Setia Menunggu Jenazah Pemiliknya, Anjing Ini Akhirnya Mati

Anjing setia ini membuat banyak orang terharu mendengar kisahnya.

Agung Pratnyawan | Rezza Dwi Rachmanta
Kamis, 21 Februari 2019 | 13:00 WIB
Anjing setia menunggu jenazah pemiliknya. (Deshyug)

Anjing setia menunggu jenazah pemiliknya. (Deshyug)

Hitekno.com - Anjing memang dikenal sebagai hewan yang sangat setia kepada manusia. Sebuah postingan menjadi viral di Facebook ketika memperlihatkan anjing yang setia menunggu jenazah pemiliknya selama berhari-hari.

Akun Zobo Animal Shield membagikan 3 gambar dan caption yang membuat siapa saja yang melihat dan membacanya akan bersedih.

Bagaimana tidak, anjing di dalam gambar yang dibagikan ternyata telah menunggu pemiliknya selama 22 hari.

Baca Juga: Viral! TKN Jokowi Dedek Prayudi Ditowel-towel Dahnil Anzar saat Talkshow

Selama waktu itulah ia tetap setia menunggu makanan dari sang pemilik.

Postingan anjing setia yang viral di Facebook berhasil mendapatkan lebih dari 1.400 Like dan puluhan komentar.

Kisah anjing setia ini juga telah dibagikan lebih dari 2.100 kali. Setelah tim HiTekno.com telusuri, awal mula kisah ini terjadi di wilayah Uttar Pradesh, India.

Baca Juga: Viral di Twitter, Lucunya Pasangan Kakek dan Nenek Ini Main Whacky Face

Seorang wanita diketahui memelihara seekor anjing di rumahnya.

Viral anjing menunggu pemiliknya yang meninggal. (Facebook/ Zobo Animal Shield)
Viral anjing menunggu pemiliknya yang meninggal. (Facebook/ Zobo Animal Shield)

Setiap hari wanita itu biasa bercanda dengan sang anjing sehingga lama kelamaan mereka menjadi semakin dekat.

Tetapi suatu hari wanita itu meninggal sehingga membuat anjing terlihat sangat sedih.

Baca Juga: Lagu ''Kuwa Kuwi'' Viral, Liriknya Bikin Ngakak

Menurut cerita orang-orang di sekitarnya, anjing ini tetap menunggu makanan dari sang pemiliknya meski wanita itu telah meninggal.

Bahkan sang anjing juga sering duduk di foto kematian si pemiliknya.

Banyak orang yang telah mencoba memberi makan anjing ini, namun ia tetap bergeming dan mogok makan.

Baca Juga: Jadi Korban Banjir Gowa, Ini Kisah di Balik Potret Viral Nenek dan Cucu

Dikutip dari Deshyug, sang anjing setia akhirnya meninggal karena kelaparan dan menyusul pemiliknya.

Anjing tetap setia menunggu foto kematian pemiliknya. (Facebook/ Zobo Animal Shield)
Anjing tetap setia menunggu foto kematian pemiliknya. (Facebook/ Zobo Animal Shield)

Orang di sekitarnya mengubur anjing ini dengan kain sari milik wanita yang pernah memeliharanya.

Ada sebuah pepatah dari India, jika kita memberi makan manusia selama 100 hari, ada kemungkinan suatu saat manusia itu akan lupa dan tidak membalas budi.

Namun ketika kita memberi makan anjing satu hari saja, maka anjing itu akan mengingat kita selamanya.

Netizen banyak yang terharu melihat postingan ini dan memberikan bermacam-macam komentar.

Anjing setia ini akhirnya harus mati menyusul pemiliknya. (Facebook/ Zobo Animal Shield)
Anjing setia ini akhirnya harus mati menyusul pemiliknya. (Facebook/ Zobo Animal Shield)

''Kasihan, hewan pun tahu balas budi, karena itu kita jangan menganiaya mereka,'' komentar Salina Kerez.

''Semoga, dipertemukan kembali di kehidupan yang lebih baik,'' tulis Merryana.

Itulah tadi kisah anjing setia yang viral di Facebook, bagaimana komentarmu mengenai kisah anjing ini?

Berita Terkait
TERKINI

Jaringan internet yang ditawarkan HSPnet berkapasitas tinggi hingga 6 Tb/s....

internet | 10:48 WIB

Intel juga mengumumkan jajaran sistem-sistem AI baru yang skalabel dan terbuka, produk-produk generasi berikutnya dan ko...

internet | 18:50 WIB

Seluruh transaksi di acara JakCloth Ramadan 2024 akan menggunakan QRIS dan transfer bank melalui BI FAST....

internet | 14:12 WIB

PointStar menyatakan dukungannya terhadap misi pemerintah dengan memungkinkan integrasi seluruh proses bisnis organisasi...

internet | 17:09 WIB

Grab menjadi perusahaan teknologi pertama yang menerima Sertifikat Penetapan Program Kepatuhan Persaingan Usaha dari KPP...

internet | 17:15 WIB

Seminar di UI memfokuskan pada perkembangan terkini dalam ilmu data, komputasi super, AI generatif, dan etika AI....

internet | 21:26 WIB

Dalam acara ini, peserta bertukar pendapat mengenai tren saat ini dan prospek masa depan AI dalam pendidikan....

internet | 16:31 WIB

Aplikasi Merchant BCA ini didesain sebagai solusi untuk memberdayakan bisnis dari berbagai skala....

internet | 09:36 WIB

Keberadaan CCTV selama ini nyatanya tak cukup mencegah aksi kejahatan....

internet | 12:24 WIB

Berdasarkan feedback pengguna, Samsung akan menyediakan opsi dan pengalaman yang semakin ditingkatkan melalui SamsungGal...

internet | 20:46 WIB

Nuon Digital Indonesia menjajakibisnis baru dan melakukan inovasi pada produk-produk andalannya....

internet | 17:48 WIB

Perubahan nama ini merupakan langkah strategis Google untuk menggabungkan chatbot Bard dan layanan AI lainnya di bawah s...

internet | 18:15 WIB

Program AI TEACH for Indonesia merupakan program pengembangan kapasitas yang bertujuan untuk mengembangkan lanskap pendi...

internet | 17:14 WIB

Pinhome mengumumkan kerja sama dengan BPJS Ketenagakerjaan dalam pengadaan proteksi keselamatan kerja bagi seluruh Rekan...

internet | 09:56 WIB

Didukung Kominfo dan universitas-universitas setempat, kampanye ini bertujuan mengeksplorasi lanskap AI dan mendiskusika...

internet | 11:44 WIB

Di 14 kota, ribuan driver Grab bersama keluarga nonton bareng film Srimulat: Hidup Memang Komedi...

internet | 08:56 WIB

Mengakses konten Premier League melalui situs web atau perangkat streaming tidak resmi akan membuat diri mereka rentan t...

internet | 08:46 WIB
Tampilkan lebih banyak