Ubisoft Umumkan Assassin's Creed 3 Remastered Sebagai Bonus

Assassin's Creed 3 Remastered jadi bonus buat kamu pembeli session pass Assassin's Creed Odyssey.

Agung Pratnyawan

Posted: Minggu, 16 September 2018 | 10:00 WIB
Assassin's Creed 3. (NextGenUpdate)

Assassin's Creed 3. (NextGenUpdate)

Hitekno.com - Di tengah ramai-ramainya promosi Assassin's Creed Odyssey, Ubisoft umumkan Assassin's Creed 3 Remastered. Game remastered ini menjadi bonus bagi mereka yang membeli session pass untuk Assassin's Creed Odyssey.

Namun buat kamu yang tidak terarik dengan Assassin's Creed Odyssey, Assassin's Creed 3 Remastered ini bisa dibeli secara terpisah. 

Ubisoft menjanjikan game Assassin's Creed 3 Remastered ini dalam grafis yang lebih cantik dengan resolusi yang tinggi. Selain itu, Ubisoft juga menjanjikan kalau Assassin's Creed 3 Remastered hadir dengan mekanik baru yang lebih baik.

Baca Juga: Deretan Momen Menyebalkan Ini Cuma Dirasakan Oleh Gamer

Sayangnya tidak dijelaskan lebih detail mengenai remastered ini. Lebih jelas simak video promosi Assassin's Creed Odyssey berikut ini.

Assassin's Creed 3 Remastered sendiri mengambil kisah Assassin Connor di era perang revolusi Amerika.

Baca Juga: Berat, Ini Spesifikasi PC Assassin's Creed Odyssey

Game ini adalah game Assassin's Creed pertama yang mengambil tempar pertempuran di alam terbuka, bukan hanya di perkotaan.

Assassin's Creed 3 salah satu seri klasik Assassin's Creed. Namun sayangnya bukan game terbaik dari franchise ini, walaupun bukan yang terburuk juga.

Di steam, Assassin's Creed 3 mendapatkan rating 7/10. Di metacritic game ini mendapatkan 80 metascore, namun hanya dapat 6,3 user score.

Baca Juga: Brutal, Cyberpunk 2077 Pamer Video Gameplay 48 Menit

Kita berharap saja Ubisoft memperbaiki banyak mekanik dari game ini. Sehingga Assassin's Creed 3 Remastered bisa mendapatkan rating yang lebih baik lagi.

Dan adanya Assassin's Creed 3 Remastered ini juga membuka kemungkinan remaster untuk game-game Ubisoft lainnya. Mungkin Farcry 3 sebagai bonus session pass Farcry 5?

Assassin's Creed Odyssey. (Ubisoft)
Assassin's Creed Odyssey. (Ubisoft)

Untuk Assassin's Creed 3 Remastered sebagai bonus session pass Assassin's Creed Odyssey sepertinya memang layak.

Baca Juga: E3 2018, Assassin's Creed Odyssey di Pertempuran Seri Yunani Kuno

Assassin's Creed Odyssey sendiri akan dirilis pada 5 Oktober 2018 di PlayStation 4, Xbox One dan PC.

Game ini juga menawarkan dua DLC pack besar, yaitu ''Legacy of the First Blade'' dan ''The Fate of Atlantis'' yang dihargai sekitar 40 dolar AS.

Legacy of the First Blade akan mengisahkan asal muasal hidden blade yang jadi ikon game ini. Sedangkan The Fate of Atlantis berisikan pencarian kota atlantis yang hilang.

Ubisoft juga menjanjikan banyak konten gratis lainnya. Termasuk Discovery Tour yang menghadirkan konten edukasi dari kisah sejarah dalam Assassin's Creed ini.

Kamu sendiri gimana? Apakah penasaran dengan Assassin's Creed Odyssey, atau tertarik dengan Assassin's Creed 3 Remastered ini?

Berita Terkait
Berita Terkini

Garena Delta Force segera menghadirkan turnamen esports perdananya di Indonesia bertajuk Scoot Arena pada 19-27 Juli 202...

games | 22:34 WIB

Merayakan ulang tahun ke-8, Garena Free Fire kembali menghadirkan kejutan dengan membawa kolaborasi epik bersama serial ...

games | 23:19 WIB

Alter Ego Wakili Indonesia ke Turnamen Internasional PUBG Mobile 2025 PMWC Riyadh...

games | 17:27 WIB

Riot Games dan Valorant memperkenalkan Corrode, peta terbaru yang hari ini....

games | 16:50 WIB

Kalau kamu ingin tampil maksimal di medan tempur, pastikan juga kamu sudah redeem skin FF favorit, top up diamond, dan k...

games | 15:21 WIB