Aplikasi Merchant BCA ini didesain sebagai solusi untuk memberdayakan bisnis dari berbagai skala....

internet | 09:36 WIB

Keberadaan CCTV selama ini nyatanya tak cukup mencegah aksi kejahatan....

internet | 12:24 WIB

Berdasarkan feedback pengguna, Samsung akan menyediakan opsi dan pengalaman yang semakin ditingkatkan melalui SamsungGal...

internet | 20:46 WIB

Nuon Digital Indonesia menjajakibisnis baru dan melakukan inovasi pada produk-produk andalannya....

internet | 17:48 WIB

Perubahan nama ini merupakan langkah strategis Google untuk menggabungkan chatbot Bard dan layanan AI lainnya di bawah s...

internet | 18:15 WIB

Program AI TEACH for Indonesia merupakan program pengembangan kapasitas yang bertujuan untuk mengembangkan lanskap pendi...

internet | 17:14 WIB

Pinhome mengumumkan kerja sama dengan BPJS Ketenagakerjaan dalam pengadaan proteksi keselamatan kerja bagi seluruh Rekan...

internet | 09:56 WIB

Didukung Kominfo dan universitas-universitas setempat, kampanye ini bertujuan mengeksplorasi lanskap AI dan mendiskusika...

internet | 11:44 WIB

Di 14 kota, ribuan driver Grab bersama keluarga nonton bareng film Srimulat: Hidup Memang Komedi...

internet | 08:56 WIB

Mengakses konten Premier League melalui situs web atau perangkat streaming tidak resmi akan membuat diri mereka rentan t...

internet | 08:46 WIB

Dell Technologies menyoroti tren-tren baru yang akan membentuk industri teknologi pada tahun 2024 dan di masa depan....

internet | 12:06 WIB

Meningkatkan sistem keamanan menjadi langkah yang baik, tetapi upaya tersebut hanya menjangkau permukaan penyalahgunaan ...

internet | 07:24 WIB

Di tengah tingginya frekuensi insiden keamanan siber di Indonesia, hanya 53 persen yang siap untuk mencegah insiden ters...

internet | 07:25 WIB

Berikut adalah beberapa kata kunci yang perlu kita pahami, agar kita dapat lebih mengenali istilah AI....

internet | 09:45 WIB

Nokia Bell Labs mendemonstrasikan teknologi proof-of-concept ini untuk pertama kalinya....

internet | 08:53 WIB
Tampilkan lebih banyak