Kabar Gembira, Semua Model Smartphone Nokia Dapat Update Android 9 Pie

Apakah kamu sudah mendapatkan update ke Android Pie?

Agung Pratnyawan | Rezza Dwi Rachmanta
Kamis, 24 Januari 2019 | 11:00 WIB
Ilustrasi Android 9.0 Pie di Nokia. (Gizmochina)

Ilustrasi Android 9.0 Pie di Nokia. (Gizmochina)

Hitekno.com - Sebuah kabar gembira datang kepada pengguna Nokia. Semua model smartphone Nokia yang dipasarkan oleh HMD Global dikabarkan akan mendapatkan Android 9.0 Pie.

Teknisi dari HMD Global kini sedang bekerja keras untuk memberikan update Android 9 Pie sebelum kuartal kedua 2019.

Sekarang mereka sedang mengerjakan update untuk smartphone Nokia 5 dan Nokia 3.1 Plus.

Baca Juga: Meizu Zero Meluncur, Smartphone Pertama di Dunia Tanpa Tombol dan Port

Sebuah kabar yang beredar menyatakan bahwa kedua smartphone tersebut mendapatkan update Android 9 Pie ''dalam beberapa hari mendatang''.

Juho Sarvikas, Chief Product Officer dari HMD Global, telah mengonfirmasi bahwa bahwa perusahaan berupaya keras untuk memenuhi update terbaru Android.

Tak hanya smartphone flagship, semua perangkat Nokia ditargetkan memiliki pembaruan Android 9 Pie pada semester pertama di tahun 2019.

Baca Juga: Saingi GPU Turbo Huawei, Samsung Siapkan Neuro Game Booster

Juho Sarvikas (Prolonged)
Juho Sarvikas (Prolonged)

Khusus untuk smartphone Nokia 5 dan Nokia 3.1 Plus akan mulai menerima pembaruan pada akhir pekan ini.

Mungkin membutuhkan waktu yang lebih lama untuk perangkat yang lebih tua, namun kabar ini termasuk menggembirakan bagi sebagian besar pengguna Nokia.

Smartphone Nokia akan diperbarui ke versi Android terbaru dalam beberapa minggu ke depan.

Baca Juga: 2 Smartwatch Canggih Besutan Honor Diluncurkan di Eropa

Versi Nokia 6 tahun 2017 juga masuk dalam daftar untuk mendapatkan pembaruan Android 9 Pie dalam satu atau dua minggu.

Perangkat Nokia 1 dan Nokia 3 yang tergolong low-end akan mendapatkan pembaruan sebelum dimulainya kuartal 3 tahun 2019.

Nokia 6 tahun 2017 akan mendapat update Android 9.0 Pie. (India Today)
Nokia 6 tahun 2017 akan mendapat update Android 9.0 Pie. (India Today)

Dikutip dari Gizmochina, HMD Global berkomitmen untuk menyediakan semua pembaruan utama Android selama beberapa tahun.

Baca Juga: Dipastikan Pakai 5 Kamera Utama, Terungkap Spesifikasi Nokia 9 PureView

Mereka juga akan melakukan tiga tahun pembaruan keamanan untuk memastikan sistemnya aman digunakan pengguna.

Strategi ini menjadikan Nokia menjadi perusahaan pertama yang mengumumkan update Android 9 Pie pada semua perangkatnya di tahun 2019.

Meski Nokia terlempar dari lima besar penjualan global, langkah pembaruan ke Android 9 Pie ini akan membangkitkan asa Nokia yang pernah dinobatkan raja smarphone global.

Berita Terkait
TERKINI

Cek apa yang ditawarkan Huawei MateBook D 14 sebagai laptop premium....

gadget | 20:25 WIB

Lonjakan signifikan dalam laba bersih tersebut melebihi harapan pasar dan menandai tingkat profitabilitas tertinggi kedu...

gadget | 16:03 WIB

Berapa harga Huawei MatePad 11.5 PaperMatte Edition ini?...

gadget | 15:55 WIB

Catat tanggalnya, Xiaomi 14 siap rilis ke Indonesia....

gadget | 15:18 WIB

Berapa harga Samsung Galaxy A55 5G dan Samsung Galaxy A35 5G?...

gadget | 18:30 WIB

Dibekali kamera mumpuni, ini cara membuat konten sinematik dengan SamsungGalaxy S24 Series....

gadget | 12:19 WIB

Ini beberapa fitur unggulanPOCO M6 Pro yang diklaim memberikan pengalaman lebih bagi anak muda....

gadget | 12:00 WIB

Harga Samsung Galaxy A05s masih terjangkau, cek berapa sekarang....

gadget | 10:48 WIB

Jika Anda sedang mencari komputer tanpa CPU, Anda bisa cek 4 komputer dari Acer berikut ini....

gadget | 12:44 WIB

Mulai 2 Maret 2024, Vivo V30 sudah dapat diperoleh di seluruh gerai resmi dan mitra Vivo Indonesia....

gadget | 09:48 WIB

Cek seperti apa Huawei FreeBuds Pro 3 ini....

gadget | 18:50 WIB

Samsung akan terus mengembangkan Galaxy Buds Series untuk memberikan kualitas audio dengan kecerdasan dan konektivitas t...

gadget | 15:29 WIB

Redmi Note 13 Series resmi rilis, cek apa saja yang masuk....

gadget | 15:22 WIB

Cek dulu daftar harga Redmi Note 13 Series ini, resmi dihadirkan ke Indonesia....

gadget | 16:26 WIB

Laptop gaming bertema kucing, cek seperti apa Colorfire Meow....

gadget | 18:33 WIB

POCO Indonesia membekali HP baru ini dengan layanan after sales yang memadai....

gadget | 18:09 WIB

Redmi Note 13 Series dipastikan akan meluncur Februari 2024, cek apa yang ditawarkan....

gadget | 17:59 WIB
Tampilkan lebih banyak