Miliuner Cari Fotografer Pribadi, Digaji Ratusan Juta untuk Keliling Dunia

Tak perlu kamera mahal, kamu bisa bermodalkan smartphone saja untuk mendaftar jadi fotografer pribadinya.

Agung Pratnyawan | Rezza Dwi Rachmanta
Kamis, 19 Desember 2019 | 21:00 WIB
Miliuner ini menawarkan gaji fantastis dan keliling dunia gratis untuk fotografer pribadinya. (Instagram/ matthewlepre)

Miliuner ini menawarkan gaji fantastis dan keliling dunia gratis untuk fotografer pribadinya. (Instagram/ matthewlepre)

Hitekno.com - Jika kamu berniat keliling dunia dengan gratis bahkan mendapatkan uang tambahan Rp 526 juta, kamu bisa mengirimkan CV ke orang ini. Miliuner ganteng berusia 26 tahun sedang mencari seorang fotografer pribadi untuk mengabadikan momen menarik di Instagram-nya.

Bukan kali ini saja Matthew Lepre menghebohkan netizen yang menyukai uang dalam jumlah besar.

Sebelumnya, ia bahkan membayar seorang selebgram yang digaji ratusan juta hanya untuk menjadi asisten pribadinya.

Baca Juga: Ketemu Driver Ojol Ganteng, Gadis Ini Modus Demi Bisa Kenalan

Kini, Lepre membutuhkan seorang fotografer pribadi untuk menemani keliling dunia.

Saat kerja pada beberapa bulan pertama, Lepre menjelaskan bahwa ia akan mengajak fotografer pribadinya mengunjungi beberapa negara di Eropa dan Amerika Serikat.

Lepre saat berlibur di Selandia Baru. (Instagram/ matthewlepre)
Lepre saat berlibur di Selandia Baru. (Instagram/ matthewlepre)

Ia mengaku tak membutuhkan fotografer dengan peralatan yang canggih.

Baca Juga: Potret Muda Ma'ruf Amin Bikin Heboh, Netizen: Ganteng Banget!

Lepre menjelaskan bahwa seseorang yang tidak mempunyai pengalaman kerja sebelumnya dan hanya memiliki smartphone saja bisa menjadi fotografer pribadinya.

Sebagai syaratnya, hasil foto milik seseorang tersebut harus sesuai dengan seleranya.

Matthew Lepre merupakan seorang pengusaha muda yang sukses mendirikan perusahaan Ecom Warrior Academy di Australia.

Baca Juga: Lagi, Driver Ojol Ganteng Mirip Ardit Erwandha Curi Perhatian

Perusahaan tersebut bergerak sebagai konsultan e-commerce papan atas.

Lepre saat berlibur di Thailand. (Instagram/ matthewlepre)
Lepre saat berlibur di Thailand. (Instagram/ matthewlepre)

"Selama setahun terakhir saja, saya telah berhasil mengembangkan bisnis saya saat bepergian ke UEA, Indonesia, AS, Selandia Baru, Italia, Prancis, Spanyol, Swiss, dan Thailand. Sampai sekarang, saya mengandalkan sahabat saya saat berada di sana untuk mengambil foto melalui smartphone-nya," kata Lepre kepada LADBibble.

Tak perlu peralatan canggih, Lepre hanya membutuhkan seseorang yang dapat meluangkan waktu untuk bepergian kapan saja dan di mana saja untuk keliling dunia.

Baca Juga: Penjual Terlalu Ganteng, Banyak Wanita Dilarang Pacar Makan di Warungnya

"Orang yang dipilih untuk peran ini (fotografer) harus fleksibel dengan kehidupan mereka dan dapat bergabung dengan saya terutama pada jadwal gila yang saya miliki. Jadi saya dapat membawa mereka ke mana saja dan kapan saja," tambah Lepre.

Dikutip dari World of Buzz, Lepre bersedia membayar 55 ribu dolar Australia atau Rp 526 juta bagi seseorang yang memenuhi syarat untuk menjadi fotografer pribadi.

Lepre saat liburan mewah di UEA. (Instagram/ matthewlepre)
Lepre saat liburan mewah di UEA. (Instagram/ matthewlepre)

Jika terpilih untuk menjadi fotografer pribadinya, seseorang tersebut juga bisa membawa seorang teman lagi untuk menemaninya.

Santai saja, miluner ganteng dan juga konsultan e-commerce ini akan menanggung segala biaya dari fotografer sekaligus temannya saat diajak keliling dunia.

Untuk mengetahui syarat yang lebih lengkap untuk menjadi fotografer pribadi dan keliling dunia gratis, kamu bisa mengunjungi Instagram pribadinya di link ini.

Berita Terkait
TERKINI

Seminar di UI memfokuskan pada perkembangan terkini dalam ilmu data, komputasi super, AI generatif, dan etika AI....

internet | 21:26 WIB

Dalam acara ini, peserta bertukar pendapat mengenai tren saat ini dan prospek masa depan AI dalam pendidikan....

internet | 16:31 WIB

Aplikasi Merchant BCA ini didesain sebagai solusi untuk memberdayakan bisnis dari berbagai skala....

internet | 09:36 WIB

Keberadaan CCTV selama ini nyatanya tak cukup mencegah aksi kejahatan....

internet | 12:24 WIB

Berdasarkan feedback pengguna, Samsung akan menyediakan opsi dan pengalaman yang semakin ditingkatkan melalui SamsungGal...

internet | 20:46 WIB

Nuon Digital Indonesia menjajakibisnis baru dan melakukan inovasi pada produk-produk andalannya....

internet | 17:48 WIB

Perubahan nama ini merupakan langkah strategis Google untuk menggabungkan chatbot Bard dan layanan AI lainnya di bawah s...

internet | 18:15 WIB

Program AI TEACH for Indonesia merupakan program pengembangan kapasitas yang bertujuan untuk mengembangkan lanskap pendi...

internet | 17:14 WIB

Pinhome mengumumkan kerja sama dengan BPJS Ketenagakerjaan dalam pengadaan proteksi keselamatan kerja bagi seluruh Rekan...

internet | 09:56 WIB

Didukung Kominfo dan universitas-universitas setempat, kampanye ini bertujuan mengeksplorasi lanskap AI dan mendiskusika...

internet | 11:44 WIB

Di 14 kota, ribuan driver Grab bersama keluarga nonton bareng film Srimulat: Hidup Memang Komedi...

internet | 08:56 WIB

Mengakses konten Premier League melalui situs web atau perangkat streaming tidak resmi akan membuat diri mereka rentan t...

internet | 08:46 WIB

Dell Technologies menyoroti tren-tren baru yang akan membentuk industri teknologi pada tahun 2024 dan di masa depan....

internet | 12:06 WIB

Meningkatkan sistem keamanan menjadi langkah yang baik, tetapi upaya tersebut hanya menjangkau permukaan penyalahgunaan ...

internet | 07:24 WIB

Di tengah tingginya frekuensi insiden keamanan siber di Indonesia, hanya 53 persen yang siap untuk mencegah insiden ters...

internet | 07:25 WIB

Berikut adalah beberapa kata kunci yang perlu kita pahami, agar kita dapat lebih mengenali istilah AI....

internet | 09:45 WIB

Nokia Bell Labs mendemonstrasikan teknologi proof-of-concept ini untuk pertama kalinya....

internet | 08:53 WIB
Tampilkan lebih banyak