Naruto: Mengenal Jinchuriki Kurama, Siapa yang Pertama?

Jinchuriki Kurama yang pertama ternyata masih ada hubungan dengan Naruto.

Agung Pratnyawan
Rabu, 13 Juli 2022 | 16:08 WIB
Naruto - rubah ekor sembilan, Kurama. (fandom)

Naruto - rubah ekor sembilan, Kurama. (fandom)

Hitekno.com - Berikut ini adalah beberapa informasi yang mungkin perlu kamu ketahui tentang siapa dan apa itu Jinchuriki Kurama. Ketahui juga siapa Jinchuriki Kurama yang pertama.

Sosok Kurama atau yang biasa kita kenal dengan monster berekor sembilan merupakan karakter penting yang muncul di serial Naruto.

Kurama pertama kali muncul pada awal seri. Saat itu, Kurama ditampilkan sebagai monster rubah yang pernah menghancurkan desa Konoha beberapa dekade lalu.

Baca Juga: Naruto: 5 Murid yang Melampaui Gurunya

Berkat kekuatan Hokage Keempat, rubah tersebut disegel ke dalam tubuh anaknya, Uzumaki Naruto kecil, demi menyelamatkan desa.

Sejak itu, hidup Naruto tidak lagi sama. Hidupnya benar-benar berubah drastis dengan hadirnya sosok Kurama di tubuhnya.

Naruto jadi dijauhi banyak orang, diasingkan, mendapat perlakuan buruk, dan sebagainya.  Meski begitu, Naruto akhirnya berhasil menaklukkan monster yang sudah dianggapnya sebagai temannya sendiri.

Baca Juga: Naruto: 5 Pasangan dengan Hubungan Toxic

Kurama bahkan sudah menjadi bagian dari kekuatan besar dari Naruto. Jika Naruto kehilangan Kurama, maka artinya dia akan kehilangan sebagian besar kekuatannya.

Jinchuriki Kurama

Naruto - Kurama menyerang Konoha. (fandom)
Naruto - Kurama menyerang Konoha. (fandom)

Seperti monster berekor lainnya, Kurama merupakan bagian dari 10 tailed beast yang pernah meneror dunia akibat ulah Kaguya Otsutsuki. 

Baca Juga: Yatim Piatu, Siapa yang Membiayai Naruto saat Kecil?

Karena sempat berada di tubuh Hagoromo Otsutsuki, monster tersebut akhirnya membelah chakranya menjadi sembilan sebelum mati.

Dan inilah yang kemudian menjadi awal kemunculan para tailed beast. Kurama sendiri merupakan monster yang paling kuat, dimana Kurama berkeliling dunia selama berabad-abad
tanpa terikat dengan manusia.

Namun, ketika shinobi kuat muncul, Kurama tertangkap dan berubah menjadi senjata mematikan. Hal ini membuat Kurama akhirnya memiliki kebencian yang mendalam terhadap manusia

Baca Juga: Naruto: Mengapa Rinnegan Sasuke Uchiha Berbeda dari yang Lain?

Kurama bahkan tidak mempercayai manusia lagi. Karena itu, setiap Jinchuriki dari Kurama selalu bernasib sial.

Lalu, siapa Jinchuriki pertama Kurama? 

Naruto - Mito Uzumaki, Jinchuriki Kurama yang pertama, (fandom)
Naruto - Mito Uzumaki, Jinchuriki Kurama yang pertama, (fandom)

Jauh sebelum Naruto menjadi inang dari Kurama, istri Hashirama Senju yang bernama Mito Uzumaki adalah Jinchuriki Kurama. Dialah Jinchuriki Kurama yang pertama.

Setelah Madara menggunakan Kurama untuk menghadapi Hashirama, Hokage pertama itu kemudian menggunakan tubuh istrinya sebagai wadah dari Kurama.

Dia melakukan ini semata-mata untuk menghindari kekacauan yang sama terjadi lagi di masa depan.

Bertahun-tahun kemudian, Uzumaki Kushina, yang berasal dari Uzushiogakure, tiba di desa Konoha.

Dia juga kemudian menjadi Jinchuriki berikutnya dari Kurama setelah Mito hampir mati. 

Kushina menjadi Jinchuriki dari Kurama untuk waktu yang cukup lama. Sama seperti Mito, monster itu tidak mempercayainya sama sekali.

Meski begitu, beruntung Kushina masih bisa mengendalikannya. Semua ini karena kekuatan Uzumaki di tubuhnya dan juga cinta dari suaminya, Minato. Pada hari Naruto lahir, Obito memutuskan untuk menyerang Konoha.

Bersama istrinya, Minato pun berhasil melumpuhkan Kurama. Dan pada saat terakhir, mereka menjadikan Naruto, anak mereka yang baru lahir, wadah baru untuk Kurama. 

Yang menarik adalah Minato hanya menyegel setengah dari monster di dalam tubuh putranya.

Sementara itu, setengah sisanya disimpan di tubuhnya, yang berarti Minato juga secara tidak langsung adalah Jinchuriki dari Kurama.

Koneksi Naruto dan Kurama

Naruto - Kurama memberikan kekuatannya kepada Naruto. (fandom)
Naruto - Kurama memberikan kekuatannya kepada Naruto. (fandom)

Mulai dari Obito hingga Kaguya Otsutsuki, Kurama bahkan mengalahkan Momoshiki dan Isshiki.

Isshiki adalah momen pertarungan terbaru Naruto, dan juga momen terakhirnya dengan Kurama.

Pasalnya, demi mengalahkan Isshiki, Kurama rela menyerahkan seluruh chakra miliknya yang kemudian membentuk transformasi baru bernama Baryon Mode.

Itulah beberapa penjelasan soal Jinchuriki Kurama dalam manga dan anime Naruto.

Sayangnya, dengan Kurama mengorbankan semua chakranya berarti Kurama juga harus "dibunuh". 

Ini adalah kerugian besar bagi para penggemar dan juga bagi Naruto pada khususnya. Tidak diketahui apakah Kurama akan kembali pada masa depan, namun hubungan antara Naruto dan Kurama akan selalu menjadi hal yang menarik untuk dibahas.

Kontributor: Damai Lestari
Berita Terkait
TERKINI

Itachi Uchiha adalah informan Jiraiya untuk mendapatkan informasi dari Organisasi Akatsuki....

geek | 11:28 WIB

Bukan hanya angkatan laut, cek apa saja kekuatan terbesar Pemerintah Dunia di One Piece....

geek | 12:01 WIB

Berikut adalah lima rekomendasi anime yang bisa kamu tonton saat libur Idul Adha....

geek | 19:53 WIB

Berikut ini adalah 5 kekuatan Pemerintah Dunia yang mungkin belum kamu ketahui. Dijamin bikin fandom kaget dibuatnya....

geek | 18:26 WIB

Mari kita lihat beberapa fakta menarik tentang serial Secret Invasion di bawah ini....

geek | 14:49 WIB

Suzume no Tojimari merupakan anime yang dirilis pada tahun 2022 dan diproduksi oleh CoMix Wave Films....

geek | 12:58 WIB

Tersedia dalam subtitle Indonesia, gunakan link nonton Black Clover Sword of the Wizard King ini....

geek | 14:39 WIB

Berdasarkan MBTI, cek siapa karakter Demon Slayer yang memiliki kepribadian mirip kamu....

geek | 10:16 WIB

Berikut adalah link nonton anime Slam Dunk the Movie, cocok buat yang ketinggalan nggak nonton di bioskop....

geek | 15:57 WIB

Lagi heboh di kalangan penggemar jika ternyata Nami punya hubungan "spesial" dengan Im Sama. Seberapa dekat dan serius h...

geek | 09:07 WIB

Berikut adalah cara nembak gebetan pakai bahasa Jepang-nya "Aku cinta kamu"....

geek | 19:58 WIB

Im Sama diketahui telah hidup sampai 800 tahun lamanya, apa rahasia keabadian karakter One Piece ini?...

geek | 15:50 WIB

Dapatkan link nonton Demon Slayer: Kimetsu No Yaiba Swordsmith Village Arc episode terbaru di sini....

geek | 15:00 WIB

Berikut adalah lima karakter kuat di anime Naruto yang banyak terbantu di pertempuran akibat kecerdasannya....

geek | 13:20 WIB

Bagi yang ingin menonton serial anime ini, berikut link nonton One Piece Eps 1066 lengkap dengan sub Indonesia....

geek | 16:52 WIB

Simak apa yang diungkap dalam Spoiler One Piece 1087 ini? Apakah hubungan Im Sama dan Gorosei dengan Buah Iblis?...

geek | 14:49 WIB

Mulai diungkap banyak informasi terbaru, cek kapan One Piece Live Action tayang di Netflix....

geek | 13:31 WIB

Berikut adalah sederet anime yang cocok ditonton saat bersantai dengan genre isekai....

geek | 10:55 WIB
Tampilkan lebih banyak