Emoji Baru Membuat Perempuan Lebih Nyaman, Ini Maknanya

Emoji baru ini akan menghilangkan rasa malu perempuan ketika membicarakan ''periode bulanan''.

Agung Pratnyawan | Rezza Dwi Rachmanta
Kamis, 07 Februari 2019 | 11:00 WIB
Ilustrasi Blood Drop. (Tah-heetch)

Ilustrasi Blood Drop. (Tah-heetch)

Hitekno.com - Emoji baru yang akan bisa digunakan oleh pengguna gadget secara global dapat membuat perempuan lebih nyaman. Disebut dengan emoji Blood Drop, emoji ini akan membuat perempuan lebih nyaman menyampaikan hal sensitif yang sedang terjadi.

Unicode, organisasi yang mengelola distribusi emoji global, mengonfirmasi bahwa pembaruan untuk emoji ini akan tersedia dalam rilis Februari 2019.

Emoji Blood Drop diluncurkan setelah 55 ribu orang menyerukan sebuah periode emoji untuk perempuan agar ditambahkan ke keyboard pada tahun lalu.

Baca Juga: Huawei Mengajukan Paten 3D CuteMoji, Pesaing Animoji Apple

Seruan tersebut termasuk dalam kampanye yang dipimpin oleh organisasi nirlaba yang memperjuangkan hak asasi perempuan, Plan International UK.

Emoji Blood Drop diharapkan dapat membantu memecah keheningan, stigma, dan hal tabu ketika perempuan membicarakan periode bulanan mereka.

Pembaruan emoji terbaru juga mencakup pengenalan puluhan grafik yang menggambarkan disabilitas dan aksesibilitas.

Baca Juga: Ramai Buat Stiker, Netizen Ini Bongkar Cara Buat Emoji Sendiri

Emoji terbaru termasuk kaki palsu, alat bantu dengar, dan orang-orang yang menggunakan alat bantu mobilitas.

Emoji baru untuk penyandang disabilitas. (Unicode)
Emoji baru untuk penyandang disabilitas. (Unicode)

Juru bicara dari badan amal Scope di London sangat mengapresiasi apa yang dilakukan oleh Unicode.

''Hingga saat ini, disabilitas sangat kurang terwakili. Kami juga ingin melihat perwakilan penyandang cacat memiliki akses lebih luas ke semua bagian media dan media sosial,'' kata Phil Talbot, juru bicara Scope.

Baca Juga: Update iOS 12.1, Apple Siapkan Puluhan Emoji dan Perbaiki Bagel

Tambahan lain yang mungkin kurang populer adalah tambahan emoji wafel, berang-berang, sepatu balet, dan flamingo.

Dikutip dari Huffingtonpost, penelitian dari Plan International UK menemukan bahwa sekitar 47 persen wanita berusia 18-32 membutuhkan emoji Blood Drop.

Itu akan membuat mereka lebih mudah dan nyaman untuk berbicara mengenai menstruasi kepada teman sesama perempuan.

Baca Juga: Deretan Arti Emoji Hati di WhatsApp, Beda Warna Beda Makna

Emoji Blood Drop hadir setelah puluhan ribu orang meminta agar emoji ini diluncurkan. (Plan International UK)
Emoji Blood Drop hadir setelah puluhan ribu orang meminta agar emoji ini diluncurkan. (Plan International UK)

''Dimasukkannya emoji yang dapat mengekspresikan apa yang dialami 800 juta perempuan di seluruh dunia setiap bulan adalah langkah besar menuju normalisasi periode bulanan dan menghancurkan stigma yang mengelilingi mereka,'' kata Lucy Russell, pemimpin dari organisasi Plan International UK.

Russell juga menjelaskan bahwa selama bertahun-tahun kaum perempuan sering ''memperhalus'' percakapan apabila memasuki masa periode bulanan mereka.

Perempuan merasa malu untuk berbicara tentang menstruasi mereka dan mereka dapat menderita implikasi kesehatan sebagai konsekuensinya.

Emoji baru bernama Blood Drop ini diharapkan dapat mengakhiri rasa malu dan membuat perempuan di seluruh dunia semakin nyaman.

Berita Terkait
TERKINI

Manfaatkan fitur AI di Samsung Galaxy Tab S9 series untuk memenuhi kebutuhan profesionalmu sehari-hari...

gadget | 10:21 WIB

Vivo V30 Series diklaim memiliki berbagai fitur yang mendukung perjalanan mudik lebih seru....

gadget | 10:20 WIB

Cek apa saja fitur andalan Realme 12 5G ini....

gadget | 10:11 WIB

Kamera FUJIFILM INSTAX mini 99TM ini merupakan seri premium terbaru dari kamera instan analog INSTAX sekaligus evolusi d...

gadget | 15:32 WIB

Cek berapa harga resmi dan spesifikasi yang ditawarkan Xiaomi 14....

gadget | 14:28 WIB

Ya, dengan HP Rp 1 jutaan sudah bisa jadi teman mudik dengan asyik....

gadget | 10:11 WIB

Jajaran Xiaomi 14, Xiaomi Watch 2, Xiaomi Watch S3, dan Xiaomi Smart Band 8 Pro ini telah resmi tersedia di pasaran....

gadget | 10:03 WIB

Xiaomi Indonesia resmi membawa jajaran produk terbarunya ini, cek apa saja....

gadget | 14:41 WIB

Xiaomi 14 dirancang dengan lensa optik Leica Summilux, desain compact dan performa handal....

gadget | 14:32 WIB

Pengguna Samsung Galaxy Z Flip5 dan Galaxy Z Fold5 bisa menikmatik kecanggihan Galaxy AI segera....

gadget | 17:08 WIB

Momen Lebaran yang sudah dekat bisa menjadi kesempatan bagi kita untuk bersama-sama mengarsipkan foto, video, hingga dok...

gadget | 15:46 WIB

PayDay Sale Maret 2024 menawarkan harga spesial HP POCO....

gadget | 11:29 WIB

Cek apa yang ditawarkan Huawei MateBook D 14 sebagai laptop premium....

gadget | 20:25 WIB

Lonjakan signifikan dalam laba bersih tersebut melebihi harapan pasar dan menandai tingkat profitabilitas tertinggi kedu...

gadget | 16:03 WIB

Berapa harga Huawei MatePad 11.5 PaperMatte Edition ini?...

gadget | 15:55 WIB

Catat tanggalnya, Xiaomi 14 siap rilis ke Indonesia....

gadget | 15:18 WIB

Berapa harga Samsung Galaxy A55 5G dan Samsung Galaxy A35 5G?...

gadget | 18:30 WIB
Tampilkan lebih banyak