Lihat Kucing Ini Melongo di Depan Nasi Padang, Netizen: Kamu Kurang Peka

"Kucing be like: ini namanya basa-basi masak kamu nggak ngerti," tulis netizen.

Rezza Dwi Rachmanta
Kamis, 03 Februari 2022 | 14:54 WIB
Kucing yang melongo di depan nasi Padang ini bikin netizen salfok. (TikTok/ @emakmichan)

Kucing yang melongo di depan nasi Padang ini bikin netizen salfok. (TikTok/ @emakmichan)

Hitekno.com - Kucing termasuk hewan yang memiliki tingkah lucu dan menggemaskan. Sebuah video yang menampakkan kucing saat melongo di depan nasi Padang ini sukses menarik perhatian netizen.

Pengguna TikTok dengan akun bernama @emakmichan membagikan momen saat seekor kucing duduk terdiam sembari menatap sesuatu.

"Kucingku memang beda (emoticon tertawa)," tulis @emakmichan pada caption-nya. Kita bisa melihat bahwa kucing dengan warna dominan putih ini terus menatap ke arah depan.

Baca Juga: Kucing Diselamatkan Saat Banjir, Endingnya Malah Seperti Ini

Netizen mengira bahwa kucing tersebut memandangi nasi Padang yang tengah disantap oleh pemiliknya. Hal ini bisa dimaklumi mengingat sebagian besar kucing memang suka menatap orang yang sedang makan.

Biasanya hewan tersebut akan mendekati orang yang sedang makan dan berharap bakal diberi sedikit lauk. "Aku pikir dia mau minta nasi Padang, ternyata dia mengincar karet (emoticon tertawa)," bunyi keterangan di dalam video.

Kucing yang melongo di depan nasi Padang ini bikin netizen salfok. (TikTok/ @emakmichan)
Kucing yang melongo di depan nasi Padang ini bikin netizen salfok. (TikTok/ @emakmichan)

Sang kucing hanya menatap nasi Padang untuk beberapa saat saja. Rupanya ia langsung menoleh ke samping dan bermain dengan karet yang berada di atas meja.

Baca Juga: Lihat Kucing Lagi Ngambek, Ekspresi Wajahnya Bikin Netizen Ngakak

Postingan video mengenai kucing yang melongo di depan nasi Padang ini berhasil viral setelah ditonton lebih dari 830 ribu kali dan memperoleh 101 ribu tanda suka. Pengunggah postingan menjelaskan bahwa kucing bernama Moku ini memang tidak menyukai makanan manusia.

"Moku memang nggak suka makanan manusia ya say. Kalau nggak dikasih makan nggak mungkin badannya bulat kayak gitu..wkwk. Dan makan nasi Padang pakai sendok adalah sekte yang baru," kata @emakmichan melalui kolom komentar. Video viral mengenai aksi kucing gokil ini memancing beragam komentar dari netizen.

Kucing yang melongo di depan nasi Padang ini bikin netizen salfok. (TikTok/ @emakmichan)
Kucing yang melongo di depan nasi Padang ini bikin netizen salfok. (TikTok/ @emakmichan)

"Kucing be like: ini namanya basa-basi masak kamu nggak ngerti," tulis @Khu**ulMi**l.

Baca Juga: Diremas Bayi, Respons Kucing Oren Ini Bikin Netizen Heran

"Aktingnya si mpus lucu banget (emoticon tertawa)," komentar @S**arC**dy.

"Wajahnya jadi bikin gue ingat Bang Napi," pendapat @v**ii*_.

"Kucingnya mungkin batin gini: nggak dapat nasi Padang, aroma dari karet aja udah lumayan," canda @Fu**ko1**5.

Baca Juga: Dari Foto KTP hingga Kucing Oren, Netizen Indonesia Jual NFT Unik Ini

"Kamu kurang peka sih. Meng itu maksudnya minta, tapi dengan majas," pendapat @uef**gu**l. Postingan video viral mengenai kucing yang melongo di depan nasi Padang bisa dilihat melalui link ini. 

Berita Terkait
TERKINI

Seluruh transaksi di acara JakCloth Ramadan 2024 akan menggunakan QRIS dan transfer bank melalui BI FAST....

internet | 14:12 WIB

PointStar menyatakan dukungannya terhadap misi pemerintah dengan memungkinkan integrasi seluruh proses bisnis organisasi...

internet | 17:09 WIB

Grab menjadi perusahaan teknologi pertama yang menerima Sertifikat Penetapan Program Kepatuhan Persaingan Usaha dari KPP...

internet | 17:15 WIB

Seminar di UI memfokuskan pada perkembangan terkini dalam ilmu data, komputasi super, AI generatif, dan etika AI....

internet | 21:26 WIB

Dalam acara ini, peserta bertukar pendapat mengenai tren saat ini dan prospek masa depan AI dalam pendidikan....

internet | 16:31 WIB

Aplikasi Merchant BCA ini didesain sebagai solusi untuk memberdayakan bisnis dari berbagai skala....

internet | 09:36 WIB

Keberadaan CCTV selama ini nyatanya tak cukup mencegah aksi kejahatan....

internet | 12:24 WIB

Berdasarkan feedback pengguna, Samsung akan menyediakan opsi dan pengalaman yang semakin ditingkatkan melalui SamsungGal...

internet | 20:46 WIB

Nuon Digital Indonesia menjajakibisnis baru dan melakukan inovasi pada produk-produk andalannya....

internet | 17:48 WIB

Perubahan nama ini merupakan langkah strategis Google untuk menggabungkan chatbot Bard dan layanan AI lainnya di bawah s...

internet | 18:15 WIB

Program AI TEACH for Indonesia merupakan program pengembangan kapasitas yang bertujuan untuk mengembangkan lanskap pendi...

internet | 17:14 WIB

Pinhome mengumumkan kerja sama dengan BPJS Ketenagakerjaan dalam pengadaan proteksi keselamatan kerja bagi seluruh Rekan...

internet | 09:56 WIB

Didukung Kominfo dan universitas-universitas setempat, kampanye ini bertujuan mengeksplorasi lanskap AI dan mendiskusika...

internet | 11:44 WIB

Di 14 kota, ribuan driver Grab bersama keluarga nonton bareng film Srimulat: Hidup Memang Komedi...

internet | 08:56 WIB

Mengakses konten Premier League melalui situs web atau perangkat streaming tidak resmi akan membuat diri mereka rentan t...

internet | 08:46 WIB

Dell Technologies menyoroti tren-tren baru yang akan membentuk industri teknologi pada tahun 2024 dan di masa depan....

internet | 12:06 WIB

Meningkatkan sistem keamanan menjadi langkah yang baik, tetapi upaya tersebut hanya menjangkau permukaan penyalahgunaan ...

internet | 07:24 WIB
Tampilkan lebih banyak