Ketahui Ini Fungsi Mahkota Bunga dan Bagian Lainnya

Masing-masing bagian punya fungsinya sendiri-sendiri termasuk mahkota bunga dan benang sari.

Agung Pratnyawan
Selasa, 09 November 2021 | 21:24 WIB
Ilustrasi bunga. (Pixabay)

Ilustrasi bunga. (Pixabay)

Hitekno.com - Ada banyak bagian dalam sebuah bunga yang memiliki fungsi masing-masing. Lalu kira-kira apa fungsi mahkota bungabenang sari dan bagian lainnya?

Bunga merupakan salah satu bagian yang terdapat pada tanaman yang memiliki fungsi sebagai organ biologis. 

Apakah fungsi mahkota bunga juga berkaitan sebagai alat perkembangbiakan tanaman? Simak penjelasannya beirkut ini.

Baca Juga: Foto Jadul Bung Karno Diberi Bunga, Netizen Soroti Hal Unik Ini

Pada kesempatan ini kami akan mengulas tentang fungsi mahkota bunga dan beberapa bagian lainnya yang perlu anda ketahui!

Bagian-bagian Bunga dan Fungsinya

Ilustrasi bunga. (Pixabay)
Ilustrasi bunga. (Pixabay)

Menyadur dalam berbagai sumber, berikut adalah beberapa bagian-bagian yang ada pada bunga dan masing-masing fungsinya yang perlu anda ketahui:

Baca Juga: Siswa Pamer Hubungan dengan Ibu Guru, Netizen: Bagi Tipsnya Bang

1. Kelopak Bunga

Bagian pertama adalah kelopak bunga, bagian ini merupakan terluar yang ada pada bunga. Kelopak bunga tersusun atas beberapa bagian, diantaranya adalah stomata, kitin dan trikoma.

Fungsi kelopak bunga adalah untuk melindungi kuncup dan bagian-bagian bungan lainnya.

Baca Juga: Ini Tujuan EVOS Fams Kirimkan Papan Bunga Ke Peserta MPL Season 8

2. Mahkota Bunga

Setelah kelopak, bagian selanjutnya yang ada pada bunga adalah mahkota bunga. Fungsi mahkota bunga adalah sebagai pemberi warna dan keindahan pada bunga. Faktanya warna-warni yang ada pada bunga ditujukkan untuk menarik perhatian serangga agar nantinya dapat membantu proses penyerbukan.

Selain itu fungsi mahkota bunga yang lain adalah sebagai pelindung organ reproduksi tanaman ketika sedang bekerja.

Baca Juga: Rahasia Hubungan Awet, Nagita Slavina Ogah Lakukan Ini ke HP Raffi Ahmad

3. Benang Sari

Sama halnya dengan manusia, seperti yang kita ketahui bahwa untuk dapat melakukan proses reproduksi tanaman membutuhkan alat kelamin jantan dan betina sebagai mediasinya.

Benang sari berperan sebagai alat kelamin jantan yang terdiri dari tangkai sari dan kepala sari. Selain itu benang sari memiliki beberapa lapisan dinding seperti epidermis, endotesium, lapisan tengah, dan tapetum. Di dalam kepala sari terdapat kantong yang berisi serbuk sari yang berfungsi sebagai sel gamet jantan.

4. Putik

Jika benang sari berperan sebagai alat reproduksi tanaman jantan, putik memiliki peran sebaliknya. Bagian bunga ini befungsi sebagai alat reproduksi betina. Putik tersusun dari beberapa bagian, diantaranya adalah kepala putik, tangkai putik dan bakal buah.

Perlu anda ketahui bahwa bagian kepala putik pada masa kematangannya akan mengeluarkan lendir yang mengandung protein, gula dan zat organik. Selain itu terdapat pula ada juga bagian bakal buah yang memiliki bakal biji yang akan tumbuh menjadi buah ketika bunga telah mengalami persarian dan pembuahan.

Itulah fungsi mahkota bunga dan bagian lainnya yang harus kamu ketahui. (Suara.com/ Dhea Alif Fatikha).

Berita Terkait
TERKINI

Melalui Yandex Cloud, Yandex Weather, dan Yandex School of Data Analytics (YSDA) berkolaborasi untuk mengintegrasikan ke...

sains | 12:33 WIB

Apa saja fitur canggih yang ada di CBR 150? Simak rinciannya di bawah ini....

sains | 12:12 WIB

Pertamina Foundation bersama Fakultas Kehutanan UGM telah melakukan kerja sama rehabilitasi hutan "Hutan Pertamina UGM"...

sains | 14:04 WIB

Dengan memanfaatkan algoritma AI, perusahaan ini berhasil membuka jalan bagi pengembangan obat terobosan potensial....

sains | 16:10 WIB

Objek ini punya suhu jauh lebih tinggi daripada matahari walaupun tak begitu terang. Objek apa gerangan?...

sains | 16:22 WIB

Pusat Studi Objek Dekat Bumi NASA (CNEOS) telah mencatat lebih dari 32.000 asteroid yang berada dekat dengan Bumi....

sains | 15:44 WIB

Kontribusi Goodenough merevolusi bidang teknologi membuat namanya layak dikenang sebagai sosok penting....

sains | 13:54 WIB

Jika tidak ada yang dilakukan, tingkat diabetes akan terus meningkat di setiap negara selama 30 tahun ke depan....

sains | 18:50 WIB

Vladimir Putin, pertama kali mengumumkan pengembangan drone Poseidon dalam pidato kepada parlemen Rusia 2018 lalu....

sains | 18:26 WIB

Berikut adalah sederet mitos tentang daging kambing yang banyak dipercaya masyarakat. Benarkah?...

sains | 10:19 WIB

Apakah kalian tahu apa perbedaan antara pandemi dan endemi? Simak penjelasannya di sini....

sains | 20:20 WIB

Prosedur bariatrik ramai disorot setelah beberapa seleb Indonesia diketahui menjalani tindakan medis ini....

sains | 17:01 WIB

Begini akal-akalan Toyota untuk memikat orang agar tertarik dengan mobil listrik. Seperti apa?...

sains | 10:25 WIB

SATRIA adalah satelit yang dirancang untuk menjembatani kesenjangan digital di Indonesia....

sains | 15:42 WIB

Satelit Satria-1 milik Indonesia akhirnya berhasil diluncurkan, diklaim sebagai terbesar di Asia....

sains | 15:59 WIB

Simak penjelasan apa itu El Nino lengkap dan dampak hingga potensi bahayanya bagi Indonesia....

sains | 15:48 WIB

Sering berlama-lama di depan monitor atau ponsel? Leher terasa kaku bahkan cenderung nyeri?...

sains | 16:38 WIB

Apa saja tanda-tanda rabies pada anjing? Awas jangan sampai terkena gigitanya, ya! Bisa fatal!...

sains | 13:09 WIB
Tampilkan lebih banyak