Beberkan Alasan Tidak Masuk Roster di MPL Season 11, Xin: RRQ Udah Gak META Bar-bar

Banyak penggemar yang justru bertanya-tanya mengenai nasib Xin yang sudah absen selama dua season MPL berlangsung.

Amelia Prisilia
Jum'at, 27 Januari 2023 | 11:45 WIB
RRQ Xin. (instagram/rrq_xinn)

RRQ Xin. (instagram/rrq_xinn)

Hitekno.com - Setelah absen membela RRQ sejak MPL Season 9 lalu, kemunculan nama Xin dalam roster RRQ memang sangat dinanti-nanti. Sayangnya, nama mantan jungler dan goldlaner tim ini kembali tidak muncul dalam jajaran roster RRQ di MPL Season 11 ini.

Di sisi lain, RRQ justru mendatangkan midlaner baru untuk melengkap jajaran rosternya. Midlaner anyar tim tersebut tidak lain adalah mantan Bigetron Alpha, Renbo yang kini berseragam RRQ.

Mengenai hal ini, banyak penggemar yang justru bertanya-tanya mengenai nasib Xin yang sudah absen selama dua season MPL berlangsung. Dalam live streaming di channel YouTube miliknya, Xin menjawab alasan dirinya kembali tidak masuk roster RRQ di season ini.

Baca Juga: Source Code League of Legends Dicuri Hacker, Riot Games Diperas Suruh Bayar

"Gak masuk roster? Beda META guys. RRQ udah gak META bar-bar" ujar Xin singkat.

Lebih lanjut, Xin mengaku bahwa alasan dirinya rehat bukanlah karena keputusan pribadi. Hal ini karena keputusan manajemen yang memilih untuk Xin mengambil rehat di beberapa season terakhir.

Misteri pria berkumis di video lock roster RRQ. (youtube/Team RRQ)
Misteri pria berkumis di video lock roster RRQ. (youtube/Team RRQ)

Dirinya mengaku terkejut dan tidak menyangka ketika dirinya tidak masuk dalam daftar roster RRQ di MPL Season 9 lalu. Menurut Xin, keputusan rehat tidak mungkin ia ambil karena akan menyebabkan penalti untuk player.

Baca Juga: Perbandingan Layar TV QLED vs OLED, Mana yang Paling Baik?

"Selesai M3 World Championship itu gue nggak expect guys, direhatin sampai sekarang. Kalau gue rehat sendiri mah di-freeze kontrak gue. Kan esports itu kan kalau lu rehat, itu ada penaltinya," jelas Xin.

Hingga kini, Xin masih berstatus sebagai player RRQ. Sayangnya, tidak diketahui dengan pasti mengenai detail kontrak player asal Manado ini dengan tim yang membesarkan namanya tersebut.

Nama Xin kembali absen dalam jajaran roster RRQ untuk MPL Season 11 mendatang. Padahal tim tersebut baru saja ditinggal oleh R7 yang memutuskan untuk rehat karena masalah kesehatan pada tangannya.

Baca Juga: Banyak Fitur Menarik, Penggunaan Opera Mini Makin Digemari!

Berita Terkait
TERKINI

Acara Khusus Fan Art Genshin Impact HoYoFair2024 akan disiarkan secara langsung pada 13 April 2024....

games | 10:21 WIB

Astra Carnival: The Prince Cup 2024 digelar dengan sistem kompetisi yang telah diperbarui....

games | 11:44 WIB

HoYoverse akan menghadirkan event menarik dan keseruan lainnya di Tears of Themis....

games | 09:50 WIB

Kota mana saja gelaran Genshin Impact ini berlangsung....

games | 10:16 WIB

Setelah rilis di Xbox Series X/S dan PC, kini Hi-Fi RUSH dihadirkan ke PS5....

games | 14:10 WIB

Tak hanya update, HoYoverse juga perayakan anniversary pertama Honkai Star Rail....

games | 10:29 WIB

Jangan lewatkan tes amplifikasi Zenless Zone Zero....

games | 12:37 WIB

Film dokumenter "Suara Alam" merupakan Genshin Impact dan Discovery Channel bertujuan untuk meningkatkan kesadaran akan ...

games | 15:51 WIB

Garena CODM Indonesia memberikan hadiah spesial untuk para pemain yang bisa didapatkan melalui event spesial Ramadan Ral...

games | 15:16 WIB

Chiori, karakter baru yang dikenalakan HoYoverse untuk Genshin Impact....

games | 16:35 WIB

Serangkaian event waktu terbatas dan bonus dalam game akan hadir untuk menyambut perilisan Honkai Impact 3 Bagian 2....

games | 08:31 WIB

Seperti apa game PC ini? Nightingale adalah game survival-crafting PVE....

games | 18:13 WIB

Early access game Nightingale ini akan segera hadir di PC melalui Steam dan Epic Game Store....

games | 21:19 WIB

Brasil akan menjadi tuan rumah kompetisi Free Fire tertinggi dunia untuk kedua kalinya....

games | 15:54 WIB

Undawn akan mendapatkan petualangan baru dengan hadirnya map Dragon Gate Street....

games | 20:51 WIB

Zenless Zone Zero adalah ARPG fantasi urban terbaru dari HoYoverse....

games | 13:38 WIB

Banyak hadiah menarik dan alur cerita seru yang sayang untuk dilewatkan dari event terbatas Tears of Themis ini....

games | 13:31 WIB

Selama periode 31 Januari 14 Februari, pengguna pertama dapat berlangganan PC Game Pass hanya dengan Rp. 14,999! Penawa...

games | 09:49 WIB
Tampilkan lebih banyak