2-0 Tanpa Balas, Timnas Mobile Legends Indonesia Paksa Turun Filipina ke Lower Bracket IESF 2022

Kemenangan atas timnas Filipina menjadi angin segar untuk performa timnas Indonesia di IESF 2022.

Amelia Prisilia
Minggu, 04 Desember 2022 | 15:17 WIB
Timnas Indonesia menang lawan timnas Filipina di IESF 2022. (instagram/MPL Indonesia)

Timnas Indonesia menang lawan timnas Filipina di IESF 2022. (instagram/MPL Indonesia)

Hitekno.com - Timnas Mobile Legends Indonesia meraih hasil positif saat tampil di IESF 2022 hari ini, Minggu (4/12/2022). Raih 2-0 tanpa balas, Saykots dan kawan-kawan sukses paksa turun timnas Filipina ke lower bracket IESF 2022.

Kemenangan atas timnas Filipina menjadi angin segar untuk performa timnas Indonesia di IESF 2022. Pasalnya, tim asal Filipina dikenal begitu tangguh di pro scene Mobile Legends usai memenangkan berbagai turnamen.

Di game pertama, timnas Filipina begitu mengungguli dengan permainan ciamik dari OHMYVENUS dan kawan-kawan. Walaupun begitu, inisiasi yang dilakukan Saykots dengan Yu Zhong menjadi kesempatan baik untuk Indonesia membalikkan keadaan.

Baca Juga: Mengenal 6 Jenis Topologi Jaringan Komputer, Lengkap dengan Kelebihan dan Kekurangannya

Aksi one straight push langsung dilancarkan oleh Dreams dan kawan-kawan usai hampir melakukan wiped out untuk timnas Filipina. Kemenangan di game pertama menjadi milik timnas Indonesia.

Berlanjut ke game kedua, timnas Filipina kembali dibuat kewalahan dengan performa ciamik dari duet maut Saykots dan Tazz. Wise dan kawan-kawan seolah tidak diberi napas di game kedua.

Timnas Mobile Legends untuk IESF 2022. (instagram/pbesi_official)
Timnas Mobile Legends untuk IESF 2022. (instagram/pbesi_official)

Tidak membutuhkan waktu lama, kemenangan di game kedua lalu menjadi milik timnas Mobile Legends Indonesia di match kontra timnas Filipina ini.

Baca Juga: Perbedaan HTTP dan HTTPS, Mana yang Lebih Baik?

Kemenangan yang diraih timnas Mobile Legends Indonesia sukses memaksa turun timnas Filipina ke lower bracket IESF 2022. Kemenangan ini membuat Saykots dan kawan-kawan memastikan diri untuk berada di upper bracket.

Di sisi lain, timnas Filipina nantinya akan dipertemukan dengan timnas Slovenia di babak lower bracket IESF 2022 mendatang. Apakah tim juara SEA Games 2021 ini dapat mempertahankan dominasinya?

Baca Juga: Jeha Anais Pamer DM dari Kylian Mbappe, Netizen: Nice Try Luxxy!

Berita Terkait
TERKINI

Siap-siap, apa saja yang disiapkan dalam event waktu terbatas di Tears of Themis....

games | 16:23 WIB

Melalui update Genshin Impact ini, pemain dapat menantikan Arlecchino, Fatui Harbinger ke-4, sebagai anggota party yang ...

games | 13:07 WIB

Acara Khusus Fan Art Genshin Impact HoYoFair2024 akan disiarkan secara langsung pada 13 April 2024....

games | 10:21 WIB

Astra Carnival: The Prince Cup 2024 digelar dengan sistem kompetisi yang telah diperbarui....

games | 11:44 WIB

HoYoverse akan menghadirkan event menarik dan keseruan lainnya di Tears of Themis....

games | 09:50 WIB

Kota mana saja gelaran Genshin Impact ini berlangsung....

games | 10:16 WIB

Setelah rilis di Xbox Series X/S dan PC, kini Hi-Fi RUSH dihadirkan ke PS5....

games | 14:10 WIB

Tak hanya update, HoYoverse juga perayakan anniversary pertama Honkai Star Rail....

games | 10:29 WIB

Jangan lewatkan tes amplifikasi Zenless Zone Zero....

games | 12:37 WIB

Film dokumenter "Suara Alam" merupakan Genshin Impact dan Discovery Channel bertujuan untuk meningkatkan kesadaran akan ...

games | 15:51 WIB

Garena CODM Indonesia memberikan hadiah spesial untuk para pemain yang bisa didapatkan melalui event spesial Ramadan Ral...

games | 15:16 WIB

Chiori, karakter baru yang dikenalakan HoYoverse untuk Genshin Impact....

games | 16:35 WIB

Serangkaian event waktu terbatas dan bonus dalam game akan hadir untuk menyambut perilisan Honkai Impact 3 Bagian 2....

games | 08:31 WIB

Seperti apa game PC ini? Nightingale adalah game survival-crafting PVE....

games | 18:13 WIB

Early access game Nightingale ini akan segera hadir di PC melalui Steam dan Epic Game Store....

games | 21:19 WIB

Brasil akan menjadi tuan rumah kompetisi Free Fire tertinggi dunia untuk kedua kalinya....

games | 15:54 WIB

Undawn akan mendapatkan petualangan baru dengan hadirnya map Dragon Gate Street....

games | 20:51 WIB

Zenless Zone Zero adalah ARPG fantasi urban terbaru dari HoYoverse....

games | 13:38 WIB
Tampilkan lebih banyak