Viral di Media Sosial, Kisah Cinta Model Cantik dan Tukang Ojek

Cinta memang buta dan inilah buktinya.

Agung Pratnyawan
Jum'at, 24 Agustus 2018 | 07:00 WIB
Ilustrasi kisah cinta. (Pexels)

Ilustrasi kisah cinta. (Pexels)

Hitekno.com - Kisah cinta memang sulit di tebak, seperti yang viral di media sosial satu ini. Cinta seorang model cantik dengan seorang tukang ojek.

Cinta memang buta dan inilah yang terjadi dalam kisah seorang model cantik bernama Nutchanart Chaichan dengan Wutthichai Saeng-ngern, yang berprofesi sebagai seorang tukang ojek.

Kisah cinta itu, seperti dilansir dari Suara.com, mulai menarik perhatian media-media di Thailand beberapa waktu terakhir setelah Nutchanart yang baru berusia 22 tahun menggungah foto-foto mesranya dengan sang kekasih.

Baca Juga: Penelitian Ini Buktikan Melamun Membuatmu Semakin Kreatif

"Kenapa aku memilih lelaki ini? Walaupun berbeda, namun kami memiliki kesamaan yakni rasa sayang," tulis Nutchanart dalam akun Facebooknya.

Model cantik Nutchanart Chaichan dan kekasihnya Wutthichai Saeng-ngern yang bekerja sebagai tukang ojek. [Facebook/Nutchanart Chaichan]
Model cantik Nutchanart Chaichan dan kekasihnya Wutthichai Saeng-ngern yang bekerja sebagai tukang ojek. [Facebook/Nutchanart Chaichan]

Nutchanart mengaku ia dan Wutthichai yang berusia 25 tahun sudah berhubungan selama lima tahun. Ia juga mengaku tak malu dengan pekerjaan kekasihnya itu.

"Cinta kami telah berjalan selama lima tahun. Tolong jangan menilai rendah orang yang memiliki penghasilan kecil. Kami berdua bekerja keras," tulis dia lebih lanjut.

Baca Juga: Bukan Sinetron, Ini Kisah Viral Murid Melamar Gurunya

Sebagai seorang tukang ojek, Wutthichai bisa menghasilkan 500 baht atau sekitar Rp 223.000 dalam sehari. Namun, Nutchanart mengaku tidak mempermasalahkannya.

Model cantik Nutchanart Chaichan dan kekasihnya Wutthichai Saeng-ngern yang bekerja sebagai tukang ojek. [Facebook/Nutchanart Chaichan]
Model cantik Nutchanart Chaichan dan kekasihnya Wutthichai Saeng-ngern yang bekerja sebagai tukang ojek. [Facebook/Nutchanart Chaichan]

Dalam sebuah wawancara dengan televisi lokal, Nutchanart mengaku bertemu dengan Wutthichai pada 2013 silam di Provinsi Nakhon Si Thammarat, tempat mereka bertumbuh besar. Setelah berpacaran, mereka berdua memutuskan pindah ke Bangkok.

Menurut Wutthichai, mereka awalnya bekerja sebagai penjual baju dan sepatu di kawasan Ramkhamhaeng. Tetapi bisnis mereka gagal. Kemudian Wutthichai mulai bekerja sebagai tukang ojek sementara kekasihnya yang cantik mulai menerima tawaran sebagai model.

Baca Juga: Putus Cinta, Wanita Ini Pilih Menikah Dengan Cermin

"Saya sama sekali tidak malu. Dia menjalani pekerjaan halal," kata Nutchanart.

Kini pasangan itu berharap bisa menikah dan memiliki anak dalam waktu dekat.

Tulisan ini sudah dimuat di Suara.com dengan judul Viral, Kisah Cinta Tukang Ojek dan Model Cantik.

Baca Juga: Hasil Survei, Pilihan Smartphone Bisa Pengaruhi Nasib Percintaan

Berita Terkait
TERKINI

Seluruh transaksi di acara JakCloth Ramadan 2024 akan menggunakan QRIS dan transfer bank melalui BI FAST....

internet | 14:12 WIB

PointStar menyatakan dukungannya terhadap misi pemerintah dengan memungkinkan integrasi seluruh proses bisnis organisasi...

internet | 17:09 WIB

Grab menjadi perusahaan teknologi pertama yang menerima Sertifikat Penetapan Program Kepatuhan Persaingan Usaha dari KPP...

internet | 17:15 WIB

Seminar di UI memfokuskan pada perkembangan terkini dalam ilmu data, komputasi super, AI generatif, dan etika AI....

internet | 21:26 WIB

Dalam acara ini, peserta bertukar pendapat mengenai tren saat ini dan prospek masa depan AI dalam pendidikan....

internet | 16:31 WIB

Aplikasi Merchant BCA ini didesain sebagai solusi untuk memberdayakan bisnis dari berbagai skala....

internet | 09:36 WIB

Keberadaan CCTV selama ini nyatanya tak cukup mencegah aksi kejahatan....

internet | 12:24 WIB

Berdasarkan feedback pengguna, Samsung akan menyediakan opsi dan pengalaman yang semakin ditingkatkan melalui SamsungGal...

internet | 20:46 WIB

Nuon Digital Indonesia menjajakibisnis baru dan melakukan inovasi pada produk-produk andalannya....

internet | 17:48 WIB

Perubahan nama ini merupakan langkah strategis Google untuk menggabungkan chatbot Bard dan layanan AI lainnya di bawah s...

internet | 18:15 WIB

Program AI TEACH for Indonesia merupakan program pengembangan kapasitas yang bertujuan untuk mengembangkan lanskap pendi...

internet | 17:14 WIB

Pinhome mengumumkan kerja sama dengan BPJS Ketenagakerjaan dalam pengadaan proteksi keselamatan kerja bagi seluruh Rekan...

internet | 09:56 WIB

Didukung Kominfo dan universitas-universitas setempat, kampanye ini bertujuan mengeksplorasi lanskap AI dan mendiskusika...

internet | 11:44 WIB

Di 14 kota, ribuan driver Grab bersama keluarga nonton bareng film Srimulat: Hidup Memang Komedi...

internet | 08:56 WIB

Mengakses konten Premier League melalui situs web atau perangkat streaming tidak resmi akan membuat diri mereka rentan t...

internet | 08:46 WIB

Dell Technologies menyoroti tren-tren baru yang akan membentuk industri teknologi pada tahun 2024 dan di masa depan....

internet | 12:06 WIB

Meningkatkan sistem keamanan menjadi langkah yang baik, tetapi upaya tersebut hanya menjangkau permukaan penyalahgunaan ...

internet | 07:24 WIB
Tampilkan lebih banyak