Main Bareng, Bocah Ini Malah Kuncir Bulu Ayam Jago

Ayam peliharaannya kali ini sepertinya tengah diajak bermain salon-salonan.

Dinar Surya Oktarini

Posted: Senin, 20 Januari 2020 | 16:00 WIB
Ayam Jago dikuncir dua. (Twitter/@mperenaa)

Ayam Jago dikuncir dua. (Twitter/@mperenaa)

Hitekno.com - Bermain dengan hewan peliharaan memang hal yang menyenangkan, sama halnya seperti bocah yang tengah bermain bersama ayam peliharaannya ini.

Ayam peliharaannya kali ini sepertinya tengah diajak bermain salon-salonan, pasalnya bulu ayam peliharaannya ini tengah dikuncir rapi.

Foto yang diunggah @mperenaa di Twitter ini berakhir viral dan menjadi sorotan netizen.

Baca Juga: Modifikasi Motor Tinggi Menjulang Bikin Heboh, Netizen Bingung Cara Naiknya

Terlihat dalam unggahan tersebut, ayam jago berbulu cokelat dan putih ini tengah bulunya tengah dikuncir dua.

Bulunya yang panjang membuat ayam jago ini bisa dikuncir dua tepat di atas kepala.

Ayam Jago dikuncir dua. (Twitter/@mperenaa)
Ayam Jago dikuncir dua. (Twitter/@mperenaa)

Entah bagaimana proses ayam tersebut bisa memiliki kunciran, namun unggahan foto ini menarik perhatian netizen.

Baca Juga: Paten Baru Ungkap Fitur Menarik PlayStation 5, Apa Itu?

Tentu saja aksi bocah menguncir ayam peliharannya ini mendapatkan beragam komentar dari netizen di Twitter.

@habenssi ''Harga diri ayam jago jadi gajago lagi gara-gara tangan adek kamu. Turut prihatin buat si jago :(''

@ann0yme ''Bukan ayam jago, itu mah adekmu yang jago, jago nguncir''

Baca Juga: Nomor Ponsel Dibajak dan Saldo Rekening Ludes, Ilham Bintang Lapor Polisi

@xahbtan ''Ayam : "kejantanan dan harga diriku hilang kalo ketemu manusia''

@Dheanoviyan1 ''Adeknya kreatif banget tolong''

@cilopeu ''ayamnya suruh daftar jadi member babymetal''

Baca Juga: 5 Kisah Dramatis Hewan Peliharaan yang Selamat dari Bencana Alam

Unggahan aksi bocah kuncir bulu ayam jago ini viral di Twitter dan mendapatkan lebih dari 8 ribu retweets dan 15 ribu likes.

Berita Terkait
Berita Terkini

Kamu bisa langsung klik tautan-tautan di bawah ini. Jangan lupa login ke aplikasi DANA dan pastikan kamu cepat. Rezeki t...

internet | 15:36 WIB

Kali ini, kamu bisa mendapatkan Dana Kaget secara cuma-cuma lewat link yang sudah disediakan tanpa harus mengeluarkan ua...

internet | 15:21 WIB

Tersedia 7 link DANA kaget hari ini yang bisa digunakan untuk mendapat saldo DANA gratis hari ini yang jumlahnya bisa me...

internet | 07:52 WIB

Berikut ini adalah lima tautan Dana Kaget aktif yang bisa kamu klaim secara langsung....

internet | 16:45 WIB

Berikut ini adalah empat link Dana Kaget aktif yang bisa langsung kamu klaim. Setiap tautan memiliki kuota terbatas, jad...

internet | 16:21 WIB