Pakai Nama GET, Go-Jek Resmi Mengaspal di Thailand

Saat ini aplikasi GET di Thailand telah memiliki tiga layanan.

Dinar Surya Oktarini
Kamis, 28 Februari 2019 | 10:30 WIB
Aplikasi transportasi online GET. (Facebook/getthailandofficial)

Aplikasi transportasi online GET. (Facebook/getthailandofficial)

Hitekno.com - Tepat Rabu (27/2/2019), Aplikasi Get yang merupakan multi-layanan berbasis online yang didukung Go-Jek secara resmi meluncur di Bangkok, Thailand

GET mulai beroperasi sejak Desember 2018 dengan dimulai di tiga distrik di Bangkok. Hanya dalam waktu dua bulan, GET telah menjangkau 80 persen wilayah Bangkok dan berhasil menyelesaikan dua juta perjalanan.

"Pemahaman mendalam tim manajemen kami mengenai pasar lokal, digabungkan dengan teknologi, pengalaman serta keahlian Go-Jek, memperkuat posisi GET dalam memberikan solusi dari permasalahan sehari-hari masyarakat Bangkok melalui teknologi,” kata Co-Founder dan Chief Executive Officer GET, Pinya Nittayakasetwat, saat acara peluncuran di Bangkok.

Baca Juga: Agar Tampak Nyata, Stasiun Televisi Ini Siarkan Berita di Tempat Ekstrem

Pinya Nittayakasetwat juga mengungkapkan bahwa mitra driver GET kini telah menempuh jarak lebih dari tiga juta kilometer. GET telah memperkenalkan program layanan manfaat bagi mitra driver meliputi pelatihan, akses kepada asuransi kendaraan, asuransi jiwa untuk mitra dan keluarganya, program tabungan serta aktivitas komunitas.

Saat ini ada tiga layanan yang GET tawarkan di Bangkok antara lain GET Win, GET Delivery, dan GET Food.

Untuk layanan GET Food, para pelanggan bisa menikmati kuliner di lebih dari 20.000 merchant yang ada di platform GET.

Baca Juga: Nazar Pakai Bikini Kalau Timnas Menang di Piala AFF U-22, Gadis Ini Viral

Aplikasi transportasi online GET. (Facebook/getthailandofficial)
Aplikasi transportasi online GET. (Facebook/getthailandofficial)

Nadiem Makarim, selaku pendiri Go-Jek mengatakan akan ada banyak kesamaan antara Indonesia dan Thailand. Ia juga mengatakan bertemu dengan tim yang hebat di Thailand.

“Kami sangat bangga menyaksikan tim GET merealisasikan visi kami di Thailand. Ekspansi internasional Go-Jek bertujuan mencari cara bagaimana teknologi kami, yang telah membawa dampak positif dan signifikam bagi masyarakat Indonesia, juga dapat membawa manfaat untuk lebih luas bagi masyarakat di negara-negara luar di Indonesia, khususnya Asia Tenggara,” jelas Nadiem.

Sejak diluncurkan pada Januari 2015, Go-Jek dan afiliasinya saat ini beroperasi di 204 kota dan kabupaten di lima negara Asia Tenggara, dengan jumlah yang bermitra sebanyak 2 juta driver, 400.000 merchants, dan 60.000 penyedia layanan.

Baca Juga: Dengan Teknologi Ini, Polisi China Identifikasi Buronan dari Cara Berjalan

Tak hanya di Thailand, transportasi online Go-Jek juga sudah beroperasi di Singapura dan Vietnam.(Suara.com/Liberty Jemadu)

Berita Terkait
TERKINI

Jaringan internet yang ditawarkan HSPnet berkapasitas tinggi hingga 6 Tb/s....

internet | 10:48 WIB

Intel juga mengumumkan jajaran sistem-sistem AI baru yang skalabel dan terbuka, produk-produk generasi berikutnya dan ko...

internet | 18:50 WIB

Seluruh transaksi di acara JakCloth Ramadan 2024 akan menggunakan QRIS dan transfer bank melalui BI FAST....

internet | 14:12 WIB

PointStar menyatakan dukungannya terhadap misi pemerintah dengan memungkinkan integrasi seluruh proses bisnis organisasi...

internet | 17:09 WIB

Grab menjadi perusahaan teknologi pertama yang menerima Sertifikat Penetapan Program Kepatuhan Persaingan Usaha dari KPP...

internet | 17:15 WIB

Seminar di UI memfokuskan pada perkembangan terkini dalam ilmu data, komputasi super, AI generatif, dan etika AI....

internet | 21:26 WIB

Dalam acara ini, peserta bertukar pendapat mengenai tren saat ini dan prospek masa depan AI dalam pendidikan....

internet | 16:31 WIB

Aplikasi Merchant BCA ini didesain sebagai solusi untuk memberdayakan bisnis dari berbagai skala....

internet | 09:36 WIB

Keberadaan CCTV selama ini nyatanya tak cukup mencegah aksi kejahatan....

internet | 12:24 WIB

Berdasarkan feedback pengguna, Samsung akan menyediakan opsi dan pengalaman yang semakin ditingkatkan melalui SamsungGal...

internet | 20:46 WIB

Nuon Digital Indonesia menjajakibisnis baru dan melakukan inovasi pada produk-produk andalannya....

internet | 17:48 WIB

Perubahan nama ini merupakan langkah strategis Google untuk menggabungkan chatbot Bard dan layanan AI lainnya di bawah s...

internet | 18:15 WIB

Program AI TEACH for Indonesia merupakan program pengembangan kapasitas yang bertujuan untuk mengembangkan lanskap pendi...

internet | 17:14 WIB

Pinhome mengumumkan kerja sama dengan BPJS Ketenagakerjaan dalam pengadaan proteksi keselamatan kerja bagi seluruh Rekan...

internet | 09:56 WIB

Didukung Kominfo dan universitas-universitas setempat, kampanye ini bertujuan mengeksplorasi lanskap AI dan mendiskusika...

internet | 11:44 WIB

Di 14 kota, ribuan driver Grab bersama keluarga nonton bareng film Srimulat: Hidup Memang Komedi...

internet | 08:56 WIB

Mengakses konten Premier League melalui situs web atau perangkat streaming tidak resmi akan membuat diri mereka rentan t...

internet | 08:46 WIB
Tampilkan lebih banyak