Geek Fam Mengamuk, Pulangkan Blacklist International di Hari Keempat MPLI 2022

Perjalanan panjang harus dilalui oleh Geek Fam di MPLI 2022 usai menumbangkan dua tim sebelumnya.

Amelia Prisilia

Posted: Sabtu, 05 November 2022 | 15:10 WIB
Geek Fam. (instagram/geek.baloyskiee)

Geek Fam. (instagram/geek.baloyskiee)

Hitekno.com - Tim kuda hitam, Geek Fam menunjukan ketangguhannya usai berhasil memulangkan juara MPL PH Season 10, Blacklist International di hari keempat MPLI 2022, Sabtu (5/11/2022).

Tidak membutuhkan game panjang, Baloyskie dan kawan-kawan berhasil mengamankan kemenangan di match ini dengan poin 2-0 tanpa balas atas tim Filipina tersebut.

Perjalanan panjang harus dilalui oleh Geek Fam di MPLI 2022 usai menumbangkan dua tim sebelumnya. Perjalanan ini akhirnya berakhir dengan match melawan Blacklist International.

Sebagai juara MPL PH Season 10 serta M3 World Championship lalu, Blacklist International jelas sangat dijagokan di gelaran MPLI 2022 ini. Namun, Geek Fam mampu menunjukan kelasnya dengan permaianan rapi dan ciamik.

Permainan Baloyskie dengan Ruby di game pertama dan Mathilda di game kedua menjadi kunci kemenangan untuk Geek Fam. Permainan yang cerdas ini dikombinasikan dengan Cadera bersama Irithel di dua game tersebut.

Blacklist International juara MPL PH Season 10. (instagram/blacklistintl)
Blacklist International juara MPL PH Season 10. (instagram/blacklistintl)

Kombinasi kedua player Geek Fam ini berhasil membuat trio mid Blacklist International, OHMYVENUS, Hadji dan Wise kerepotan. Saling balas kill yang terjadi di dalam war membuat Geek Fam mampu menandingi Blacklist International.

Memanfaatkan blunder yang dilakukan oleh Blacklist International di dua game-nya, Geek Fam langsung mengamankan kemenangannya dengan poin 2-0 tanpa balas.

Memulangkan Blacklist International di hari keempat MPLI 2022, Geek Fam dipastikan lolos ke babak semifinal untuk berjumpa dengan pemenang match Team HAQ vs RSG PH.

×
Zoomed
Berita Terkait Berita Terkini

Di bawah ini terdapat cara klaim kode redeem Mobile Legends hari ini, jenis hadiah yang bisa diperoleh, serta tips agar ...

games | 13:13 WIB

Para pemain juga bisa memanfaatkan diamond yang diperoleh dari klaim kode redeem FF hari ini untuk mendapatkan item eksk...

games | 12:35 WIB

Salah satu yang paling dinanti adalah SPOOKYGIFT, kode edisi spesial yang berisi 100 Rank Up dan paket pemain gratis bis...

games | 12:24 WIB

Dari M1014 Crimson Scorpio hingga AK47 Blue Flame Draco, semua bisa diklaim secara cuma-cuma melalui kode redeem FF MAX ...

games | 09:09 WIB

Semua hadiah ini bisa diklaim tanpa perlu mengeluarkan uang sepeser pun, asalkan kamu menukarkan kode redeem FF hari ini...

games | 08:53 WIB