Jadwal M4 World Championship 13 Januari 2023, Jam Berapa RRQ Hoshi dan ONIC Esports Main?

Ada tiga laga M4 World Championship hari ini, simak jam berapa RRQ Hoshi dan ONIC Esports akan bertanding,

Agung Pratnyawan
Jum'at, 13 Januari 2023 | 07:45 WIB
Hasil pertandingan RRQ vs RSG SG di M4 World Championship fase grup. (YouTube/ MPL Indonesia)

Hasil pertandingan RRQ vs RSG SG di M4 World Championship fase grup. (YouTube/ MPL Indonesia)

Hitekno.com - Jadwal M4 World Championship hari ini, 13 Januari 2023 menampilkan laga yang sangat panas. Di mana dua wakil Indonesia, RRQ Hoshi dan ONIC Esports akan menjalani pertandingan lower bracket.

RRQ Hoshi turun ke lower beacket usai dikalahkan Blacklist Internasional, sedangkan ONIC Esports usai kalah dari ECHO Esports.

Menariknya dua wakil Indonesia tersebut sama-sama diturunkan ke lower bracket usai kalah dari wakil Filipina untuk kejuaraan dunia Mobile Legends M4 World Championship.

Baca Juga: M4 World Championship: ECHO Jatuhkan ONIC Esports ke Lower Bracket

Dalam jadwal M4 World Championship hari ini, akan ada tiga pertandingan tim esports Mobile Legends. Dua laga lower bracket dan satu upper bracket.

Lebih lengkapnya, berikut M4 World Championship Kamis 13 Januari 2023:

  • Falcon Esports vs RRQ Hoshi - 11.00 WIB
  • The Valley vs ONIC Esports - 15.00 WIB
  • ECHO vs Blacklist International - 19.00 WIB

Preview Falcon Esports vs RRQ Hoshi

Baca Juga: Dukung RRQ Hoshi di M4 World Championship, Zeys Pamer Medali M1 dan IESF 2022

Dari jadwal di atas terlihat laga perdana akan menyajikan pertarungan antara Falcon melawan RRQ Hoshi di lower bracket. Falcon tampil sebagai kuda hitam di kompetisi ini, setelah tampil mengejutkan di fase grup dan perkasa di lower bracket.

Keluar sebagai juara Grup A, Falcon asal Myanmar sempat dikalahkan ONIC di upper bracket. Tetapi di lower bracket Justin dkk melaju mulus dengan mengalahkan wakil Argentina S11 Gaming, lalu menaklukan Incendio Supremacy dari Turki.

RRQ Hoshi, salah satu tim yang dijagokan sebagai juara M4, bermain apik sejak awal di grup hingga upper bracket. R7 cs dipaksa turun ke lower bracket setelah kalah dalam pertarungan sengit melawan juara bertahan Blakclist di semifinal upper bracket.

Baca Juga: Infinix Note 2023 Jadi HP Resmi M4 World Championship Mobile Legends

Preview The Valley vs ONIC Esports

Di laga kedua hari ini disajikan pertemuan antara ONIC dan The Valley dari Amerika Serikat. ONIC baru saja turun dari upper bracket setelah kalah telak dari ECHO di seminfinal upper bracket kemarin.

Dua tim asal Indonesia, RRQ dan ONIC, berpeluang berhadapan di final pertama lower bracket jika berhasil mengalahkan lawannya masing-masing hari ini.

Baca Juga: Jadwal M4 World Championship Hari Ini, Match ONIC vs ECHO Esports Jam Berapa?

Upper Bracket Blacklist International vs ECHO

Sementara partai terakhir akan mempertemukan dua jawara Filipina, Blacklist dan ECHO. Dua tim ini lolos ke final upper bracket usai mengalahkan tim-tim kuat dari Indonesia.

Tim yang menang di final upper bracket akan otomatis mengunci satu tempat di grand final yang akan digelar pada 15 Januari mendatang. Sementara yang kalah akan turun ke untuk berlaga di final lower bracket.

Seluruh pertandingan hari ini masih menggunakan format best of 5 (Bo5) - laga selama maksimal lima game/babak. Itulah preview dan jadwal M4 World Championship hari ini. (Suara.com/ Liberty Jemadu)

Berita Terkait
TERKINI

Astra Carnival: The Prince Cup 2024 digelar dengan sistem kompetisi yang telah diperbarui....

games | 11:44 WIB

HoYoverse akan menghadirkan event menarik dan keseruan lainnya di Tears of Themis....

games | 09:50 WIB

Kota mana saja gelaran Genshin Impact ini berlangsung....

games | 10:16 WIB

Setelah rilis di Xbox Series X/S dan PC, kini Hi-Fi RUSH dihadirkan ke PS5....

games | 14:10 WIB

Tak hanya update, HoYoverse juga perayakan anniversary pertama Honkai Star Rail....

games | 10:29 WIB

Jangan lewatkan tes amplifikasi Zenless Zone Zero....

games | 12:37 WIB

Film dokumenter "Suara Alam" merupakan Genshin Impact dan Discovery Channel bertujuan untuk meningkatkan kesadaran akan ...

games | 15:51 WIB

Garena CODM Indonesia memberikan hadiah spesial untuk para pemain yang bisa didapatkan melalui event spesial Ramadan Ral...

games | 15:16 WIB

Chiori, karakter baru yang dikenalakan HoYoverse untuk Genshin Impact....

games | 16:35 WIB

Serangkaian event waktu terbatas dan bonus dalam game akan hadir untuk menyambut perilisan Honkai Impact 3 Bagian 2....

games | 08:31 WIB

Seperti apa game PC ini? Nightingale adalah game survival-crafting PVE....

games | 18:13 WIB

Early access game Nightingale ini akan segera hadir di PC melalui Steam dan Epic Game Store....

games | 21:19 WIB

Brasil akan menjadi tuan rumah kompetisi Free Fire tertinggi dunia untuk kedua kalinya....

games | 15:54 WIB

Undawn akan mendapatkan petualangan baru dengan hadirnya map Dragon Gate Street....

games | 20:51 WIB

Zenless Zone Zero adalah ARPG fantasi urban terbaru dari HoYoverse....

games | 13:38 WIB

Banyak hadiah menarik dan alur cerita seru yang sayang untuk dilewatkan dari event terbatas Tears of Themis ini....

games | 13:31 WIB

Selama periode 31 Januari 14 Februari, pengguna pertama dapat berlangganan PC Game Pass hanya dengan Rp. 14,999! Penawa...

games | 09:49 WIB

ONIC CAMP Vol. 2 akan memberikan pembekalan tentang Ecosystem dan Opportunity yang ada di klub eSports....

games | 10:19 WIB
Tampilkan lebih banyak