Driver Ojol Mendadak Muncul di Resepsi Pernikahan, Bikin Tamu Undangan Riuh

Tiba-tiba driver ojol datang menemui mempelai pengantin, ada apa?

Agung Pratnyawan
Sabtu, 26 Desember 2020 | 18:00 WIB
Ilustrasi Driver Ojol. [Suara.com/Muhaimin A Untung]

Ilustrasi Driver Ojol. [Suara.com/Muhaimin A Untung]

Hitekno.com - Banyak kisah pengemudi ojek online atau driver ojol yang viral di media sosial, seperti dalam postingan yang viral di media sosial ini.

Yakni termuat dalam video viral, menampilkan seorang driver ojol yang mendadak muncul di sebuah resepsi pernikahan. Kemunculannya membuat tamu undangan riuh.

Tak diketahui pasti motif di balik aksi ini, diduga driver pir ojol mendapat orderan dari seorang untuk mengantar makanan ke pengantin.

Baca Juga: Ngobrol Nggak Nyambung, Driver Ojol dan Penumpangnya Ini Malah Bikin Ngakak

Dalam video yang dibagikan oleh akun Instagram @ketoprak_jowo belum lama ini, awalnya terlihat seorang pria yang memakai atribut ojol lengkap dengan helm dan masker datang ke sebuah acara pernikahan.

Dia menenteng tas kresek putih diduga berisi makanan. Tak berselang lama, driver ojol tersebut melangkahkan kaki ke pelaminan lalu menyalami wali pengantin layaknya tamu undangan.

Laki-laki tersebut kemudian menyalami mempelai pria lantas memberikan barang yang dibawanya. Pengantin pria pun menerima bungkusan itu sembari tersenyum.

Baca Juga: Viral Foto Driver Ojol di Laut Pakai Helm, Netizen: Orderan Nyi Roro Kidul?

Sementara driver ojol lantas menyalami mempelai wanita. kedua pengantin kemudian mengajak driver ojol berfoto bersama. Sejurus kemudian, driver ojol berpamitan kepada kedua mempelai dan meninggalkan pelaminan.

Sopir ojol datang ke resepsi pernikahan. (Instagram/@ketoprakjowo)-
driver ojol datang ke resepsi pernikahan. (Instagram/@ketoprakjowo)-

Tamu undangan yang melihat kehadiran driver ojol pun dibuat tertawa. Begitu juga dengan wargante yang melihat video viral di media sosial tingkah driver ojol ikut kondangan.

Mereka ramai-ramai memberikan komentar kocak, ada yang menyebut driver ojol terlalu total dalam bekerja, namun ada pula yang menyentil pengantin.

Baca Juga: Driver Ojol Pakai Nama Begini, Customer Bingung Cara Cancel Orderan

"Totalitas tanpa batas," kata @receh***.

"Sibuk kerja tapi tetap nyempetin kondangan salut banget. Memang harusnya kalo diundang itu wajib hukumnya," celetuk @anto**.

"Pengantinnya malas makan makanan rumah jadi jajan," tulis @gowe***.

Baca Juga: Driver Ojol Pamer Bonceng Tiga Bareng Gadis Cantik, Netizen: Menang Banyak

Namun ada pula yang menyebut kejadian itu hanya lelucon.

"Ini mah kejadian di desaku, cuma becandaan itu," kata @ninda***.

Videonya bisa ditonton di sini.

Itulah video viral di media sosial, kemunculan driver ojol di resepsi pernikahan yang bikin heboh netizen. (SuaraKalbar.id/ Husna Rahmayunita).

Berita Terkait
TERKINI

Jaringan internet yang ditawarkan HSPnet berkapasitas tinggi hingga 6 Tb/s....

internet | 10:48 WIB

Intel juga mengumumkan jajaran sistem-sistem AI baru yang skalabel dan terbuka, produk-produk generasi berikutnya dan ko...

internet | 18:50 WIB

Seluruh transaksi di acara JakCloth Ramadan 2024 akan menggunakan QRIS dan transfer bank melalui BI FAST....

internet | 14:12 WIB

PointStar menyatakan dukungannya terhadap misi pemerintah dengan memungkinkan integrasi seluruh proses bisnis organisasi...

internet | 17:09 WIB

Grab menjadi perusahaan teknologi pertama yang menerima Sertifikat Penetapan Program Kepatuhan Persaingan Usaha dari KPP...

internet | 17:15 WIB

Seminar di UI memfokuskan pada perkembangan terkini dalam ilmu data, komputasi super, AI generatif, dan etika AI....

internet | 21:26 WIB

Dalam acara ini, peserta bertukar pendapat mengenai tren saat ini dan prospek masa depan AI dalam pendidikan....

internet | 16:31 WIB

Aplikasi Merchant BCA ini didesain sebagai solusi untuk memberdayakan bisnis dari berbagai skala....

internet | 09:36 WIB

Keberadaan CCTV selama ini nyatanya tak cukup mencegah aksi kejahatan....

internet | 12:24 WIB

Berdasarkan feedback pengguna, Samsung akan menyediakan opsi dan pengalaman yang semakin ditingkatkan melalui SamsungGal...

internet | 20:46 WIB

Nuon Digital Indonesia menjajakibisnis baru dan melakukan inovasi pada produk-produk andalannya....

internet | 17:48 WIB

Perubahan nama ini merupakan langkah strategis Google untuk menggabungkan chatbot Bard dan layanan AI lainnya di bawah s...

internet | 18:15 WIB

Program AI TEACH for Indonesia merupakan program pengembangan kapasitas yang bertujuan untuk mengembangkan lanskap pendi...

internet | 17:14 WIB

Pinhome mengumumkan kerja sama dengan BPJS Ketenagakerjaan dalam pengadaan proteksi keselamatan kerja bagi seluruh Rekan...

internet | 09:56 WIB

Didukung Kominfo dan universitas-universitas setempat, kampanye ini bertujuan mengeksplorasi lanskap AI dan mendiskusika...

internet | 11:44 WIB

Di 14 kota, ribuan driver Grab bersama keluarga nonton bareng film Srimulat: Hidup Memang Komedi...

internet | 08:56 WIB

Mengakses konten Premier League melalui situs web atau perangkat streaming tidak resmi akan membuat diri mereka rentan t...

internet | 08:46 WIB
Tampilkan lebih banyak