Basmi Cheater, Sistem Anti Bajakan Denuvo Masuk ke Game Mobile

Gamer PC pasti tak asing dengan Denuvo yang dibenci tapi banyak digunakan.

Agung Pratnyawan
Kamis, 22 Agustus 2019 | 12:15 WIB
Denuvo, sistem keamanan anti bajakan. (Denuvo).

Denuvo, sistem keamanan anti bajakan. (Denuvo).

Hitekno.com - Buat gamer PC pasti tak asing dengan nama Denuvo, sistem anti bajakan yang melindungi banyak game ternama dari para pembajak.

Popularitas Denuvo memang sangat tinggi, apalagi sistem anti bajakan ini sangat disegani para pembajak di masanya. Bertahun-tahun belum bisa ditembus.

Namun akhir-akhir ini, mulai bermunculan kelompok pembajak yang bisa membobol sistem keamanan yang ditanamkan pada game ternama.

Baca Juga: Lima Game dengan Cheater Terbanyak, Auto Bikin Jengkel!

Meski begitu, Denuvo masih mendapatkan kepercayaan untuk mengamankan game dari pembajak. Sehingga membuat sistem anti bajakan ini terus bertahan.

Tak cukup itu, Denuvo mulai melakukan ekspansinya. Tidak hanya membuat sistem anti bajakan di game PC. Denuvo mulai melebarkan sayapnya ke game mobile.

Secara resmi, diumumkan kehadiran Denuvo Mobile Game Protection. Sistem keamanan ini akan menjaga game mobile dari pembajakan.

Baca Juga: Banyak Pemain kena Banned, Ini Cara Unik Fallout 76 Hukum Cheater

Apakah Denuvo bisa menjaga agar game mobile tidak dibajak? Ternyata tak cuma bajakan, sistem ini juga menjaga game dari para cheater.

Denuvo, sistem keamanan anti bajakan. (Denuvo).
Denuvo, sistem keamanan anti bajakan. (Denuvo).

Melalui keterangan resminya, Irdeto induk perusahaan Denuvo menjelaskan soal sistem keamanan ini untuk game mobile termasuk Android.

Sistem keamanan ini akan menjaga dari debugging, reverse engineering, dan pengubahan komponen di dalam game mobile tersebut.

Baca Juga: Google Klaim Telah Sukses Turunkan Angka Pembajakan

Solusi yang diberikan juga tidak meminta source code game mobile. Denuvo dapat diaplikasikan pada APK atau binary dari game tersebut.

Bahkan sistem anti bajakan ini tidak membebankan developer game dalam masa pengembangan. Dan sangat mudah untuk diintegrasikan ke game tersebut.

Denuvo, sistem keamanan anti bajakan. (Denuvo).
Denuvo, sistem keamanan anti bajakan. (Denuvo).

Tidak dipungkiri, game mobile di Android sangat rentan pada pembajakan. Terlebih lagi mudahnya distribusi APK yang terbuka pada reverse engineering.

Baca Juga: Makin Galak, Sony Tuntut Penjual PlayStation 4 Bajakan

Hal ini jelas merugikan developer yang menjual gamenya. Sehingga banyak game mobile di Android diberikan secara gratis, namun in-app purchase bahkan pay-to-win.

Belum lagi banyaknya peredaran aplikasi cheating hingga modifikasi APK. Hal ini membuat para cheater tumbuh di game mobile Android.

Kita tunggu saja apakah sistem anti bajakan Denuvo bisa sukses menjaga game mobile dari pembajak, cheater, hingga hacker.

Berita Terkait
TERKINI

Siap-siap, apa saja yang disiapkan dalam event waktu terbatas di Tears of Themis....

games | 16:23 WIB

Melalui update Genshin Impact ini, pemain dapat menantikan Arlecchino, Fatui Harbinger ke-4, sebagai anggota party yang ...

games | 13:07 WIB

Acara Khusus Fan Art Genshin Impact HoYoFair2024 akan disiarkan secara langsung pada 13 April 2024....

games | 10:21 WIB

Astra Carnival: The Prince Cup 2024 digelar dengan sistem kompetisi yang telah diperbarui....

games | 11:44 WIB

HoYoverse akan menghadirkan event menarik dan keseruan lainnya di Tears of Themis....

games | 09:50 WIB

Kota mana saja gelaran Genshin Impact ini berlangsung....

games | 10:16 WIB

Setelah rilis di Xbox Series X/S dan PC, kini Hi-Fi RUSH dihadirkan ke PS5....

games | 14:10 WIB

Tak hanya update, HoYoverse juga perayakan anniversary pertama Honkai Star Rail....

games | 10:29 WIB

Jangan lewatkan tes amplifikasi Zenless Zone Zero....

games | 12:37 WIB

Film dokumenter "Suara Alam" merupakan Genshin Impact dan Discovery Channel bertujuan untuk meningkatkan kesadaran akan ...

games | 15:51 WIB

Garena CODM Indonesia memberikan hadiah spesial untuk para pemain yang bisa didapatkan melalui event spesial Ramadan Ral...

games | 15:16 WIB

Chiori, karakter baru yang dikenalakan HoYoverse untuk Genshin Impact....

games | 16:35 WIB

Serangkaian event waktu terbatas dan bonus dalam game akan hadir untuk menyambut perilisan Honkai Impact 3 Bagian 2....

games | 08:31 WIB

Seperti apa game PC ini? Nightingale adalah game survival-crafting PVE....

games | 18:13 WIB

Early access game Nightingale ini akan segera hadir di PC melalui Steam dan Epic Game Store....

games | 21:19 WIB

Brasil akan menjadi tuan rumah kompetisi Free Fire tertinggi dunia untuk kedua kalinya....

games | 15:54 WIB

Undawn akan mendapatkan petualangan baru dengan hadirnya map Dragon Gate Street....

games | 20:51 WIB

Zenless Zone Zero adalah ARPG fantasi urban terbaru dari HoYoverse....

games | 13:38 WIB
Tampilkan lebih banyak