Makin Dekat ke Grand Final, Bigetron Red Aliens Lolos ke Babak Last Chance PMGC 2022

Jika Bigetron Red Aliens melaju ke Grand Final PMGC 2022, tim ini akan menemani perwakilan Indonesia lainnya yaitu Alter Ego Limax.

Amelia Prisilia

Posted: Minggu, 04 Desember 2022 | 18:12 WIB
Bigetron Red Aliens. (instagram/bigetronesports)

Bigetron Red Aliens. (instagram/bigetronesports)

Hitekno.com - Nasib Bigetron Red Aliens akan dipertaruhkan hari ini, Minggu (4/12/2022) dalam babak Last Chance Stage. Jika berhasil lolos, Zuxxy dan kawan-kawan akan menyusul Alter Ego Limax yang telah melaju lebih dulu.

Tidak sendirian, di babak Last Chance Stage ini Bigetron Red Aliens akan berjumpa dengan 16 tim lainnya. Dari 16 tim tersebut, hanya 5 tim yang dipastikan melaju ke babak berikutnya guna tampil di Grand Final PMGC 2022.

Di babak Last Chance Stage ini, Bigetron Red Aliens harus berjumpa dengan deretan tim tangguh lainnya. Hal tersebut membuat langkah tim PUBG Mobile ini terasa berat gune meraih tiket menuju Grand Final.

Baca Juga: Samsung Disinyalir Kembangkan Sensor Sidik Jari yang Lebih Aman, Pakai Trik Ini

Dalam klasemen terakhir, Bigetron Red Aliens berada di urutan keenam babak Last Chance Stage. Dalam deretan match hari ini, akan ada 5 tim nantinya yang dipastikan lolos dengan poin yang tinggi.

Jika Bigetron Red Aliens melaju ke Grand Final PMGC 2022, tim ini akan menemani perwakilan Indonesia lainnya yaitu Alter Ego Limax yang sudah terlebih dulu memastikan diri untuk tampil di babak selanjutnya.

Alter Ego Limax telah mengantongi tiketnya menuju Grand Final PMGC 2022 usai meraih poin fantastis di babak Group Stage yang sudah digelar bulan November 2022 lalu.

Baca Juga: Link Live Streaming Piala Dunia 2022: Prancis vs Polandia dan Inggris vs Senegal, Lengkap dengan Jadwal

Bigetron Red Aliens bersama Alter Ego Limax menjadi dua tim perwakilan Indonesia yang tersisa di PMGC 2022 usai deretan tim lainnya telah pulang lebih dulu.

Babak Grand Final PMGC 2022 nantinya akan digelar di Indonesia pada awal Januari 2023. Turnamen PUBG Mobile ini akan digelar dari 6 Januari 2023 hingga 8 Januari 2023 mendatang.

Baca Juga: Salfok Lihat Wallpaper HP Neymar dan Richarlison di Foto Ini, Netizen: Bismillah Brasil Yok Bisa Yok!

Berita Terkait
Berita Terkini

Apa yang dihadirkan tim Honkai Impact 3 dalam update ini?...

games | 12:15 WIB

ada 12 Juli 2024, fase baru dari event spesial anniversary ke-3 "Where the Heart Belongs" akan dirilis Tears of Themis....

games | 10:38 WIB

Berhadiah hingga 3.000 dolar AS dan trofi, cek kompetisi fan art dari Zenless Zone Zero....

games | 10:30 WIB

Beragam game meramaikan Crunchyroll Game Vault....

games | 10:37 WIB

Zenless Zone Zero, game action RPG terbaru HoYoverse dengan 40 juta pra-registrasi global....

games | 11:28 WIB