Donkey Bocorkan Ada Pemain WORLD yang Balik ke Pro Scene, Apakah Rekt?

Donkey mengunggah foto WORLD dan membocorkan bahwa salah satunya akan tampil di MPL ID Season 12.

Rezza Dwi Rachmanta
Rabu, 07 Juni 2023 | 19:41 WIB
Donkey. (instagram/donkey_yurino)

Donkey. (instagram/donkey_yurino)

Hitekno.com - Skuat WORLD milik EVOS cukup legendaris di mata penggemar eSports MLBB. Donkey memberikan bocoran bahwa salah seorang pemain WORLD akan balik lagi ke pro scene Mobile Legends.

Mantan pemain Tank Macan Putih itu mengunggah foto melalui Insta Story pada Selasa (06/06/2023).

Para pemain WORLD berfoto dengan mantan pelatih EVOS legendaris, Zeys.

Baca Juga: God1va Dirumorkan Hengkang, Aura Esports Lakukan Perombakan?

"WORLD," tulis Donkey sembari mengetag akun IG milik Rekt, Oura, Luminaire, dan Wann.

Ia juga menandai akun Instagram milik Bjorn Ong alias Zeys. Kalimat yang dituliskan selanjutnya cukup menarik untuk disimak.

Donkey bocorkan terdapat salah satu pemain WORLD yang balik lagi ke pro scene. (Instagram)
Donkey bocorkan terdapat salah satu pemain WORLD yang balik lagi ke pro scene. (Instagram)

Donkey mengungkap bahwa salah seorang pemain WORLD siap balik ke pro scene. Ini berarti player tersebut siap berlaga di MPL Indonesia Season 12.

Baca Juga: BOOM Esports Juara Valorant Challengers Indonesia - Split 2

"Satu balik pro. Dua pensiun. Dua masih setengah pensiun," ungkap Donkey.

Skuat WORLD terdiri dari Wann, Oura, Rekt, Luminaire dan Donkey. WORLD termasuk fenomenal karena mereka mampu menjuarai kompetisi tertinggi MLBB di tingkat dunia pada musim pertama.

EVOS tercatat sebagai satu-satunya tim Indonesia yang meraih gelar M-series (M1 World Championship Mobile Legends). Gelar M2, M3, dan M4 direbut oleh tim eSports asal Filipina.

Baca Juga: Acer Predator Helios Neo 16 Dihadirkan untuk Esports dan Konten Kreator, Berapa Harganya?

EVOS Rekt, pro player Mobile Legends dari EVOS Legends. (HiTekno.com)
Rekt. (HiTekno.com)

Donkey dan Oura sudah berpisah dari EVOS sebelumnya. Mereka kini dikenal sebagai streamer gaming Mobile Legends populer di Indonesia.

Mantan pro player EVOS itu juga membesarkan GPX Esports. Pemain yang masuk dalam jajaran WORLD dari EVOS seperti Wann, Rekt dan Luminaire masih membela tim di MPL ID Season 9.

Meski begitu, mereka bertiga resmi berpamitan atau farewell menjelang MPL ID Season 10. Ini berarti sudah tak ada pemain WORLD di pro scene sejak MPL ID Season 10.

Rekt dan Luminaire masih rajin streaming meski bukan menjadi pemain profesional. Wann resmi meninggalkan EVOS dan pergi ke GPX sebagai talent.

Clue "dua pensiun" mengarah ke Oura dan Donkey. Sementara "dua masih setengah pensiun" diprediksi merupakan Luminaire dan Wann.

Rumor mengenai pemain WORLD yang balik ke pro scene mengarah kuat ke Rekt. Donkey mengetag akun Rekt di awal, sehingga "urutannya" nampak pas.  

Pada live streaming di kuartal pertama 2023, Rekt pernah mengaku bahwa ia memang berniat kembali ke pro scene.

Bahkan Rekt masih ingin mencicipi laga profesional sebelum menikah. Pernyataan Rekt mengindikasikan bahwa ia siap berlaga di MPL ID Season 12.

ONIC Adi pernah memberikan bocoran bahwa terdapat para Tank atau Roamer yang akan mengejutkan di musim baru. Vyn sudah pindah ke BTR sementara Naomi menjadi roamer baru RRQ.

Cukup menarik menantikan kembalinya salah satu WORLD di MPL ID Season 12 mendatang.

Berita Terkait
TERKINI

Kota mana saja gelaran Genshin Impact ini berlangsung....

games | 10:16 WIB

Setelah rilis di Xbox Series X/S dan PC, kini Hi-Fi RUSH dihadirkan ke PS5....

games | 14:10 WIB

Tak hanya update, HoYoverse juga perayakan anniversary pertama Honkai Star Rail....

games | 10:29 WIB

Jangan lewatkan tes amplifikasi Zenless Zone Zero....

games | 12:37 WIB

Film dokumenter "Suara Alam" merupakan Genshin Impact dan Discovery Channel bertujuan untuk meningkatkan kesadaran akan ...

games | 15:51 WIB

Garena CODM Indonesia memberikan hadiah spesial untuk para pemain yang bisa didapatkan melalui event spesial Ramadan Ral...

games | 15:16 WIB

Chiori, karakter baru yang dikenalakan HoYoverse untuk Genshin Impact....

games | 16:35 WIB

Serangkaian event waktu terbatas dan bonus dalam game akan hadir untuk menyambut perilisan Honkai Impact 3 Bagian 2....

games | 08:31 WIB

Seperti apa game PC ini? Nightingale adalah game survival-crafting PVE....

games | 18:13 WIB

Early access game Nightingale ini akan segera hadir di PC melalui Steam dan Epic Game Store....

games | 21:19 WIB

Brasil akan menjadi tuan rumah kompetisi Free Fire tertinggi dunia untuk kedua kalinya....

games | 15:54 WIB

Undawn akan mendapatkan petualangan baru dengan hadirnya map Dragon Gate Street....

games | 20:51 WIB

Zenless Zone Zero adalah ARPG fantasi urban terbaru dari HoYoverse....

games | 13:38 WIB

Banyak hadiah menarik dan alur cerita seru yang sayang untuk dilewatkan dari event terbatas Tears of Themis ini....

games | 13:31 WIB

Selama periode 31 Januari 14 Februari, pengguna pertama dapat berlangganan PC Game Pass hanya dengan Rp. 14,999! Penawa...

games | 09:49 WIB

ONIC CAMP Vol. 2 akan memberikan pembekalan tentang Ecosystem dan Opportunity yang ada di klub eSports....

games | 10:19 WIB

Dalam versi baru ini, selain latar tempat, alur cerita, dan rekan-rekan baru, Misi Trailblaze utama di Penacony juga aka...

games | 09:48 WIB

Apa saja yang dihadirkan dalam update baru The Elder Scrolls Online: Gold Road ini....

games | 13:23 WIB
Tampilkan lebih banyak