Banjir Bandang di Luwu Utara, XL Axiata Pastikan Jaringan Aman

Layanan XL Axiata tetap beroperasi dan melayani kebutuhan pelanggan dan bantuan darurat untuk yang terdampak.

Dinar Surya Oktarini
Rabu, 15 Juli 2020 | 18:00 WIB
Banjir di Luwu Utara XL Axiata Pastikan Jaringan Aman. (XL Axiata)

Banjir di Luwu Utara XL Axiata Pastikan Jaringan Aman. (XL Axiata)

Hitekno.com - Bencana banjir bandang melanda Kabupaten Luwu Utara, Sulawesi Selatan, Senin malam (13/7). Akibatnya, aktivitas masyarakat setempat menjadi lumpuh. Banyak sarana umum menjadi rusak, termasuk infrastruktur telekomunikasi. Meski demikian, banjir bandang tersebut tidak berdampak secara signifikan terhadap infrastruktur jaringan XL Axiata di sekitar lokasi.

Secara umum, layanan XL Axiata tetap beroperasi dan melayani kebutuhan pelanggan. XL Axiata juga siap mengirimkan bantuan darurat untuk masyarakat yang terdampak.

Group Head XL Axiata Region East, Bambang Parikesit mengatakan, “Di beberapa titik, bencana banjir telah menyebabkan BTS kami tidak bisa beroperasi karena adanya pemadaman aliran listrik. Hal ini bisa dimaklumi karena sangat beresiko jika listrik tetap dialirkan dan ada banjir di situ. Kami telah mengantisipasinya dengan menyalakan genset untuk beberapa titik BTS yang memang masih memungkinkan dijangkau dan perangkat tidak terendam air. Sementara itu di lokasi yang tidak bisa dijangkau karena bencana banjir bandang, kami masih menunggu perkembangan kondisi lebih lanjut.”

Bambang menyebut ada sekitar 28 BTS XL Axiata yang terdapat di Kabupaten Luwu Utara, termasuk di sekitar lokasi bencana. Untuk memastikan keamanan jaringan, saat ini tim teknis XL Axiata juga telah berada di lapangan guna mengecek semua infrastruktur jaringan yang ada di sana.

Banjir di Luwu Utara XL Axiata Pastikan Jaringan Aman. (XL Axiata)
Banjir di Luwu Utara XL Axiata Pastikan Jaringan Aman. (XL Axiata)

Selain itu, tim dari pusat monitoring telah melakukan rekayasa jaringan agar layanan untuk pelanggan tetap bisa terjaga. Apalagi, di saat bencana seperti ini, layanan telekomunikasi dan data sangat dibutuhkan, baik oleh warga korban, juga aparat penanggulangan bencana.

Baca Juga: Letakkan Anak di Pinggir Tebing Demi Sebuah Foto, Ayah Ini Dikecam Netizen

Menurut Bambang, tim XL Axiata akan terus bersiaga mengantisipasi situasi yang terjadi. Sejumlah persiapan juga dilakukan untuk menghadapi apapun kondisi yang akan datang.

Selain itu, XL Axiata juga mendukung upaya pemulihan kondisi pasca bencana banjir bandang di Kabupaten Luwu Utara Propinsi Sulawesi Selatan.

Untuk keperluan itu, XL Axiata menyalurkan bantuan yang bersifat darurat untuk warga yang terdampak bencana. Bantuan yang akan disalurkan antara lain berupa bahan makanan, obat-obatan, dan selimut. Lokasi penyaluran di beberapa lokasi pengungsian yang terdampak paling serius. Untuk penyaluran bantuan ini, XL Axiata bekerjasama dengan aparat setempat untuk memastikan sampai ke warga yang membutuhkan bantuan.

Baca Juga: Spesifikasi Poco F2 Pro, Flagship Killer Terbaru dari Keluarga Xiaomi

Berita Terkait
TERKINI

Seluruh transaksi di acara JakCloth Ramadan 2024 akan menggunakan QRIS dan transfer bank melalui BI FAST....

internet | 14:12 WIB

PointStar menyatakan dukungannya terhadap misi pemerintah dengan memungkinkan integrasi seluruh proses bisnis organisasi...

internet | 17:09 WIB

Grab menjadi perusahaan teknologi pertama yang menerima Sertifikat Penetapan Program Kepatuhan Persaingan Usaha dari KPP...

internet | 17:15 WIB

Seminar di UI memfokuskan pada perkembangan terkini dalam ilmu data, komputasi super, AI generatif, dan etika AI....

internet | 21:26 WIB

Dalam acara ini, peserta bertukar pendapat mengenai tren saat ini dan prospek masa depan AI dalam pendidikan....

internet | 16:31 WIB

Aplikasi Merchant BCA ini didesain sebagai solusi untuk memberdayakan bisnis dari berbagai skala....

internet | 09:36 WIB

Keberadaan CCTV selama ini nyatanya tak cukup mencegah aksi kejahatan....

internet | 12:24 WIB

Berdasarkan feedback pengguna, Samsung akan menyediakan opsi dan pengalaman yang semakin ditingkatkan melalui SamsungGal...

internet | 20:46 WIB

Nuon Digital Indonesia menjajakibisnis baru dan melakukan inovasi pada produk-produk andalannya....

internet | 17:48 WIB

Perubahan nama ini merupakan langkah strategis Google untuk menggabungkan chatbot Bard dan layanan AI lainnya di bawah s...

internet | 18:15 WIB

Program AI TEACH for Indonesia merupakan program pengembangan kapasitas yang bertujuan untuk mengembangkan lanskap pendi...

internet | 17:14 WIB

Pinhome mengumumkan kerja sama dengan BPJS Ketenagakerjaan dalam pengadaan proteksi keselamatan kerja bagi seluruh Rekan...

internet | 09:56 WIB

Didukung Kominfo dan universitas-universitas setempat, kampanye ini bertujuan mengeksplorasi lanskap AI dan mendiskusika...

internet | 11:44 WIB

Di 14 kota, ribuan driver Grab bersama keluarga nonton bareng film Srimulat: Hidup Memang Komedi...

internet | 08:56 WIB

Mengakses konten Premier League melalui situs web atau perangkat streaming tidak resmi akan membuat diri mereka rentan t...

internet | 08:46 WIB

Dell Technologies menyoroti tren-tren baru yang akan membentuk industri teknologi pada tahun 2024 dan di masa depan....

internet | 12:06 WIB

Meningkatkan sistem keamanan menjadi langkah yang baik, tetapi upaya tersebut hanya menjangkau permukaan penyalahgunaan ...

internet | 07:24 WIB
Tampilkan lebih banyak