Perbandingan Paket Data Internet Unlimited, Mana yang Benar Tanpa Batas?

Operator seluler mana yang memberikan paket data internet yang benar-benar unlimited tanpa batas?

Agung Pratnyawan
Rabu, 06 Maret 2019 | 18:45 WIB
Paket data internet unlimited, Indosat Ooredoo vs Smartfren (unsplash/ Luis Villasmil)

Paket data internet unlimited, Indosat Ooredoo vs Smartfren (unsplash/ Luis Villasmil)

Hitekno.com - Beberapa Operator seluler di Tanah Air menawarkan paket data internet unlimited, namun benarkah paket data mereka unlimited tanpa batas?

Dengan mengusung nama Unlimited, paket data ini pasti menarik perhatian pelanggan. Karena pelanggan pasti tergiur akan akses internet tanpa batas.

Pengguna tidak ingin dibatasi kuota atau limit untuk bisa mengakses internet. Mereka ingin selalu bisa terhubung dengan internet kapan pun dan di mana pun.

Baca Juga: Irit Kuota Internet, Coba Mainkan 10 Game Android Kecil Ini

Saat ini, kata unlimited jadi kata ampuh bagi operator seluler untuk memasarkan paket data internet mereka. Apalagi internet telah jadi kebutuhan pokok banyak orang.

Dari komunikasi chatting, akses media sosial, hiburan, main game, kerja, dan masih banyak kebutuhan lainnya yang memakai internet.

Ilustrasi internet (pixabay)
Ilustrasi internet (pixabay)

Saat ini ada dua operator seluler yang tengah gencar memasarkan paket data internet dengan embel-embel unlimited, yaitu Indosat Ooredoo dan Smartfren.

Baca Juga: Fitur Baru Google Chrome di Android, Untuk yang Kuotanya Limit

Smartfren sejak September 2018 telah menawarkan paket data internet unlimited 4G bagi semua perangkat. Tak terbas dengan perangkat mereka sendiri.

Seperti diketahui, kini Smartfren telah memakai jaringan 4G yang bisa dipakai di semua smartphone terbaru. Bukan lagi terbatas pada perangkat CDMA seperti dulu.

Smartfren unlimited 4G. (Smartfren)
Smartfren unlimited 4G. (Smartfren)

Pesaing Smartfren, ada Indosat Ooredoo yang juga menawarkan paket data internet unlimited. Bahkan memiliki banyak variasi yang bisa dipilih.

Baca Juga: 5 Aplikasi Browser Terbaik Paling Irit Kuota

Di antara dua operator seluler ini, paket data internet unliminted mana yang benar-benar unlimited? Benar bebas akses internet tanpa batas?

Indosat Ooredoo

Dari situs resmi Indosat Ooredoo, operator seluler ini menawarkan paket data internet ulimited delapan macam. Dari harga Rp 5 ribu, hingga Rp 150 ribu.

Baca Juga: Cara Hemat Paket Data yang Pas untuk Para Fakir Kuota

Pake data ini tersedia dengan beragam masa aktif 3 hari, 7 hari, dan 30 hari. Dan nampak ramai banyak yang ditawarkan dari paket data ini.

Namun sayangnya, jika dicermati lebih detail, unlimited yang dimaksud Indosat Ooredoo ini adalah tanpa batas untuk beberapa aplikasi saja.

Paket data internet unlimited Indosat Ooredoo Rp 5 ribu dengan masa aktif 3 hari mendapatkan unlimited akses untuk aplikasi YouTube dan Spotify.

Selain itu mendapatkan unlimited sehari-hari untuk aplikasi WhatsApp, Facebook, Twitter, Grab, Gojek, Line, BBM, Telegram, dan Line.

Paket data internet unlimited Indosat Ooredoo. (indosatooredoo.com)
Paket data internet unlimited Indosat Ooredoo. (indosatooredoo.com)

Di luar aplikasi tersebut, maka akses internet akan memakan kuota utama. Paket data ini sebenarnya hanya memiliki kuota utama 500 MB saja.

Sama seperti paket data internet unlimited yang seharga Rp 50 ribu dengan masa aktif 30 hari. Paket data ini pakai kuota utama 3 GB saja.

Dengan kata lain, unlimeted yang dimaksud Indosat Ooredoo ini hanya berlaku untuk aplikasi tertentu. Untuk yang lain, harus pakai kuota utama.

Smartfren

Lalu bagaimana dengan Smartfren? Apakah paket data internet unlimited dari Smartfren benar-benar unlimited tanpa batas?

Smartfren hanya menawarkan paket data internet unlimited bulanan seharga Rp 65 ribu dan Rp 100 ribu, juga harian mulai dari Rp 2 ribu perhari.

Bedanya, Smartfren tidak membatasi akses internet apa saja yang masuk ke unlimited ini. Mau Aplikasi, browsing, bahkan game tetap unlimited.

Dalam situs resminya, Smartfren hanya membatasi paket data internet unlimited ini secara masa aktif dan FUP harian saja.

Misalnya, paket data dengan harga Rp 65 ribu, bebas akses internet selama sebulan dengan FUP harian 1 GB saja perhari.

Paket data internet unlimited Smartfren. (Smartfren)
Paket data internet unlimited Smartfren. (Smartfren)

Yang dimaksud FUP (Fair Usage Policy) adalah batas pemakaian wajar, jika melampai 1 GB makan kecepatan internet akan disesuaikan bukan diputus.

Walau telah melampaui FUP, pelanggan tetap bisa mengakses internet. Dan keesokan harinya, FUP akan direset ulang ke 0 lagi dan internet kembali ke kecepatan semula.

Kesimpulan

Jadi paket data internet unlimited mana yang benar unlimited? Kasih akses internet tanpa batas? Indosat Ooredoo atau Smartfren?

Paket unlimited dari Indosat Ooredoo memang menarik karena beragam, tinggal pilih sesukanya. Namun jadi ribet, karena hanya unlimited untuk beberapa aplikasi saja.

Secara umum, Smartfren memberikan paket data yang lebih sederhana dan nggak ribet. Meski ada FUP, tapi tetap bisa akses internet untuk apapun.

Kamu bisa memilih sendiri mana yang paket data internet unlimited yang lebih cocok. Indosat Ooredoo atau Smartfren.

Berita Terkait
TERKINI

Jaringan internet yang ditawarkan HSPnet berkapasitas tinggi hingga 6 Tb/s....

internet | 10:48 WIB

Intel juga mengumumkan jajaran sistem-sistem AI baru yang skalabel dan terbuka, produk-produk generasi berikutnya dan ko...

internet | 18:50 WIB

Seluruh transaksi di acara JakCloth Ramadan 2024 akan menggunakan QRIS dan transfer bank melalui BI FAST....

internet | 14:12 WIB

PointStar menyatakan dukungannya terhadap misi pemerintah dengan memungkinkan integrasi seluruh proses bisnis organisasi...

internet | 17:09 WIB

Grab menjadi perusahaan teknologi pertama yang menerima Sertifikat Penetapan Program Kepatuhan Persaingan Usaha dari KPP...

internet | 17:15 WIB

Seminar di UI memfokuskan pada perkembangan terkini dalam ilmu data, komputasi super, AI generatif, dan etika AI....

internet | 21:26 WIB

Dalam acara ini, peserta bertukar pendapat mengenai tren saat ini dan prospek masa depan AI dalam pendidikan....

internet | 16:31 WIB

Aplikasi Merchant BCA ini didesain sebagai solusi untuk memberdayakan bisnis dari berbagai skala....

internet | 09:36 WIB

Keberadaan CCTV selama ini nyatanya tak cukup mencegah aksi kejahatan....

internet | 12:24 WIB

Berdasarkan feedback pengguna, Samsung akan menyediakan opsi dan pengalaman yang semakin ditingkatkan melalui SamsungGal...

internet | 20:46 WIB

Nuon Digital Indonesia menjajakibisnis baru dan melakukan inovasi pada produk-produk andalannya....

internet | 17:48 WIB

Perubahan nama ini merupakan langkah strategis Google untuk menggabungkan chatbot Bard dan layanan AI lainnya di bawah s...

internet | 18:15 WIB

Program AI TEACH for Indonesia merupakan program pengembangan kapasitas yang bertujuan untuk mengembangkan lanskap pendi...

internet | 17:14 WIB

Pinhome mengumumkan kerja sama dengan BPJS Ketenagakerjaan dalam pengadaan proteksi keselamatan kerja bagi seluruh Rekan...

internet | 09:56 WIB

Didukung Kominfo dan universitas-universitas setempat, kampanye ini bertujuan mengeksplorasi lanskap AI dan mendiskusika...

internet | 11:44 WIB

Di 14 kota, ribuan driver Grab bersama keluarga nonton bareng film Srimulat: Hidup Memang Komedi...

internet | 08:56 WIB

Mengakses konten Premier League melalui situs web atau perangkat streaming tidak resmi akan membuat diri mereka rentan t...

internet | 08:46 WIB
Tampilkan lebih banyak