Berapa Skor AnTuTu POCO F4 5G?

Berikut adalah informasi tentang skor AnTuTu POCO F4 5G yang masih jadi incaran pada bulan Maret 2023 ini.

Cesar Uji Tawakal
Jum'at, 24 Maret 2023 | 15:25 WIB
Poco F4. (Dok. Poco)

Poco F4. (Dok. Poco)

Hitekno.com - Seperti diketahui, POCO F4 5G akhirnya resmi diperkenalkan ke pada Indonesia pada 30 Juni 2022 lalu.

Di Indonesia, POCO F4 5G ini dibanderol dengan harga yang relatif mahal yakni sekira Rp5,2 juta. Meski demikian, kamu bisa mengandalkan spesifikasinya kok. 

POCO F4 sendiri merupakan versi lain dari Redmi K40S yang dirilis di China pada Maret 2022. Meski demikian di pasar Indonesia, tentu saja POCO menawarkan perbedaan yang cukup mencolok.

Baca Juga: Akhirnya Dikonfirmasi, iQOO Z Series Segera Masuk ke Indonesia

Salah satunya adalah soal kamera. POCO F4 tampil dengan resolusi kamera 64MP yang jelas lebih besar dari 48MP yang ada di Redmi K40S.

Soal desain, kedua produk tersebut sama-sama terlihat sangat mewah. Modul kamera belakang tampil dengan desain lingkaran, tapi disusun secara segitiga yang membuat ponsel ini terlihat berbeda dari desain ponsel kebanyakan.

Untuk ukuran layar, perusahaan menyematkan layar AMOLED berukuran 6,67 inci dengan resolusi FHD+ atau 2400x1080 piksel, refresh rate 120Hz, dan touch sampling rate 360Hz.

Baca Juga: Hero Mobile Legends Paling Bergantung ke Minion, Dijamin Makin Sakit!

Buat kamu pecinta fotografi, ponsel ini juga sudah dibekali dengan kamera yang bisa diandalkan.

POCO F4 5G hadir dengan kamera utama 64MP plus Optical Image Stabilization (OIS), kamera ultrawide 8MP, dan kamera makro 2MP. Lalu kamera depan berukuran 20MP.

Performa

Baca Juga: 5 Rekomendasi Game PC Ringan untuk Ngabuburit, Pasti Puasa Aman

POCO F4 diperkuat chipset Snapdragon 870 yang dipasangkan dengan opsi penyimpanan 6GB/128GB dan 8GB/256GB. Ponsel menjalankan MIUI 13 berbasis sistem operasi Android 12.

Chipset Snapdragon 870 sendiri merupakan teknologi yang memang kerap ditemukan pada ponsel-ponsel kelas menengah premium.

Dengan kemampuan 5G dan Wi-Fi 6, kamu akan dimanjakan dengan kecepatan tinggi, peningkatan kapasitas, dan aksesibilitas luas di mana pun Anda terhubung dengan 5G.

Baca Juga: Nvidia Luncurkan Layanan Cloud AI Supercomputing

Buat kamu yang suka berlama-lama dengan ponsel juga tak perlu khawatir, sebab POCO F4 5G ini telah dibekali dengan baterai 4.500 mAh yang tahan lama.

Ponsel ini juga sudah dibekali dengan teknologi fast charging. POCO mengklaim kalau charger ini mampu mengisi daya baterai 100 persen hanya dalam waktu 38 menit.

Bicara soal harga, POCO F4 5G dijual mulai Rp 5.199.000 di Indonesia untuk varian 6GB/128GB dan Rp 5,7 juta untuk varian 8GB/256GB. 

POCO F4 5G AnTuTu, Geekbench, GFX, Skor PCMark

  • Skor benchmark POCO F4 5G AnTuTu adalah 735.714.
  • Skor single-core POCO F4 5G Geekbench adalah 1.019 dan skor benchmark multi-core adalah 3.384
  • Skor GFXBench Manhattan untuk POCO F4 5G adalah 7.065,0 dan skor GFXBench T-Rex adalah 6.777,0
  • Waktu kinerja baterai POCO F4 5G PCMark adalah 13 jam 22 menit
  • Aplikasi benchmark juga memberikan skor individu untuk tes CPU, Memori, GPU, dan UX. POCO F4 5G mencetak 197.535 untuk CPU, 130.994 untuk Memori, 248.006 untuk GPU, dan 159.179 untuk uji UX.

Itulah informasi yang mungkin kamu butuhkan untuk mengenal lebih jauh POCO F4 5G.

Kontributor: Damai Lestari
Berita Terkait
TERKINI

Manfaatkan fitur AI di Samsung Galaxy Tab S9 series untuk memenuhi kebutuhan profesionalmu sehari-hari...

gadget | 10:21 WIB

Vivo V30 Series diklaim memiliki berbagai fitur yang mendukung perjalanan mudik lebih seru....

gadget | 10:20 WIB

Cek apa saja fitur andalan Realme 12 5G ini....

gadget | 10:11 WIB

Kamera FUJIFILM INSTAX mini 99TM ini merupakan seri premium terbaru dari kamera instan analog INSTAX sekaligus evolusi d...

gadget | 15:32 WIB

Cek berapa harga resmi dan spesifikasi yang ditawarkan Xiaomi 14....

gadget | 14:28 WIB

Ya, dengan HP Rp 1 jutaan sudah bisa jadi teman mudik dengan asyik....

gadget | 10:11 WIB

Jajaran Xiaomi 14, Xiaomi Watch 2, Xiaomi Watch S3, dan Xiaomi Smart Band 8 Pro ini telah resmi tersedia di pasaran....

gadget | 10:03 WIB

Xiaomi Indonesia resmi membawa jajaran produk terbarunya ini, cek apa saja....

gadget | 14:41 WIB

Xiaomi 14 dirancang dengan lensa optik Leica Summilux, desain compact dan performa handal....

gadget | 14:32 WIB

Pengguna Samsung Galaxy Z Flip5 dan Galaxy Z Fold5 bisa menikmatik kecanggihan Galaxy AI segera....

gadget | 17:08 WIB

Momen Lebaran yang sudah dekat bisa menjadi kesempatan bagi kita untuk bersama-sama mengarsipkan foto, video, hingga dok...

gadget | 15:46 WIB

PayDay Sale Maret 2024 menawarkan harga spesial HP POCO....

gadget | 11:29 WIB

Cek apa yang ditawarkan Huawei MateBook D 14 sebagai laptop premium....

gadget | 20:25 WIB

Lonjakan signifikan dalam laba bersih tersebut melebihi harapan pasar dan menandai tingkat profitabilitas tertinggi kedu...

gadget | 16:03 WIB

Berapa harga Huawei MatePad 11.5 PaperMatte Edition ini?...

gadget | 15:55 WIB

Catat tanggalnya, Xiaomi 14 siap rilis ke Indonesia....

gadget | 15:18 WIB

Berapa harga Samsung Galaxy A55 5G dan Samsung Galaxy A35 5G?...

gadget | 18:30 WIB
Tampilkan lebih banyak