Mendekati Peluncuran, Penampakan Oppo Reno7 Tersebar ke Publik

Render kali ini menampakkan Oppo Reno7 dengan kamera premium dari Sony.

Rezza Dwi Rachmanta
Sabtu, 16 Oktober 2021 | 13:09 WIB
Logo Oppo. [Shutterstock]

Logo Oppo. [Shutterstock]

Hitekno.com - Sebuah perangkat yang diduga kuat sebagai Oppo Reno7 diketahui telah lolos sertifikasi di China. Leaker di Weibo kini membagikan render berikut spesifikasi inti dari Oppo Reno7.

Sebagai informasi, perangkat Oppo dengan nomor model PFDM00 telah menerima sertifikasi di CMIIT di China. Rumor yang beredar dari leaker mengklaim bahwa itu adalah Oppo Reno7 versi standar.

Leaker di Weibo membagikan penampakan layar dan bodi belakang dari HP terbaru Oppo. Kita dapat melihat bahwa Oppo Reno7 membawa layar dengan punch-hole di sudut kiri atas.

Baca Juga: Spesifikasi Oppo A12 dan Harga Terupdate Oktober 2021

Bodi belakang menampakkan modul kamera persegi panjang di mana terdapat dua atau tiga sensor yang tersusun secara terpisah. Modul bagian atas membawa warna gelap sementara sensor kamera di bawahnya sedikit lebih terang.

Berdasarkan bocoran dari leaker @Arsenal di Weibo, Oppo Reno7 diprediksi mengusung layar OLED 6,5 inci beresolusi Full HD+ (1080 x 2400 piksel) dengan refresh rate 90 Hz.

Leaker mombocorkan penampakan perangkat yang diduga sebagai Oppo Reno7. (Weibo)
Leaker mombocorkan penampakan perangkat yang diduga sebagai Oppo Reno7. (Weibo)

Perangkat diharapkan mempunyai dapur pacu Dimensity 920 yang dipasangkan dengan RAM 8 GB (LPDDR4x) dan memori hingga 256 GB (UFS 3.1).

Baca Juga: Bawa Kamera 50 MP, Ini Fitur dan Harga Oppo A55 4G

Perusahaan kemungkinan juga menyediakan varian memori lain dengan RAM yang lebih besar. Dikutip dari Gizmochina, leaker membocorkan bahwa Oppo Reno7 versi standar dapat mengusung baterai 4.500 mAh dengan fast charging 65 W.

HP baru ini diprediksi menampilkan kamera Sony IMX615 32 megapiksel di bagian depan. Sementara kamera belakangnya kemungkinan termasuk Sony IMX766 50 MP, kamera ultrawide IMX355 yang dapat menyematkan kamera makro, dan mode potret B/W 2 MP.

Oppo Reno6 Pro 5G. (Oppo)
Ilustrasi kamera Oppo Reno6 Pro 5G. (Oppo)

Perangkat diharapkan tersedia dalam dua varian memori yaitu 8GB/256GB dan 12GB/256GB. Harga Oppo Reno7 varian memori terendah diprediksi dapat dibanderol sebesar 2.999 yuan atau Rp 6,6 juta.

Baca Juga: Oppo Reno6 WaVe Special Limited Edition, Hasil Kolaborasi dengan AOV

Menurut leaker lain dengan akun Bald Panda, Oppo Reno7 series bakal mengusung chipset MediaTek Dimensity 920, Dimensity 1200, dan Qualcomm Snapdragon 888.

Ini berarti perangkat membawa deretan chipset premium buatan MediaTek dan Qualcomm. Oppo Reno7 versi standar kemungkinan mempunyai chipset MediaTek Dimensity 920.

Sementara versi Oppo Reno7 Pro dapat ditenagai MediaTek Dimensity 1200. Model tertinggi, Reno7 Pro Plus, diharapkan membawa dapur pacu Snapdragon 888. Leaker berspekulasi bahwa Oppo Reno7 dapat debut di China pada November mendatang.

Baca Juga: Oppo Watch Free Resmi Meluncur, Harganya Rp 1 Jutaan

Berita Terkait
TERKINI

Samsung Galaxy A15 dibekali fitur Smart Switch, memudahkan pindah data....

gadget | 11:06 WIB

Manfaatkan fitur AI di Samsung Galaxy Tab S9 series untuk memenuhi kebutuhan profesionalmu sehari-hari...

gadget | 10:21 WIB

Vivo V30 Series diklaim memiliki berbagai fitur yang mendukung perjalanan mudik lebih seru....

gadget | 10:20 WIB

Cek apa saja fitur andalan Realme 12 5G ini....

gadget | 10:11 WIB

Kamera FUJIFILM INSTAX mini 99TM ini merupakan seri premium terbaru dari kamera instan analog INSTAX sekaligus evolusi d...

gadget | 15:32 WIB

Cek berapa harga resmi dan spesifikasi yang ditawarkan Xiaomi 14....

gadget | 14:28 WIB

Ya, dengan HP Rp 1 jutaan sudah bisa jadi teman mudik dengan asyik....

gadget | 10:11 WIB

Jajaran Xiaomi 14, Xiaomi Watch 2, Xiaomi Watch S3, dan Xiaomi Smart Band 8 Pro ini telah resmi tersedia di pasaran....

gadget | 10:03 WIB

Xiaomi Indonesia resmi membawa jajaran produk terbarunya ini, cek apa saja....

gadget | 14:41 WIB

Xiaomi 14 dirancang dengan lensa optik Leica Summilux, desain compact dan performa handal....

gadget | 14:32 WIB

Pengguna Samsung Galaxy Z Flip5 dan Galaxy Z Fold5 bisa menikmatik kecanggihan Galaxy AI segera....

gadget | 17:08 WIB

Momen Lebaran yang sudah dekat bisa menjadi kesempatan bagi kita untuk bersama-sama mengarsipkan foto, video, hingga dok...

gadget | 15:46 WIB

PayDay Sale Maret 2024 menawarkan harga spesial HP POCO....

gadget | 11:29 WIB

Cek apa yang ditawarkan Huawei MateBook D 14 sebagai laptop premium....

gadget | 20:25 WIB

Lonjakan signifikan dalam laba bersih tersebut melebihi harapan pasar dan menandai tingkat profitabilitas tertinggi kedu...

gadget | 16:03 WIB

Berapa harga Huawei MatePad 11.5 PaperMatte Edition ini?...

gadget | 15:55 WIB

Catat tanggalnya, Xiaomi 14 siap rilis ke Indonesia....

gadget | 15:18 WIB
Tampilkan lebih banyak