Heboh Wanita Sok-sokan Goreng Uang Kertas, Netizen Malah Peringatkan Ini

"Kalau harta dan tahta sudah diambil Yang Maha Kuasa, tinggal penggorengannya"

Agung Pratnyawan
Kamis, 08 April 2021 | 19:30 WIB
Goreng uang kertas. (TikTok/ @wida82)

Goreng uang kertas. (TikTok/ @wida82)

Hitekno.com - Viral di media sosial, sebuah video yang menampilkan seorang wanita tengah berlagak menggoreng lembaran uang kertas. Jelas saja, langsung ramai mendapatkan beragam tanggapan netizen.

Video wanita goreng uang kertas ini diunggah oleh akun @Wida82 hingga akhirnya viral di media sosial.

Langsung disorot khalayak, aksi wanita itu membuat netizen langsung mengadu ke Tuhan bahwa ada salah satu hambanya yang pamer atau riya.

Baca Juga: Bocah Bawa Uang Sebanyak Ini untuk Top Up Free Fire, Netizen: Ya Ampun Dek

"Yang penting masak," ungkap wanita itu dalam caption video seperti dikutip beritahits.id pada Kamis (8/3/2021).

Goreng Uang Kertas di Wajan

Viral wanita berlagak masak segepok uang (TikTok).
Viral wanita berlagak masak segepok uang (TikTok).

Dalam video tersebut, terlihat ruangan dapur yang dipakai oleh wanita itu berlagak seperti benar-benar memasak menu hidangan antimainstream.

Baca Juga: Janji Pasangan di Uang Kertas Bikin Geger, Netizen Malah Penasaran Hal Ini

Alih-alih memasak menu normal seperti ayam maupun ikan, wajan penggorengan wanita itu malah dipenuhi lembaran-lembaran uang.

Tampak dalam video segepok uang pecahan Rp 50 ribu di taruh di wajan penggorengan.

Dalam video viral di media sosial ini, wanita itu tampak mengaduk-aduk uang yang berada dalam wajan penggorengan seolah memasak beneran.

Baca Juga: Heboh Video Rebus Uang Kertas Asli, Alasannya Bikin Geleng Kepala

Satu waktu, wanita itu seolah menyombongkan diri ke arah kamera. Dia mengayunkan segepok uang yang belum dimasak.

Viral wanita berlagak masak segepok uang (TikTok).
Viral wanita berlagak masak segepok uang (TikTok).

Uang pecahahan Rp 50 ribu yang dipamerkannya itu langsung disusulkan untuk dicampur ke uang yang lebih dulu ditaruh di wajan.

Namun aksi wanita itu rupanya hanya dimaksudkan untuk bercanda, sebagai bahan hiburan semata. Pasalnya, kompor diduga tidak hidup dan wajan tidak dituang minyak.

Baca Juga: Lihat Ikan di Perairan Ini, Netizen: Aku Lihat Uang Berenang

Respons Netizen

Menyoroti aksi kocak wanita berlagak memasak uang itu, netizen ramai-ramai meninggalkan komentar kocak.

"Kalau harta dan tahta sudah diambil Yang Maha Kuasa, tinggal penggorengannya," kata Anie.

"Coba apinya dibesarin nyonya," balas Yetik.

"Nauzubillah. Sekarang mbak penuh harta, tapi jangan lupakan Yang Maha Kuasa yah dengan sekejap dia bisa menari semua kemewahanmu mbak," timpal Pratama disertai emoji tertawa.

"Oh Tuhan... Riyanya hambamu," sahut Yus.

"Coba gak usah digoreng ke penggorengannya, langsung aja digoreng ke kompornya," tukas Bumble.

Viral di media sosial, klik di sini untuk menyaksikan video wanita berlagak bak masak segepok uang kertas itu.

Itulah video viral di media sosial, netizen ramai menyoroti bagaimana kelakuan wanita berlagak goreng uang kertas. (Beritahits.id/ Hernawan).

Berita Terkait
TERKINI

Intel juga mengumumkan jajaran sistem-sistem AI baru yang skalabel dan terbuka, produk-produk generasi berikutnya dan ko...

internet | 18:50 WIB

Seluruh transaksi di acara JakCloth Ramadan 2024 akan menggunakan QRIS dan transfer bank melalui BI FAST....

internet | 14:12 WIB

PointStar menyatakan dukungannya terhadap misi pemerintah dengan memungkinkan integrasi seluruh proses bisnis organisasi...

internet | 17:09 WIB

Grab menjadi perusahaan teknologi pertama yang menerima Sertifikat Penetapan Program Kepatuhan Persaingan Usaha dari KPP...

internet | 17:15 WIB

Seminar di UI memfokuskan pada perkembangan terkini dalam ilmu data, komputasi super, AI generatif, dan etika AI....

internet | 21:26 WIB

Dalam acara ini, peserta bertukar pendapat mengenai tren saat ini dan prospek masa depan AI dalam pendidikan....

internet | 16:31 WIB

Aplikasi Merchant BCA ini didesain sebagai solusi untuk memberdayakan bisnis dari berbagai skala....

internet | 09:36 WIB

Keberadaan CCTV selama ini nyatanya tak cukup mencegah aksi kejahatan....

internet | 12:24 WIB

Berdasarkan feedback pengguna, Samsung akan menyediakan opsi dan pengalaman yang semakin ditingkatkan melalui SamsungGal...

internet | 20:46 WIB

Nuon Digital Indonesia menjajakibisnis baru dan melakukan inovasi pada produk-produk andalannya....

internet | 17:48 WIB

Perubahan nama ini merupakan langkah strategis Google untuk menggabungkan chatbot Bard dan layanan AI lainnya di bawah s...

internet | 18:15 WIB

Program AI TEACH for Indonesia merupakan program pengembangan kapasitas yang bertujuan untuk mengembangkan lanskap pendi...

internet | 17:14 WIB

Pinhome mengumumkan kerja sama dengan BPJS Ketenagakerjaan dalam pengadaan proteksi keselamatan kerja bagi seluruh Rekan...

internet | 09:56 WIB

Didukung Kominfo dan universitas-universitas setempat, kampanye ini bertujuan mengeksplorasi lanskap AI dan mendiskusika...

internet | 11:44 WIB

Di 14 kota, ribuan driver Grab bersama keluarga nonton bareng film Srimulat: Hidup Memang Komedi...

internet | 08:56 WIB

Mengakses konten Premier League melalui situs web atau perangkat streaming tidak resmi akan membuat diri mereka rentan t...

internet | 08:46 WIB

Dell Technologies menyoroti tren-tren baru yang akan membentuk industri teknologi pada tahun 2024 dan di masa depan....

internet | 12:06 WIB
Tampilkan lebih banyak