Cekatan Tolong Korban Kebakaran, Pria Ini Bikin Netizen Salut

"Bapak baju merah cekatan, yang lain cuma lihatin saja," kata netizen.

Rezza Dwi Rachmanta

Posted: Selasa, 05 April 2022 | 15:37 WIB
Momen pria yang selamatkan korban kebakaran ini sukses menarik perhatian netizen. (TikTok/ @idp.28sby)

Momen pria yang selamatkan korban kebakaran ini sukses menarik perhatian netizen. (TikTok/ @idp.28sby)

Hitekno.com - Setiap orang kemungkinan besar akan panik apabila kebakaran melanda rumahnya. Aksi pria yang menyelamatkan seorang korban kebakaran ini sukses bikin netizen salut.

Pengguna TikTok dengan akun bernama @idp.28sby membagikan momen saat sebuah rumah dilanda kebakaran.

Kita bisa melihat asap hitam yang membumbung tinggi di sebuah rumah tingkat. "Kebakaran sore ini dekat rumah," tulis @idp.28sby.

Baca Juga: Cara Gadis Ini Makan Nasi Padang Bikin Elus Dada, Netizen: Maaf Mbak, Kita Beda Aliran

Pemilik akun turut menjelaskan bahwa peristiwa kebakaran ini terjadi di Jalan Siwalankerto, Surabaya, Jawa Timur.

Postingan video menampakkan beberapa orang yang berkerumun di dekat rumah. Seorang wanita terlihat keluar dan duduk di atas genteng untuk menyelamatkan diri.

Momen pria yang selamatkan korban kebakaran ini sukses menarik perhatian netizen. (TikTok/ @idp.28sby)
Momen pria yang selamatkan korban kebakaran ini sukses menarik perhatian netizen. (TikTok/ @idp.28sby)

Penghuni rumah itu nampak kebingungan untuk turun mengingat posisi atap cukup tinggi. Seorang pria berbaju merah langsung bergerak cepat dengan memanjat pagar di depan rumah.

Baca Juga: Wanita Sunda di Foto Tahun 1919 Bikin Terpesona, Netizen Salfok Benda di Tangan Ini

Ia menolong korban kebakaran sehingga wanita itu bisa turun ke bawah dengan selamat. Postingan video yang dibagikan berhasil viral setelah ditonton 13 juta kali dan memperoleh 590 ribu tanda suka.

Unggahan video viral ini mendapatkan ribuan komentar dari netizen. Tak sedikit netizen yang mengaku salut atas respons cepat pria berbaju merah.

Di antara orang-orang yang melihat kebakaran tersebut, pria berbaju merah tergolong cepat dalam mengambil keputusan. Pemilik akun @idp.28sby menjelaskan bahwa kebakaran diduga disebabkan oleh korsleting listrik. Postingan video viral ini memancing beragam komentar dari netizen.

Baca Juga: Soroti Wanita Cantik Ini Saat Tersenyum, Netizen: Sepertinya Kenal

Momen pria yang selamatkan korban kebakaran ini sukses menarik perhatian netizen. (TikTok/ @idp.28sby)
Momen pria yang selamatkan korban kebakaran ini sukses menarik perhatian netizen. (TikTok/ @idp.28sby)

"Bapak baju merah cekatan, yang lain cuma lihatin saja, nggak tahu bahaya apa. Salut buat bapak baju merah, nilai 100," tulis @Al**ngCl**ik.

"Kesel banget sama yang pegang tangga nggak gesit, padahal cowok loh," ungkap @Jh**o.

"Saya salut ke bapak dia tahu mana yang cepat dan tepat. Semoga istrinya bangga bukan malah berantem," pendapat @Sug**h.

Baca Juga: Tak Patah Semangat Padamkan Api, Bocah Ini Bikin Netizen Salut

"Bener kok bapaknya, tapi yang komen di sini miris, bilang bapaknya nyari kesempatan lah," balas @R**._R*f. Postingan video viral mengenai pria yang menolong korban kebakaran bisa dilihat melalui LINK INI. 

Berita Terkait
Berita Terkini

PT Indokripto Koin Semesta Tbk. (COIN) resmi melantai di BEI pada 9 Juli 2025. Andrew Hidayat menyebut IPO ini jadi lang...

internet | 15:05 WIB

Andrew Hidayat membuatIPOCOINmendapat perhatian publik, pemilik mayoritas sahamPT Megah Perkasa Investindo, pemegang sah...

internet | 10:12 WIB

Berikut ini link resmi Dana Kaget terbaru yang masih aktif dan bisa langsung kamu klaim:...

internet | 20:30 WIB

PT Indokripto Koin Semesta Tbk (COIN) catat oversubscription lebih dari 180 kali jelang IPO di BEI. Di balik sorotan mas...

internet | 20:19 WIB

Berikut adalah kumpulan link Dana Kaget terbaru yang bisa kamu klaim sekarang juga:...

internet | 19:30 WIB