Ramai Isu Rasis, Cuitan Denny Siregar Tentang Fadli Zon Bikin Geger Netizen

Beberapa netizen lalu ikut memberikan pujian pada Fadli Zon.

Dinar Surya Oktarini | Amelia Prisilia
Rabu, 27 Januari 2021 | 13:51 WIB
Fadli Zon. (Suara.com/Ria Rizki)

Fadli Zon. (Suara.com/Ria Rizki)

Hitekno.com - Dikenal kerap menyampaikan kritik pedasnya pada Fadli Zon, baru-baru ini Denny Siregar justru menyampaikan pujiannya untuk sosok politikus Parta Gerindra ini.

Pujian yang diberikan Denny Siregar untuk Fadli Zon ini diunggah melalui akun Twitter pribadinya @Dennysiregar7 dan langsung menjadi viral di Twitter. Cuitan Denny Siregar ini tidak terlepas dari isu rasis yang belakangan menjadi topik panas di media sosial.

Dalam cuitannya, Denny Siregar memuji Fadli Zon yang selama ini tidak pernah tersinggung saat dirinya kerap menerima ejekan dari netizen mengenai penampilan fisiknya.

Baca Juga: Naik Taksi Online dapat Sopir Tak Terduga, Bikin Cewek Ini Pengen Salaman

Denny Siregar juga memuji reaksi Fadli Zon yang tidak membawa isu tersebut semakin melebar dan menyinggung masalah suku dan ras yang selama ini cukup sensitif di Indonesia.

''Pada sisi ini gua demen sama @fadlizon. Meskipun dia sering diejek ''ikan buntal'' sama netizen, dia nggak pernah tersinggung apalagi kemudian melebarkan ejekan itu ke wilayah suku dan ras'' cuit akun @Dennysiregar7.

Cuitan Denny Siregar mengenai Fadli Zon. (twitter/Dennysiregar7)
Cuitan Denny Siregar mengenai Fadli Zon. (twitter/Dennysiregar7)

Viral di Twitter, cuitan Denny Siregar tentang Fadli Zon ini lalu mendapat berbagai komentar dari netizen usai diunggah pada hari ini, Rabu (27/1/2021). Beberapa netizen lalu ikut memberikan pujian pada sosok politikus tersebut.

Baca Juga: Heboh Paket Makanan "Rasa Sinetron", Netizen Kasih Teori Kocak Begini

''Fadli Zon gaul bang, orangnya asyik, murah senyum'' balas netizen dengan akun Twitter @UripSucipto2.

''Betul, Fadli Zon sadar resikonya berhadapan dengan warga +62 kalau nyinyir. Untuk yang satu ini gue acung jempol buat @fadlizon'' komentar pemilik akun @novel_is.

Fadli Zon. (Suara.com/Novian)
Fadli Zon. (Suara.com/Novian)

''Yaa Fadli Zon emang cuek aja kalau dinyinyirin balik sama netizen. Oke juga tuh jadi contoh'' ungkap netizen pemilik akun @PatiZairin.

Baca Juga: Dapat Hadiah Ulang Tahun Buket Uang Rp 80 Juta, Malah Curhat Begini

Setelah menjadi viral di Twitter, cuitan Denny Siregar yang memuji Fadli Zon ini telah mengumpulkan lebih dari 100 retweets dan puluhan balasan dari netizen.

Berita Terkait
TERKINI

Seluruh transaksi di acara JakCloth Ramadan 2024 akan menggunakan QRIS dan transfer bank melalui BI FAST....

internet | 14:12 WIB

PointStar menyatakan dukungannya terhadap misi pemerintah dengan memungkinkan integrasi seluruh proses bisnis organisasi...

internet | 17:09 WIB

Grab menjadi perusahaan teknologi pertama yang menerima Sertifikat Penetapan Program Kepatuhan Persaingan Usaha dari KPP...

internet | 17:15 WIB

Seminar di UI memfokuskan pada perkembangan terkini dalam ilmu data, komputasi super, AI generatif, dan etika AI....

internet | 21:26 WIB

Dalam acara ini, peserta bertukar pendapat mengenai tren saat ini dan prospek masa depan AI dalam pendidikan....

internet | 16:31 WIB

Aplikasi Merchant BCA ini didesain sebagai solusi untuk memberdayakan bisnis dari berbagai skala....

internet | 09:36 WIB

Keberadaan CCTV selama ini nyatanya tak cukup mencegah aksi kejahatan....

internet | 12:24 WIB

Berdasarkan feedback pengguna, Samsung akan menyediakan opsi dan pengalaman yang semakin ditingkatkan melalui SamsungGal...

internet | 20:46 WIB

Nuon Digital Indonesia menjajakibisnis baru dan melakukan inovasi pada produk-produk andalannya....

internet | 17:48 WIB

Perubahan nama ini merupakan langkah strategis Google untuk menggabungkan chatbot Bard dan layanan AI lainnya di bawah s...

internet | 18:15 WIB

Program AI TEACH for Indonesia merupakan program pengembangan kapasitas yang bertujuan untuk mengembangkan lanskap pendi...

internet | 17:14 WIB

Pinhome mengumumkan kerja sama dengan BPJS Ketenagakerjaan dalam pengadaan proteksi keselamatan kerja bagi seluruh Rekan...

internet | 09:56 WIB

Didukung Kominfo dan universitas-universitas setempat, kampanye ini bertujuan mengeksplorasi lanskap AI dan mendiskusika...

internet | 11:44 WIB

Di 14 kota, ribuan driver Grab bersama keluarga nonton bareng film Srimulat: Hidup Memang Komedi...

internet | 08:56 WIB

Mengakses konten Premier League melalui situs web atau perangkat streaming tidak resmi akan membuat diri mereka rentan t...

internet | 08:46 WIB

Dell Technologies menyoroti tren-tren baru yang akan membentuk industri teknologi pada tahun 2024 dan di masa depan....

internet | 12:06 WIB

Meningkatkan sistem keamanan menjadi langkah yang baik, tetapi upaya tersebut hanya menjangkau permukaan penyalahgunaan ...

internet | 07:24 WIB
Tampilkan lebih banyak