Dibanderol Rp 1,8 Juta, Nokia 2.2 Resmi Rilis di Indonesia

Nokia 2.2 ditenagai prosesor MediaTek Helio A22 yang dikombinasikan dengan RAM 3 GB dan memori internal 32 GB.

Dinar Surya Oktarini
Jum'at, 28 Juni 2019 | 09:30 WIB
Nokia 2.2. (HMD Global)

Nokia 2.2. (HMD Global)

Hitekno.com - Pada Kamis, (27/6/2019), HMD Global secara resmi memboyong smartphone terbarunya di Indonesia, yaitu Nokia 2.2. 

Nokia 2.2 merupakan ponsel pertama dari Nokia 2 Series yang masuk dalam keluarga Android One. Artinya, ponsel ini akan selalu mendapat dukungan software dari Google, termasuk mencicipi Android Q di masa mendatang.

"Kami sangat senang dapat menghadirkan Nokia 2.2, ponsel pertama dari Nokia seri 2 yang mendapatkan dukungan Pure Android yang menawarkan fitur-fitur kekinian dari Android," kata Taufik Syahbuddin, Indonesia Country Manager HMD Global di Jakarta, Kamis (27/6/2019).

Baca Juga: Dibekali Teknologi AR, Penggemar Gucci Bisa Mencoba Sepatu dengan Aplikasi

Dilansir dari Suara.com, selain mengandalkan Android One, ponsel terbaru ini juga dilengkapi berbagai spesifikasi yang sebenarnya biasa saja.

Nokia 2.2 diluncurkan di Jakarta, Kamis (27/6/2019). [Suara.com/Tivan Rahmat]
Nokia 2.2 diluncurkan di Jakarta, Kamis (27/6/2019). [Suara.com/Tivan Rahmat]

Dari tampilan luar, ponsel dengan OS Android 9 Pie ini mengusung layar 5,71 inci beresolusi HD+ dan memiliki notch di bagian atasnya.

Untuk dapur pacu, spesifikasi Nokia 2.2 ditenagai prosesor MediaTek Helio A22 yang dikombinasikan dengan RAM 3 GB dan memori internal 32 GB yang masih bisa didongkrak via MicroSD hingga 400 GB. Ponsel ini juga memiliki baterai 3.000 mAh.

Baca Juga: Menebak Tinggi Badan dengan Paving Block, Cara Ini Dianggap Jenius

Beralih ke fitur hiburan, Nokia 2.2 memiliki kamera belakang tunggal beresolusi 13 MP dengan bukaan lensa f/2.2, lengkap dengan LED Flash. Sedangkan kamera depannya beresolusi 5 MP.

Hadir dalam balutan warna Tungsten Black, harga Nokia 2.2 dibanderol Rp 1,8 juta dan bisa dipesan mulai 28 Juni - 3 Juli 2019 lewat platform online Blibli, Dinomarket, Shopee, Erafone, dan Sentraponsel.(Suara.com/Tivan Rahmat)

Baca Juga: Buntut Kasus Paket Smartphone Huawei, FedEx Gugat Pemerintah AS

Berita Terkait
TERKINI

Samsung Galaxy A15 dibekali fitur Smart Switch, memudahkan pindah data....

gadget | 11:06 WIB

Manfaatkan fitur AI di Samsung Galaxy Tab S9 series untuk memenuhi kebutuhan profesionalmu sehari-hari...

gadget | 10:21 WIB

Vivo V30 Series diklaim memiliki berbagai fitur yang mendukung perjalanan mudik lebih seru....

gadget | 10:20 WIB

Cek apa saja fitur andalan Realme 12 5G ini....

gadget | 10:11 WIB

Kamera FUJIFILM INSTAX mini 99TM ini merupakan seri premium terbaru dari kamera instan analog INSTAX sekaligus evolusi d...

gadget | 15:32 WIB

Cek berapa harga resmi dan spesifikasi yang ditawarkan Xiaomi 14....

gadget | 14:28 WIB

Ya, dengan HP Rp 1 jutaan sudah bisa jadi teman mudik dengan asyik....

gadget | 10:11 WIB

Jajaran Xiaomi 14, Xiaomi Watch 2, Xiaomi Watch S3, dan Xiaomi Smart Band 8 Pro ini telah resmi tersedia di pasaran....

gadget | 10:03 WIB

Xiaomi Indonesia resmi membawa jajaran produk terbarunya ini, cek apa saja....

gadget | 14:41 WIB

Xiaomi 14 dirancang dengan lensa optik Leica Summilux, desain compact dan performa handal....

gadget | 14:32 WIB

Pengguna Samsung Galaxy Z Flip5 dan Galaxy Z Fold5 bisa menikmatik kecanggihan Galaxy AI segera....

gadget | 17:08 WIB

Momen Lebaran yang sudah dekat bisa menjadi kesempatan bagi kita untuk bersama-sama mengarsipkan foto, video, hingga dok...

gadget | 15:46 WIB

PayDay Sale Maret 2024 menawarkan harga spesial HP POCO....

gadget | 11:29 WIB

Cek apa yang ditawarkan Huawei MateBook D 14 sebagai laptop premium....

gadget | 20:25 WIB

Lonjakan signifikan dalam laba bersih tersebut melebihi harapan pasar dan menandai tingkat profitabilitas tertinggi kedu...

gadget | 16:03 WIB

Berapa harga Huawei MatePad 11.5 PaperMatte Edition ini?...

gadget | 15:55 WIB

Catat tanggalnya, Xiaomi 14 siap rilis ke Indonesia....

gadget | 15:18 WIB
Tampilkan lebih banyak