Foto Makin Cakep, Ini Cara Setting Kamera Vivo V15 Kondisi Minim Cahaya

Sebagian besar smartphone kekinian pun telah dibekali dengan mode malam, tak terkecuali Vivo V15.

Agung Pratnyawan
Jum'at, 14 Juni 2019 | 08:00 WIB
Vivo V15 dengan brand ambassador-nya. (Vivo)

Vivo V15 dengan brand ambassador-nya. (Vivo)

Hitekno.com - Smartphone Vivo V15 diklaim punya keunggulan dalam memotret, bahkan dalam kondisi minim cahaya sekalipun. Namun kamu harus tahu cara setting kamera Vivo V15 lebih dulu.

Jika cara setting kamera Vivo V15 kamu salah, foto yang dihasilkan tidak akan optimal. Karena itu, kamu harus tahu cara setting kamera Vivo V15 untuk mengabadikan pemandangan dengan minim cahaya.

Pemandangan malam hari menjadi salah satu objek menarik untuk diabadikan. Sebagian besar smartphone kekinian pun telah dibekali dengan mode malam, tak terkecuali Vivo V15.

Baca Juga: Bawa Kamera 48 MP yang Super Canggih, Ini Spesifikasi Vivo V15 Pro

Pengguna masih tetap dapat mengabadikan foto dalam kondisi minim cahaya atau low light karena adanya fitur AI Night Mode dan pemanfaatan mode manual.

Fitur pada AI Triple Camera Vivo V15 tersebut dapat dioptimalkan untuk menghasilkan foto berkualitas dalam kondisi minim cahaya maupun malam hari.

"Vivo V15 menyediakan fitur kamera yang mampu mengoptimalkan hasil foto pada malam hari melalui kamera pro. Fitur ini mendukung aktivitas pengguna Vivo V15 yang menyukai traveling di alam terbuka dan seringkali menangkap momen spesial," ucap Edy Kusuma, General Manager for Brand and Activation PT Vivo Mobile Indonesia dalam keterangan resminya.

Baca Juga: Gunakan Snapdragon 675, Ini Harga Vivo V15 Pro di Indonesia

Untuk dapat mengoptimalkan penggunaan kamera pada malam hari, pada saat pengguna ingin memotret langit malam diperlukan teknik long exposure shot.

Kamera utama Vivo V15. (Vivo)
Kamera utama Vivo V15. (Vivo)

Teknik ini mengharuskan pengguna harus berada dalam posisi diam lebih lama daripada saat melakukan bidikan normal agar ketika menekan tombol shutter dalam posisi stabil.

Untuk mengatasi kendala goyangan tangan, pengguna dapat memilih opsi untuk menggunakan tripod.

Baca Juga: Dengan Harga Rp 4,4 Juta, Ini Spesifikasi Vivo V15

Selain itu, salah satu aspek penting dalam memotret langit malam adalah posisi pengguna harus berada di tempat yang gelap dan lapang.

Pengguna smartphone Vivo V15 perlu memperhatikan tidak ada sumber cahaya yang dapat menganggu bingkai foto.

Hasil pengambilan foto dengan Vivo V15 dalam kondisi low light. [Vivo]
Hasil pengambilan foto dengan Vivo V15 dalam kondisi low light. [Vivo]

 

Baca Juga: Rilis Secara Resmi di Indonesia, Ini Harga Vivo V15

Pengguna dapat mengaktifkan aplikasi kamera pro yang disertakan pada setting kamera Vivo V15 yang menawarkan kontrol manual. Pengguna harus menggeser ke fokus manual dan tap pada area bingkai.

Setelahnya, pengguna perlu mengatur shutter speed atau kecepatan rana menjadi 8 detik. Kecepatan rana yang lebih lama akan menangkap lebih banyak cahaya.

Tak hanya itu, pengguna juga perlu mengatur level ISO menjadi 400-800, tergantung pada cahaya yang ingin ditangkap. Setelah posisi kamera siap, pengguna hanya perlu menekan tombol shutter pada layar Vivo V15 dan menunggu proses pengambilan gambar.

Pengoptimalan setting kamera Vivo V15 pada saat malam hari ini mendung night photography lewat fitur AI Night Mode yang diberikan.

Itulah cara setting kamera Vivo V15 untuk memotret dalam kondisi minim cahaya atau malam hari. Semoga berguna! (Suara.com/ Lintang Siltya Utami).

Berita Terkait
TERKINI

Western Digita menghadirkan solusi penyimpanan untuk industri media dan hiburan dengan kecepatan tinggi dan kapasitas be...

gadget | 10:59 WIB

Samsung Galaxy A15 dibekali fitur Smart Switch, memudahkan pindah data....

gadget | 11:06 WIB

Manfaatkan fitur AI di Samsung Galaxy Tab S9 series untuk memenuhi kebutuhan profesionalmu sehari-hari...

gadget | 10:21 WIB

Vivo V30 Series diklaim memiliki berbagai fitur yang mendukung perjalanan mudik lebih seru....

gadget | 10:20 WIB

Cek apa saja fitur andalan Realme 12 5G ini....

gadget | 10:11 WIB

Kamera FUJIFILM INSTAX mini 99TM ini merupakan seri premium terbaru dari kamera instan analog INSTAX sekaligus evolusi d...

gadget | 15:32 WIB

Cek berapa harga resmi dan spesifikasi yang ditawarkan Xiaomi 14....

gadget | 14:28 WIB

Ya, dengan HP Rp 1 jutaan sudah bisa jadi teman mudik dengan asyik....

gadget | 10:11 WIB

Jajaran Xiaomi 14, Xiaomi Watch 2, Xiaomi Watch S3, dan Xiaomi Smart Band 8 Pro ini telah resmi tersedia di pasaran....

gadget | 10:03 WIB

Xiaomi Indonesia resmi membawa jajaran produk terbarunya ini, cek apa saja....

gadget | 14:41 WIB

Xiaomi 14 dirancang dengan lensa optik Leica Summilux, desain compact dan performa handal....

gadget | 14:32 WIB

Pengguna Samsung Galaxy Z Flip5 dan Galaxy Z Fold5 bisa menikmatik kecanggihan Galaxy AI segera....

gadget | 17:08 WIB

Momen Lebaran yang sudah dekat bisa menjadi kesempatan bagi kita untuk bersama-sama mengarsipkan foto, video, hingga dok...

gadget | 15:46 WIB

PayDay Sale Maret 2024 menawarkan harga spesial HP POCO....

gadget | 11:29 WIB

Cek apa yang ditawarkan Huawei MateBook D 14 sebagai laptop premium....

gadget | 20:25 WIB

Lonjakan signifikan dalam laba bersih tersebut melebihi harapan pasar dan menandai tingkat profitabilitas tertinggi kedu...

gadget | 16:03 WIB

Berapa harga Huawei MatePad 11.5 PaperMatte Edition ini?...

gadget | 15:55 WIB

Catat tanggalnya, Xiaomi 14 siap rilis ke Indonesia....

gadget | 15:18 WIB
Tampilkan lebih banyak