6 Item untuk Build Roger di Mobile Legends Lengkap dengan Penjelasan Skill

Berikut ini adalah enam item Roger di Mobile Legends yang paling sakit dan bisa bikin musuh mundur teratur. Penasaran?

Cesar Uji Tawakal
Minggu, 25 Desember 2022 | 08:35 WIB
Hero Mobile Legends - Roger. (fandom)

Hero Mobile Legends - Roger. (fandom)

Hitekno.com - Roger merupakan salah satu Hero baru di game Mobile Legends yang cukup populer di kalangan pemain. Ia memiliki 2 role yang cukup unik yakni Marksman (Bentuk manusia) dan Fighter (Bentuk Serigala).

Saat Roger menjadi manusia, ia akan bertarung dengan senjata besar untuk menyerang musuhnya. Sementara saat dalam mode Wolf, Roger akan menjadi melee yang sangat kuat dan berbahaya.

Selain itu Roger memiliki 6 kemampuan aktif yang mematikan. Sebelum masuk ke bagian build item, ada baiknya kita lihat dahulu sederet kemampuan Roger.

Baca Juga: 3 Cara Menambahkan Lagu di Story Instagram, Bisa Lewat Spotify

Kemampuan Roger di Mobile Legends:

  • Full Moon Curse (skill pasif): Dalam wujud manusia basic attack Roger akan mengurangi kecepatan gerak musuhnya. Dan dalam mode serigala, basic attack akan menambah damage sebesar persentase HP yang hilang oleh musuh.
  • Full Bore (Skill manusia) Skill 1: Kemampuan ini membuatnya bisa ,enembak 2 kali berturut-turut, memberikan total 300 Damage. Tembakan pertama adalah jaring berburu yang dapat memperlambat pergerakan musuh. Dan tembakan kedua akan mengurangi pertahanan musuh sebesar 10.
  • Hunter's Steps (Skill 2) Skill 2: Kemampuan ini akan meningkatkan Movement Speed Roger sebesar 50% selama 3 detik.
  • Wolf Transformation Skill 3: Dengan kemampuan ini, Roger bisa melompat ke depan dan berubah menjadi serigala, memberikan 200 Damage dan melemahkan pergerakan musuh sebesar 90% selama 1,5 detik.
Hero Mobile Legends - Roger. (fandom)
Hero Mobile Legends - Roger. (fandom)

Dalam mode pertahanan serigala fisik dan sihir Roger akan lebih kuat dan meningkatkan kecepatan gerakannya.

  • Lycan Pounce (Skill serigala) Skill 1: Kemampuan ini bisa membuat Roger, melompat ke arah target, memberikan 300 Damage hingga 3 musuh saat memasuki Status Unselected. Berhasil membunuh atau mendapatkan assist akan mengurangi waktu cooldown skill ini sebesar 80%.
  • Bloodthirsty Howl (Wolves form) Skill 2: Kemampuan ini bisa meningkatkan attack speed Hero sebesar 25% selama 5 detik. Selain itu efek dari skill ini mampu mendeteksi hero lawan yang memiliki HP lebih rendah dibawah 40% dan kecepatan gerak Roger akan meningkat sebesar 50%.

Nah, buat kamu yang penasaran dengan beragam build item Roger yang paling sakit, berikut adalah rangkumannya, khusus buat kamu.

Baca Juga: Inspirasi Kado Akhir Tahun dari Xiaomi Indonesia

Build item Roger paling sakit:

1. Scarlet Phantom

Item pertama adalah Scarlet Phantom. Dengan adanya item ini, serangan kritikal apapun akan meningkatkan kecepatan serangan Hero sangat tinggi dan serangan kritikal akan meningkat sebesar 5%. Roger akan memberikan serangan yang mematikan di awal permainan.

Baca Juga: 4 Rekomendasi HP POCO Masing-masing Kelas untuk Akhir Tahun 2022

2. Haas's Claws

Item Haas's Claws akan sangat membantumu dalam pertarungan. Item ini mampu memberikan regen HP dengan sangat tinggi.

Setiap basic attack yang mengenai musuh, Roger akan mendapatkan 10% HP regen. Item sangat cocok untuknya saat berada dalam mode serigala karena memiliki attack speed yang tinggi. Jadi HP akan pulih dengan cepat.

3. Berserker's Fury

Item Berserker's Fury dapat memperkuat basic attack dan critical damage yang sangat banyak. Dengan adanya item ini serangan yang kamu lontarkan akan sangat mematikan, terutama pada musuh yang memiliki HP rendah

4. Demon Hunter Sword

Item pedang keempat adalah Demon Hunter Sword. Item ini akan memberikan damage yang lebih besar kepada musuh yang memiliki Arus HP tinggi. Selain itu setiap Basic Attack akan memberikan 3% Health Stealing selama 4 detik.

5. Blade of Despair

Item Blade of Despair akan memberikan tambahan 130 physical attack, 25% attack speed dan 10% critical attack.

Dengan item ini kamu bisa memberikan Damage yang lebih besar lagi untuk serangan yang tidak normal. Kamu membutuhkan item ini jika ingin menghasilkan damage yang besar dan kecepatan serangan yang tinggi.

6. Malefic Roar

Item terakhir adalah Malefic Roar. Dengan item ini semua serangan yang kamu gunakan akan mampu menembus Armor tertinggi musuh. Sehingga kalian akan tetap memberikan serangan yang sakit walaupun musuh memiliki pertahanan yang tinggi.

Kontributor: Damai Lestari
Berita Terkait
TERKINI

Jangan lewatkan pra-registrasi Zenless Zone Zero....

games | 14:14 WIB

Siap-siap, apa saja yang disiapkan dalam event waktu terbatas di Tears of Themis....

games | 16:23 WIB

Melalui update Genshin Impact ini, pemain dapat menantikan Arlecchino, Fatui Harbinger ke-4, sebagai anggota party yang ...

games | 13:07 WIB

Acara Khusus Fan Art Genshin Impact HoYoFair2024 akan disiarkan secara langsung pada 13 April 2024....

games | 10:21 WIB

Astra Carnival: The Prince Cup 2024 digelar dengan sistem kompetisi yang telah diperbarui....

games | 11:44 WIB

HoYoverse akan menghadirkan event menarik dan keseruan lainnya di Tears of Themis....

games | 09:50 WIB

Kota mana saja gelaran Genshin Impact ini berlangsung....

games | 10:16 WIB

Setelah rilis di Xbox Series X/S dan PC, kini Hi-Fi RUSH dihadirkan ke PS5....

games | 14:10 WIB

Tak hanya update, HoYoverse juga perayakan anniversary pertama Honkai Star Rail....

games | 10:29 WIB

Jangan lewatkan tes amplifikasi Zenless Zone Zero....

games | 12:37 WIB

Film dokumenter "Suara Alam" merupakan Genshin Impact dan Discovery Channel bertujuan untuk meningkatkan kesadaran akan ...

games | 15:51 WIB

Garena CODM Indonesia memberikan hadiah spesial untuk para pemain yang bisa didapatkan melalui event spesial Ramadan Ral...

games | 15:16 WIB

Chiori, karakter baru yang dikenalakan HoYoverse untuk Genshin Impact....

games | 16:35 WIB

Serangkaian event waktu terbatas dan bonus dalam game akan hadir untuk menyambut perilisan Honkai Impact 3 Bagian 2....

games | 08:31 WIB

Seperti apa game PC ini? Nightingale adalah game survival-crafting PVE....

games | 18:13 WIB

Early access game Nightingale ini akan segera hadir di PC melalui Steam dan Epic Game Store....

games | 21:19 WIB

Brasil akan menjadi tuan rumah kompetisi Free Fire tertinggi dunia untuk kedua kalinya....

games | 15:54 WIB

Undawn akan mendapatkan petualangan baru dengan hadirnya map Dragon Gate Street....

games | 20:51 WIB
Tampilkan lebih banyak