Susul BLACKPINK, PUBG Mobile Kerja Sama Bareng Rich Brian?

Rich Brian rupanya didapuk sebagai tamu spesial dalam turnamen musim kedua PUBG Mobile Pro League (PMPL) SEA Finals 2020.

Agung Pratnyawan | Amelia Prisilia
Jum'at, 23 Oktober 2020 | 14:30 WIB
Rich Brian kerja sama bareng PUBG Mobile. (youtube/PUBG Mobile)

Rich Brian kerja sama bareng PUBG Mobile. (youtube/PUBG Mobile)

Hitekno.com - Sebelumnya, PUBG Mobile dipastikan menjalin kerja sama dengan girlband asal Korea Selatan yaitu BLACKPINK. Menyusul kerja sama tersebut, kini game mobile tersebut disebut-sebut menggandeng musisi asal Indonesia, Rich Brian.

Kabar mengenai kerja sama antara PUBG Mobile dengan Rich Brian ini terungkap dari penggalan video yang diunggah oleh akun resmi game mobile tersebut.

Jika sebelumnya, kerja sama PUBG Mobile dan BLACKPINK melibatkan lagu girlband asal Korea Selatan serta kemunculan Lisa, Jennie, Rose dan Jisoo di game ini, kerja sama dengan Rich Brian justru sedikit berbeda.

Baca Juga: Costume Quest 2 dan Layers of Fear 2 Jadi Game Gratis di Epic Games Store

Dari video yang diunggah, Rich Brian rupanya didapuk sebagai tamu spesial dalam turnamen musim kedua PUBG Mobile Pro League (PMPL) SEA Finals yang digelar pada 23 Oktober 2020 hingga 25 Oktober 2020 mendatang.

Pada video promosinya, Rich Brian nampak mengenakan helm ala karakter PUBG Mobile lengkap dengan kostumnya. Dirinya lalu berganti kostum dan mengenakan baju biasa ala rapper asal Indonesia ini. Tidak lupa, diakhir video, Rich Brian nampak memegang pan.

Rich Brian kerja sama bareng PUBG Mobile. (youtube/PUBG Mobile)
Rich Brian kerja sama bareng PUBG Mobile. (youtube/PUBG Mobile)

Jika sebelumnya gelaran tahunan ini menghadirkan Alan Walker, kali ini Indonesia patut berbangga dengan kehadiran Rich Brian sebagai tamu spesial dalam gelaran PMPL SEA Finals tahun 2020 ini.

Baca Juga: Cobain Nikahan Mantan, Game Puzzle yang Absurd

Gelaran PMPL SEA Finals 2020 ini nantinya menampilkan 16 tim dari Thailand, Malaysia, Singapura, Vietnam dan Indonesia. Masing-masing tim nantinya akan bertanding dalam format 15 pertandingan di 4 map PUBG Mobile.

4 map PUBG Mobile yang akan menjadi arena pertandingan dari masing-masing tim ini antara lain map Erangel, Miramar, Sanhok dan Vikendi.

Baca Juga: Kian Populer, Among Us Duduki Game Teratas di App Store dan Google Play

Dari Indonesia, ada 3 tim PUBG Mobile terbaik yang akan berlaga di PMPL SEA Finals 2020 mendatang yaitu Aura Esports, Aerowolf Limax serta Bigetron Red Aliens.

Tidak main-main, hadiah dari gelaran PMPL SEA Finals ini mencapai 2 juta dolar AS atau setara dengan Rp 29 miliar. Dengan bintang tamu Rich Brian, tidak dipungkiri jika tim PUBG Mobile Indonesia diharapkan panen kemenangan dalam gelaran tersebut.

Baca Juga: Dukung Industri Gaming Tanah Air, MainGame dan Bukalapak Gelar Turnamen

Berita Terkait
TERKINI

Siap-siap, apa saja yang disiapkan dalam event waktu terbatas di Tears of Themis....

games | 16:23 WIB

Melalui update Genshin Impact ini, pemain dapat menantikan Arlecchino, Fatui Harbinger ke-4, sebagai anggota party yang ...

games | 13:07 WIB

Acara Khusus Fan Art Genshin Impact HoYoFair2024 akan disiarkan secara langsung pada 13 April 2024....

games | 10:21 WIB

Astra Carnival: The Prince Cup 2024 digelar dengan sistem kompetisi yang telah diperbarui....

games | 11:44 WIB

HoYoverse akan menghadirkan event menarik dan keseruan lainnya di Tears of Themis....

games | 09:50 WIB

Kota mana saja gelaran Genshin Impact ini berlangsung....

games | 10:16 WIB

Setelah rilis di Xbox Series X/S dan PC, kini Hi-Fi RUSH dihadirkan ke PS5....

games | 14:10 WIB

Tak hanya update, HoYoverse juga perayakan anniversary pertama Honkai Star Rail....

games | 10:29 WIB

Jangan lewatkan tes amplifikasi Zenless Zone Zero....

games | 12:37 WIB

Film dokumenter "Suara Alam" merupakan Genshin Impact dan Discovery Channel bertujuan untuk meningkatkan kesadaran akan ...

games | 15:51 WIB

Garena CODM Indonesia memberikan hadiah spesial untuk para pemain yang bisa didapatkan melalui event spesial Ramadan Ral...

games | 15:16 WIB

Chiori, karakter baru yang dikenalakan HoYoverse untuk Genshin Impact....

games | 16:35 WIB

Serangkaian event waktu terbatas dan bonus dalam game akan hadir untuk menyambut perilisan Honkai Impact 3 Bagian 2....

games | 08:31 WIB

Seperti apa game PC ini? Nightingale adalah game survival-crafting PVE....

games | 18:13 WIB

Early access game Nightingale ini akan segera hadir di PC melalui Steam dan Epic Game Store....

games | 21:19 WIB

Brasil akan menjadi tuan rumah kompetisi Free Fire tertinggi dunia untuk kedua kalinya....

games | 15:54 WIB

Undawn akan mendapatkan petualangan baru dengan hadirnya map Dragon Gate Street....

games | 20:51 WIB

Zenless Zone Zero adalah ARPG fantasi urban terbaru dari HoYoverse....

games | 13:38 WIB
Tampilkan lebih banyak