Penghulu Beri Kuis Sebelum Akad Nikah, Netizen: Serasa Ujian Skripsi

"Seperangkat alat salat isinya apa saja?"tanya penghulu kepada pengantin pria.

Agung Pratnyawan
Rabu, 29 Desember 2021 | 18:28 WIB
Ilustrasi pernikahan. (Pixabay)

Ilustrasi pernikahan. (Pixabay)

Hitekno.com - Viral di media sosial, video yang mengabadikan momen akad nikah yang tak biasa. Pasalnya penghulu dalam acara ini mengajukan pertanyaan bak kuis sebelumnya.

Momen akad nikah ini pun ramai mendapatkan atensi netizen hingga viral di media sosial.

Sebagai diketahui, akad nikah menjadi momen paling mendebarkan dari rentetan acara pernikahan lainnya. Momen yang menentukan sahnya sebuah pernikahan.

Baca Juga: Gegara PPKM, Potret Fotografer Abadikan Momen Akad Nikah Ini Viral

Salah satu pengguna TikTok @aurorahanafi mengunggah sebuah momen akad nikah yang bikin ketawa.

"Penghulunya kang lawak, kasihan tuh mental" tulis pengunggah dalam video ini seperti dikutip oleh HiTekno.com dari Beritahits.id.

Dalam video viral di media sosial tersebut, pengantin pria yang hendak mengucapkan ijab kabul ditahan oleh penguhulunya dengan sebuah pertanyaan.

Baca Juga: Terlalu Semangat, Aksi Pengantin Pria Usai Akad Nikah Ini Bikin Kesal Istri

"Seperangkat alat salat isinya apa saja?" tanya penghulu kepada pengantin pria.

"Isinya pakaian untuk salat," jawab pengantin pria.

"Lha iyo opo ae?" sahut penghulu.

Baca Juga: Terhalang Pandemi, Mempelai Wanita Hadir Virtual saat Akad Nikah

"Mukena. Sajadah. Terus tasbih, Al Quran," ucap pengantin pria.

"Al Quran apa alat salat?" tanya penghulu sekali lagi.

"Salah ustaz, perlengkapan," celetuk pengantin pria.

Baca Juga: Latihan Praktik Akad Nikah, Pelajar SMA Ini Malah Baper Berjamaah

"Ooooo ngarang ae," timpal penghulu.

Pengantin pria diberi pertanyaan bak kuis menjelang ijab kabul (tiktok)
Pengantin pria diberi pertanyaan bak kuis menjelang ijab kabul (tiktok)

Sontak pengantin wanita dan tamu undangan yang mendengar tertawa. Sang penghulu tak berhenti bertanya kepada pengantin pria ini.

"Apa saja? Peralatan," tanya ulang penghulu kepada pengantin pria.

"Sajadah, mukena, tasbih," sebut pengantin pria satu demi satu diikuti dengan penghulu.

"Selesai. Itu namanya alat salat. Kalau seperangkat alat salat itu masjid, jidor, tasbih, terus karpet, tempat wudhu lengkap. Kalau cuma mukena, tasbih, sajadah alat salat. Sudah siap anakku?" jelas sang penghulu.

Sepanjang penghulu itu menjelaskan pengantin pria tersenyum mendengarnya.

Pengantin pria diberi pertanyaan bak kuis menjelang ijab kabul (tiktok)
Pengantin pria diberi pertanyaan bak kuis menjelang ijab kabul (tiktok)

Video viral di media sosial yang ditonton sebanyak 1,4 juta ini menuai komentar dari netizen.

"Kayaknya asyik banget dah," komentar seorang netizen.

"Hahahaha lucu banget," tulis yang lain.

"Nggak jadi kawin nikah gue kalau kaya gini," imbuh netizen lain.

"Nikah serasa lagi ujian skripsi," komentar netizen lain.

Netizen ada yang memimpikan jika menikah esok ingin penghulu seperti bapak ini.

"Pengen punya penghulu kayak gitu," komentar netizen.

"Nama penghulunya dong," tulis netizen lain.

Itulah video viral di media sosial, momen jelang akad nikah malah penghulu mengajukan pertanyaan yang menarik perhatian netizen. (BeritaHits.id/ Haqia Alfariz Ramadhani).

Berita Terkait
TERKINI

Seminar di UI memfokuskan pada perkembangan terkini dalam ilmu data, komputasi super, AI generatif, dan etika AI....

internet | 21:26 WIB

Dalam acara ini, peserta bertukar pendapat mengenai tren saat ini dan prospek masa depan AI dalam pendidikan....

internet | 16:31 WIB

Aplikasi Merchant BCA ini didesain sebagai solusi untuk memberdayakan bisnis dari berbagai skala....

internet | 09:36 WIB

Keberadaan CCTV selama ini nyatanya tak cukup mencegah aksi kejahatan....

internet | 12:24 WIB

Berdasarkan feedback pengguna, Samsung akan menyediakan opsi dan pengalaman yang semakin ditingkatkan melalui SamsungGal...

internet | 20:46 WIB

Nuon Digital Indonesia menjajakibisnis baru dan melakukan inovasi pada produk-produk andalannya....

internet | 17:48 WIB

Perubahan nama ini merupakan langkah strategis Google untuk menggabungkan chatbot Bard dan layanan AI lainnya di bawah s...

internet | 18:15 WIB

Program AI TEACH for Indonesia merupakan program pengembangan kapasitas yang bertujuan untuk mengembangkan lanskap pendi...

internet | 17:14 WIB

Pinhome mengumumkan kerja sama dengan BPJS Ketenagakerjaan dalam pengadaan proteksi keselamatan kerja bagi seluruh Rekan...

internet | 09:56 WIB

Didukung Kominfo dan universitas-universitas setempat, kampanye ini bertujuan mengeksplorasi lanskap AI dan mendiskusika...

internet | 11:44 WIB

Di 14 kota, ribuan driver Grab bersama keluarga nonton bareng film Srimulat: Hidup Memang Komedi...

internet | 08:56 WIB

Mengakses konten Premier League melalui situs web atau perangkat streaming tidak resmi akan membuat diri mereka rentan t...

internet | 08:46 WIB

Dell Technologies menyoroti tren-tren baru yang akan membentuk industri teknologi pada tahun 2024 dan di masa depan....

internet | 12:06 WIB

Meningkatkan sistem keamanan menjadi langkah yang baik, tetapi upaya tersebut hanya menjangkau permukaan penyalahgunaan ...

internet | 07:24 WIB

Di tengah tingginya frekuensi insiden keamanan siber di Indonesia, hanya 53 persen yang siap untuk mencegah insiden ters...

internet | 07:25 WIB

Berikut adalah beberapa kata kunci yang perlu kita pahami, agar kita dapat lebih mengenali istilah AI....

internet | 09:45 WIB

Nokia Bell Labs mendemonstrasikan teknologi proof-of-concept ini untuk pertama kalinya....

internet | 08:53 WIB
Tampilkan lebih banyak