Biasa Sehari Dapat Rp 7 Ribu, Tukang Parkir Nangis Terima Rezeki Nomplok

Tukang parkir itu pun menyampaikan akan memakai uang tersebut untuk ini.

Agung Pratnyawan
Kamis, 16 September 2021 | 14:22 WIB
Seharian Hanya Dapat Uang Rp 7 Ribu, Tukang Parkir ini Menangis Saat Dapat Rezeki Nomplok (TikTok)

Seharian Hanya Dapat Uang Rp 7 Ribu, Tukang Parkir ini Menangis Saat Dapat Rezeki Nomplok (TikTok)

Hitekno.com - Viral di media sosial, video seorang tukang parkir mendapatkan kejutan uang tunai dari pengendara mobil. Kisah ini pun menjadi sorotan netizen.

Kisah itu dibagikan melalui video yang diunggah di akun Instagram @Dramaojol.id, Kamis (16/9/2021) hingga akhirnya viral di media sosial.

Dalam video singkat itu, terlihat seorang pria paruh baya yang sedang berbincang dengan pengendara mobil. Pengendara mobil ini pun merekam percakapan mereka.

Baca Juga: Lihat Tukang Parkir Mengaji di Emperan Toko, Netizen Ramai Doakan Begini

Rupanya, pria tersebut mengaku telah bekerja sebagai tukang parkir selama 15 tahun. Saat ditanyai soal penghasilan per-hari, ia tak bisa menjawabnya lantaran tidak tahu pasti berapa jumlahnya.

"Kalau sehari dapat uang parkir berapa pak?" tanya pria yang merekam video itu.

"Ini aja baru dapat tujuh ribu, ngga bohong saya mas.." ungkap bapak tersebut dengan menunjukkan uang di kantongnya.

Baca Juga: Aksi Tukang Parkir Ini Bikin Netizen Salut, Ramai Panen Pujian

tukang parkir ini mengungkapkan kalau penghasilannya dari pagi baru mencapai Rp 7 ribu.

Seharian Hanya Dapat Uang Rp 7 Ribu, Tukang Parkir ini Menangis Saat Dapat Rezeki Nomplok (TikTok)
Seharian Hanya Dapat Uang Rp 7 Ribu, Tukang Parkir ini Menangis Saat Dapat Rezeki Nomplok (TikTok)

Tak lama, pria tersebut memberikan sejumlah uang ratusan ribu untuk membantu tukang parkir tersebut.

Mulanya, bapak itu menolak pemberian sang pengendara. Namun, lama-lama ia menerima uang tersebut. Ia merasa terharu atas rezeki yang baru saja ia terima.

Baca Juga: Pacar Adu Mulut dengan Tukang Parkir, Gadis Ini Malah Alami Kejadian Apes

Terlebih, uang tersebut dapat membantunya untuk membiayai kebutuhan sekolah anaknya. Tak kuasa menahan haru, tukang parkir itu meneteskan air mata.

Di akhir video viral ini, pria yang memberikan uang tersebut pun berpamitan kepada tukang parkir itu. Namun, bapak tersebut menghentikannya dan memberikan makanan kepada sang pengendara mobil.

Ia mengaku berterima kasih kepada pria itu dan memberikannya makanan angkringan.

Baca Juga: Aksi Heroik Tukang Parkir, Korbankan Badan Demi Cegah Kecelakaan

"Masnya tadi udah kasih rejeki sama saya, sekarang saya gantian kasih masnya. Saya kasih angkringan, mohon diterima untuk mas.." ucap bapak parkir tersebut.

Melihat video viral di media sosial itu, netizen memberikan beragam komentar. Mereka merasa terharu menyaksikan adegan tersebut.

"Bapaknya keliatan jujur. Gak kayak kang parkir siluman yang baru nongol pas motor/mobil mundur mau balik," ujar netizen.

"Mudah-mudahan rejekinya lancar & banyak ya pak, aamiin," doa netizen.

"Yang seperti ini langka," komentar netizen.

"Alhamdulillah orang baik ketemu orang baik," tutur netizen.

"Ketawanya bikin kita bersyukur," tulis netizen.

"Definisi memberi tidak harus menunggu kaya. Keren bapak parkirnya," ucap netizen.

Itulah video viral di media sosial, bagaimana terharunya seorang tukang parkir mendapatkan kejutan uang tunai dari pengemudi mobil. (Suara.com/ Aulia Hafisa).

Berita Terkait
TERKINI

Seluruh transaksi di acara JakCloth Ramadan 2024 akan menggunakan QRIS dan transfer bank melalui BI FAST....

internet | 14:12 WIB

PointStar menyatakan dukungannya terhadap misi pemerintah dengan memungkinkan integrasi seluruh proses bisnis organisasi...

internet | 17:09 WIB

Grab menjadi perusahaan teknologi pertama yang menerima Sertifikat Penetapan Program Kepatuhan Persaingan Usaha dari KPP...

internet | 17:15 WIB

Seminar di UI memfokuskan pada perkembangan terkini dalam ilmu data, komputasi super, AI generatif, dan etika AI....

internet | 21:26 WIB

Dalam acara ini, peserta bertukar pendapat mengenai tren saat ini dan prospek masa depan AI dalam pendidikan....

internet | 16:31 WIB

Aplikasi Merchant BCA ini didesain sebagai solusi untuk memberdayakan bisnis dari berbagai skala....

internet | 09:36 WIB

Keberadaan CCTV selama ini nyatanya tak cukup mencegah aksi kejahatan....

internet | 12:24 WIB

Berdasarkan feedback pengguna, Samsung akan menyediakan opsi dan pengalaman yang semakin ditingkatkan melalui SamsungGal...

internet | 20:46 WIB

Nuon Digital Indonesia menjajakibisnis baru dan melakukan inovasi pada produk-produk andalannya....

internet | 17:48 WIB

Perubahan nama ini merupakan langkah strategis Google untuk menggabungkan chatbot Bard dan layanan AI lainnya di bawah s...

internet | 18:15 WIB

Program AI TEACH for Indonesia merupakan program pengembangan kapasitas yang bertujuan untuk mengembangkan lanskap pendi...

internet | 17:14 WIB

Pinhome mengumumkan kerja sama dengan BPJS Ketenagakerjaan dalam pengadaan proteksi keselamatan kerja bagi seluruh Rekan...

internet | 09:56 WIB

Didukung Kominfo dan universitas-universitas setempat, kampanye ini bertujuan mengeksplorasi lanskap AI dan mendiskusika...

internet | 11:44 WIB

Di 14 kota, ribuan driver Grab bersama keluarga nonton bareng film Srimulat: Hidup Memang Komedi...

internet | 08:56 WIB

Mengakses konten Premier League melalui situs web atau perangkat streaming tidak resmi akan membuat diri mereka rentan t...

internet | 08:46 WIB

Dell Technologies menyoroti tren-tren baru yang akan membentuk industri teknologi pada tahun 2024 dan di masa depan....

internet | 12:06 WIB

Meningkatkan sistem keamanan menjadi langkah yang baik, tetapi upaya tersebut hanya menjangkau permukaan penyalahgunaan ...

internet | 07:24 WIB
Tampilkan lebih banyak