Rayakan Ulang Tahun Free Fire, Garena Gandeng Justin Bieber

Pesta ulang tahun Free Fire 5th Anniversary ini akan membawa kembali konten favorit para pemain, hadiah dan giveaway eksklusif, serta serangkaian event dan aktivitas kolaborasi spesial di dalam game maupun di dunia nyata.

Agung Pratnyawan
Kamis, 07 Juli 2022 | 14:25 WIB
Free Fire 5th Anniv x Justin Bieber. (Garena)

Free Fire 5th Anniv x Justin Bieber. (Garena)

Hitekno.com - Garena resmi mengumumkan kolaborasi dengan Justin Bieber sebagai bagian dari peryaan ulang tahun Free Fire. Seperti apa kemeriahan ini?

Sebagai salah satu hari yang paling dinantikan, pesta ulang tahun Free Fire 5th Anniversary ini akan membawa kembali konten favorit para pemain, hadiah dan giveaway eksklusif, serta serangkaian event dan aktivitas kolaborasi spesial di dalam game maupun di dunia nyata.

"Saya senang dapat bekerja sama dengan Garena Free Fire dan mendapatkan kesempatan ini untuk menghibur para penggemar di seluruh dunia," ungkap Justin Bieber.

Baca Juga: 5 Lokasi Drop Terbaik Free Fire Max, Penuh dengan Senjata dan Loot

"Kolaborasi dengan Free Fire ini memungkinkan kami untuk mengeksplorasi berbagai dimensi dengan mengintegrasikan musik saya dengan game. Saya tidak sabar agar semua orang dapat menikmati hasil kerja keras kami dalam kolaborasi ini." lanjutnya.

"Pencapaian Free Fire saat ini tidak bisa dilepaskan dari dukungan yang luar biasa dari komunitas global dan para pemain kami beberapa tahun ini dan perayaan ulang tahun Free Fire ini kami dedikasikan untuk mereka," ungkap Harold Teo, Produser Free Fire, Garena.

"Kami sangat senang dapat bekerja sama dengan Justin Bieber, ikon global yang pengaruhnya dalam fesyen dan musik tidak diragukan lagi telah menginspirasi banyak orang di seluruh dunia, termasuk komunitas Free Fire yang selalu mengekspresikan kreativitas mereka melalui Battle In Style. Perayaan Free Fire 5th Anniversary akan menjadi yang terbesar dan saya yakin rangkaian acara yang disiapkan akan menghibur para penggemar dan pemain Free Fire." imbuhnya.

Baca Juga: Tutorial Cara Membuat Nickname Free Fire Aesthetic, Mudah Banget

Free Fire 5th Anniv x Justin Bieber. (Garena)
Free Fire 5th Anniv x Justin Bieber. (Garena)

"Konsumen mencari pengalaman mendalam yang mampu menyatukan passion mereka dengan cara yang unik dan organik," ungkap Rachel Schlegel, Account Director UTA Esports, yang menjembatani kesepakatan antara Justin Bieber dan agensi pemasaran Garena.

"Integrasi bukanlah hal baru, tetapi adanya peluang kolaborasi unik di dalam game dengan seorang artis global yang terkenal, membuat kemitraan ini begitu dinamis." lanjutnya.

Pertunjukan Perdana di dalam Game Free Fire

Baca Juga: Cara Download Update Free Fire OB34 di PC, Lengkap Panduannya

Free Fire untuk pertama kalinya akan menghadirkan pertunjukan konser musik di dalam game pada 27 Agustus mendatang, yang menampilkan debut lagu ekslusif oleh Justin Bieber sebagai bagian dari perayaan Free Fire 5th Anniversary.

Para pemain dapat menikmati serangkaian set-up interaktif, menari bersama menggunakan custom emotes, menjajal berbagai minigames, dan bahkan tampil bersama avatar Justin Bieber di atas panggung.

Informasi lebih lengkap mengenai kolaborasi ini, maupun perayaan Free Fire 5th Anniversary akan disampaikan pada pekan-pekan mendatang. Tetap ikuti akun Facebook, Instagram, dan YouTube, dan website resmi kami untuk mendapatkan informasi terbaru.

Baca Juga: Cara Mendapatkan Aqua Rogue Bundle Gratis di Free Fire, Item Spesial Rampage: United

Berita Terkait
TERKINI

Astra Carnival: The Prince Cup 2024 digelar dengan sistem kompetisi yang telah diperbarui....

games | 11:44 WIB

HoYoverse akan menghadirkan event menarik dan keseruan lainnya di Tears of Themis....

games | 09:50 WIB

Kota mana saja gelaran Genshin Impact ini berlangsung....

games | 10:16 WIB

Setelah rilis di Xbox Series X/S dan PC, kini Hi-Fi RUSH dihadirkan ke PS5....

games | 14:10 WIB

Tak hanya update, HoYoverse juga perayakan anniversary pertama Honkai Star Rail....

games | 10:29 WIB

Jangan lewatkan tes amplifikasi Zenless Zone Zero....

games | 12:37 WIB

Film dokumenter "Suara Alam" merupakan Genshin Impact dan Discovery Channel bertujuan untuk meningkatkan kesadaran akan ...

games | 15:51 WIB

Garena CODM Indonesia memberikan hadiah spesial untuk para pemain yang bisa didapatkan melalui event spesial Ramadan Ral...

games | 15:16 WIB

Chiori, karakter baru yang dikenalakan HoYoverse untuk Genshin Impact....

games | 16:35 WIB

Serangkaian event waktu terbatas dan bonus dalam game akan hadir untuk menyambut perilisan Honkai Impact 3 Bagian 2....

games | 08:31 WIB

Seperti apa game PC ini? Nightingale adalah game survival-crafting PVE....

games | 18:13 WIB

Early access game Nightingale ini akan segera hadir di PC melalui Steam dan Epic Game Store....

games | 21:19 WIB

Brasil akan menjadi tuan rumah kompetisi Free Fire tertinggi dunia untuk kedua kalinya....

games | 15:54 WIB

Undawn akan mendapatkan petualangan baru dengan hadirnya map Dragon Gate Street....

games | 20:51 WIB

Zenless Zone Zero adalah ARPG fantasi urban terbaru dari HoYoverse....

games | 13:38 WIB

Banyak hadiah menarik dan alur cerita seru yang sayang untuk dilewatkan dari event terbatas Tears of Themis ini....

games | 13:31 WIB

Selama periode 31 Januari 14 Februari, pengguna pertama dapat berlangganan PC Game Pass hanya dengan Rp. 14,999! Penawa...

games | 09:49 WIB

ONIC CAMP Vol. 2 akan memberikan pembekalan tentang Ecosystem dan Opportunity yang ada di klub eSports....

games | 10:19 WIB
Tampilkan lebih banyak