Lihat Penampakan Nasi Kucing Ini, Netizen Heran dengan Ukurannya

Lihat porsinya segini, seberapa banyak lauknya?

Agung Pratnyawan

Posted: Senin, 11 April 2022 | 15:20 WIB
Penampakan nasi kucing porsi tak biasa. (TikTok/ pausbermimpi)

Penampakan nasi kucing porsi tak biasa. (TikTok/ pausbermimpi)

Hitekno.com - Sempat viral di media sosial, sebuah video yang menampilkan nasi kuncing dengan ukuran antimainstream. Netizen pun ramai menyoroti penampakan manakanan ini.

Nampak dalam video viral di media sosial ini, sebuah nasi kucing dengan porsi yang tak biasa.

Video viral ini diunggah akun  TikTok @pausbermimpi pada 9 April, pemilik akun mengaku membeli beberapa porsi nasi kucing dan lauk, seperti sate di sebuah angkringan untuk dimakan saat berbuka puasa di rumah.

Ia memilih lauk teri dan udang rebon untuk nasi kucing yang dibelinya.

Ketika siap menyantap nasi kucing tersebut, pemilik akun dibuat kaget dengan ukuran nasi kucing yang dipesannya.

Nasi kucing yang dibungkus dengan daun pisang itu hanya berukuran setelapak tangan, bahkan bisa digenggam olehnya.

Ketika dibuka, porsi nasinya pun cukup untuk sekali suap. Selain itu, lauk teri yang didapatnya juga hanya berisi tiga ekor teri berukuran kecil.

Porsi nasi kucing yang anti mainstream. [TikTok]
Porsi nasi kucing yang anti mainstream. [TikTok]

Alih-alih marah atau protes, pemilik akun yang tengah menyantap bersama dengan seorang lelaki dalam videonya itu pun tertawa geli.

Ia menertawai ukuran nasi kucing serta porsi lauk yang dibelinya tersebut.

"Pesen di angkringan, ini bukan nasi kucing tapi nasi tikus. Nasi kucing emang kecil ya guys ya, tapi nggak segini juga ngga sih hahahaha. Pesan yang dapat kita ambil adalah berbukalah dengan yang bener, ada ini lemper berkedok nasi kucing," tulis pemilik akun dalam keterangan pada videonya.

Baca Juga: Potret Menu Nasi Kucing di Warung Ini Nyeleneh, Bikin Netizen Syok

Video yang telah dilihat sebanyak lebih dari 16 juta penayangan dan disukai sebanyak lebih dari 1,7 juta kali oleh sesama pengguna TikTok itu pun menuai beragam komentar.

Porsi nasi kucing yang anti mainstream. [TikTok]
Porsi nasi kucing yang anti mainstream. [TikTok]

Tak sedikit netizen lainnya yang ikut menertawai betapa sedikitnya porsi nasi kucing dalam video viral di media sosial tersebut.

"Sumpah ngakak. Kayak lagi main masak-masakan nggak sih," tulis netizen.

"Yang jual ada masalah apa sih?" komentar netizen.

"Bener kak itu nasi kucing, tapi kucing baru lahir hahaha newborn," tambah lainnya.

"Wahaha ngakak banget, sekali masukin mulut habis dah," ungkap netizen.

"Nasi kucing mana nih kok dikit banget dah hahaha. Di tempatku biasanya 4-5 sendok makan," sahut lainnya.

Itulah video viral di media sosial, penampakan nasi kucing dengan posti tak biasa. Tonton videonya di SINI.

×
Zoomed
Berita Terkait Berita Terkini

Fenomena link DANA Kaget telah berevolusi menjadi sebuah kompetisi digital. Ini bukan lagi soal keberuntungan, melainkan...

internet | 16:25 WIB

Ada enam cara mengatur spasi di Microsoft Word dengan langkah-langkah praktis yang bisa langsung diterapkan, sehingga ka...

internet | 15:45 WIB

Link DANA kaget yang tersedia dalam artikel Hitekno.com kali ini membuka kesempatan kalian untuk mendapatkan saldo DANA ...

internet | 13:37 WIB

Microsoft Word sebenarnya sudah menyediakan fitur khusus untuk mengatur orientasi halaman portrait dan horizontal dalam ...

internet | 20:43 WIB

Agar hasil dokumenmu lebih terstruktur dan efisien, berikut cara membuat heading di Word dengan mudah dan anti ribet....

internet | 20:20 WIB