Apakah Bisa Main Mobile Legends di PC Tanpa Emulator?

Bisakah main Mobile Legends di PC tanpa emulator? Ikuti penjelasan berikut ini.

Agung Pratnyawan

Posted: Sabtu, 24 Juni 2023 | 12:50 WIB
Skin hero Mobile Legends - Kagura - Cherry Witch. (Moonton)

Skin hero Mobile Legends - Kagura - Cherry Witch. (Moonton)

Hitekno.com - Cara main Mobile Legends di PC tanpa emulator saat ini sangat banyak dicari oleh para player Mobile Legends. Sebab beberapa pemain terkadang tak ingin repot-repot mendownload emulator di PC mereka.

Seperti diketahui, emulator dibutuhkan bagi pengguna PC yang ingin main game-game Android. Beberapa orang memang lebih suka bermain di PC karena bisa mendapatkan tampilan yang jauh lebih besar dan luas ketimbang menggunakan ponsel.

Oleh karena itu banyak sekali pemain yang tertarik untuk mencari cara main Mobile Legends di PC.

Bisakah main Mobile Legends di PC tanpa emulator?

Maaf, tapi jawabannya tidak bisa. Tidak ada cara khusus untuk bisa main Mobile Legends di PC tanpa menggunakan emulator.

Untuk dapat memainkan game android di PC tentunya diharuskan menggunakan emulator. Namun, kali ini Hitekno.com akan merekomendasikan emulator android di PC khusus dari Google yang sangat ringan.

Berbeda dengan emulator lainnya, emulator android yang dikembangkan oleh Google ini khusus dikembangkan untuk pengguna yang ingin memainkan game android di Windows.

Kerennya, teknologi ini bisa membuat kamu bisa memainkan game Android seperti tanpa menggunakan emulator. Hal tersebut karena aplikasi emulator dari Google ini sangat ringan.

Berikut ini adalah langkah-langkah main Mobile Legends di PC atau Laptop menggunakan emulator android dari Google:

1. Unduh Emulator Google Play Game Terlebih Dahulu

Baca Juga: Cara Main Mobile Legends Bang Bang di PC Pakai Google Play Beta

Langkah pertama yang bisa kamu lakukan adalah mendownload Google Play Games Emulator terlebih dahulu di link berikut INI.

2. instal Emulator

Selanjutnya silahkan install emulator seperti biasa. Tunggu hingga proses instalasi selesai.

3. Masuk ke Akun Google

Setelah itu, kamu akan disuruh login ke akun Google kamu sendiri. Login ke akun Google seperti biasa dan selesaikan login sampai selesai.

4. Cari Mobile Legends dan Unduh

Selanjutnya, setelah berhasil masuk dengan akun Google kamu ke dalam emulator. Cari game Mobile Legends lalu download game tersebut.

5. Selesaikan proses pengunduhan.

Tunggu beberapa menit hingga proses pengunduhan selesai. Game akan secara otomatis terinstal dengan sendirinya.

6. Buka Game dan Mainkan

Setelah game terinstall, kalian bisa langsung membuka game Mobile Legends kalian di PC. Jangan lupa untuk masuk ke akun Mobile Legends kamu. Disini kalian sudah bisa memainkan game Mobile Legends di PC.

7. Periksa Kontrol Tombol

Untuk memudahkan kamu bermain. Silahkan klik Shift + Tab, maka akan muncul pilihan View game controls. Di sana kamu bisa mengetahui tombol kontrol pada keyboard untuk bermain Mobile Legends.

Itulah jawaban tentang pertanyaan apakah bisa main Mobile Legends di PC tanpa emulator. Jawabannya tentu tidak.

×
Zoomed
Berita Terkait Berita Terkini

Kumpulan kode redeem Mobile Legends yang dapat pemain gunakan pada 22 Oktober 2025....

games | 14:31 WIB

Sejumlah kode redeem Free Fire yang dapat pemain klaim pada 22 Oktober 2025....

games | 13:46 WIB

Kumpulan kode redeem Free Fire Max yang dapat ditukarkan pada 22 Oktober 2025....

games | 12:24 WIB

Daftar lengkap kode redeem FC Mobile 22 Oktober 2025, klaim Gems, pemain OVR tinggi, dan item eksklusif gratis dari EA S...

games | 09:37 WIB

Daftar kode redeem Free Fire yang dapat pemain tukarkan pada 22 Oktober 2025....

games | 09:01 WIB