Ariel NOAH Ikut Meramaikan Turnamen PUBG Mobile PMIC SUPER

Tak hanya Ariel NOAH, ada selebriti dan influencer lain yang ikut serta meramaikan PUBG Mobile PMIC SUPER.

Agung Pratnyawan
Senin, 17 Juli 2023 | 13:20 WIB
PUBG Mobile PMIC SUPER. (PUBG Mobile)

PUBG Mobile PMIC SUPER. (PUBG Mobile)

Hitekno.com - PUBG Mobile berkolaborasi dengan TikTok LIVE untuk menggelar kompetisi PUBG Mobile Influencer Championship (PMIC) SUPER. Ariel NOAH menjadi salah satu selebriti yang ikut meramaikan PMIC Super kali ini.

Nantinya puluhan influencer, konten kreator, streamer, pro player, dan selebriti ternama akan bergabung dalam turnamen antar influencer PUBG Mobile terbesar di Indonesia untuk memperebutkan total prize pool senilai 5 ribu USD (atau setara 75 juta rupiah).

Melalui kolaborasi yang akan ditayangkan secara eksklusif di platform TikTok ini, PUBG Mobile berkomitmen untuk menyajikan turnamen esports yang tidak hanya seru dan kompetitif, namun juga menghibur bagi komunitas PUBG Mobile di seluruh Indonesia. 

Baca Juga: Kritik Streamer yang Hujat EVOS Branz, Player PUBG Mobile Beri Sindiran Begini

Country Manager Level Infinite Indonesia, Agung Chaniago mengatakan, "Suatu kebanggaan bagi kami dapat bekerjasama dengan TikTok LIVE dalam menyajikan tontonan esports yang menghibur komunitas esports PUBG Mobile di Indonesia. Melalui PMIC SUPER eksklusif di platform TikTok, kami berharap komunitas dapat merasakan pengalaman menonton turnamen esports PUBG Mobile yang unik dan berbeda dari yang pernah ada sebelumnya."

Sebelum PMIC SUPER dimulai, akan ada fase pembagian tim (matchmaking) yang berlangsung pada 17-18 Juli 2023 dan disiarkan secara langsung melalui TikTok PUBG Mobile Indonesia, PUBG Mobile Esports Indonesia, dan TikTok LIVE.

PUBG Mobile PMIC SUPER. (PUBG Mobile)
PUBG Mobile PMIC SUPER. (PUBG Mobile)

Di sini, para selebriti dan influencer akan dibagi ke dalam tim-tim yang berbeda, kemudian bergabung bersama pemain-pemain dari komunitas.

Baca Juga: Cara Melihat Video Replay PUBG Mobile, Langsung dari Gamenya

PMIC SUPER akan melibatkan 8 selebriti yang di antaranya adalah Jena Dammaya, Sheren Nat, Paphricia, Winarta Sandy, Bangpen, Bang Alex, EJ Gaming, hingga sosok musisi ternama Indonesia, Ariel NOAH.

Selain itu, 8 influencer – Akemi Nekomachi, Alenka Inventra, Dewagimang05, Microboy, Anisa Rahim, La Baco, Hitman23, dan Dandimosaja – juga akan berpartisipasi dalam turnamen ini. 

Tidak hanya selebriti dan influencer, komunitas juga dapat terlibat langsung dalam turnamen PMIC SUPER. Sebelumnya, Road to Championship telah digelar untuk mencari para pemain yang ingin ikut berpartisipasi dalam PMIC SUPER.

Baca Juga: Realme League Season 2, Turnamen PUBG Mobile dengan Total Hadiah Rp 100 Juta

Selanjutnya, para pemain yang lolos akan berpartisipasi dalam puncak acara 20-23 Juli mendatang, bermain bersama idola favorit mereka untuk memperebutkan total prize pool setara 75 juta rupiah. 

Turnamen PMIC SUPER akan berlangsung semakin meriah dengan kehadiran Windy dan Darius Drew yang berperan sebagai host, serta deretan caster kondang PUBG Mobile seperti Bro Pasta, Flo Wolfy, JuniorJr, Rezky Boga, Odidieu, El Dogee, Jessica Jelly, dan Sanskuy.

Saksikan tayangan langsungnya pada 20-23 Juli 2023 di platform TikTok resmi PUBG Mobile Indonesia, PUBG Mobile Esports Indonesia, dan TikTok LIVE.

Baca Juga: Tak Hanya Emas, Indonesia Rebut Medali Perak PUBG Mobile di SEA Games 2023

Berita Terkait
TERKINI

Siap-siap, apa saja yang disiapkan dalam event waktu terbatas di Tears of Themis....

games | 16:23 WIB

Melalui update Genshin Impact ini, pemain dapat menantikan Arlecchino, Fatui Harbinger ke-4, sebagai anggota party yang ...

games | 13:07 WIB

Acara Khusus Fan Art Genshin Impact HoYoFair2024 akan disiarkan secara langsung pada 13 April 2024....

games | 10:21 WIB

Astra Carnival: The Prince Cup 2024 digelar dengan sistem kompetisi yang telah diperbarui....

games | 11:44 WIB

HoYoverse akan menghadirkan event menarik dan keseruan lainnya di Tears of Themis....

games | 09:50 WIB

Kota mana saja gelaran Genshin Impact ini berlangsung....

games | 10:16 WIB

Setelah rilis di Xbox Series X/S dan PC, kini Hi-Fi RUSH dihadirkan ke PS5....

games | 14:10 WIB

Tak hanya update, HoYoverse juga perayakan anniversary pertama Honkai Star Rail....

games | 10:29 WIB

Jangan lewatkan tes amplifikasi Zenless Zone Zero....

games | 12:37 WIB

Film dokumenter "Suara Alam" merupakan Genshin Impact dan Discovery Channel bertujuan untuk meningkatkan kesadaran akan ...

games | 15:51 WIB

Garena CODM Indonesia memberikan hadiah spesial untuk para pemain yang bisa didapatkan melalui event spesial Ramadan Ral...

games | 15:16 WIB

Chiori, karakter baru yang dikenalakan HoYoverse untuk Genshin Impact....

games | 16:35 WIB

Serangkaian event waktu terbatas dan bonus dalam game akan hadir untuk menyambut perilisan Honkai Impact 3 Bagian 2....

games | 08:31 WIB

Seperti apa game PC ini? Nightingale adalah game survival-crafting PVE....

games | 18:13 WIB

Early access game Nightingale ini akan segera hadir di PC melalui Steam dan Epic Game Store....

games | 21:19 WIB

Brasil akan menjadi tuan rumah kompetisi Free Fire tertinggi dunia untuk kedua kalinya....

games | 15:54 WIB

Undawn akan mendapatkan petualangan baru dengan hadirnya map Dragon Gate Street....

games | 20:51 WIB

Zenless Zone Zero adalah ARPG fantasi urban terbaru dari HoYoverse....

games | 13:38 WIB
Tampilkan lebih banyak