Resmi Berpisah dengan Skuat WORLD, EVOS: Sampai Jumpa di Arena Lain

Trio M1 tak lagi membela tim di musim ini.

Rezza Dwi Rachmanta
Rabu, 03 Agustus 2022 | 16:56 WIB
EVOS ucapkan kalimat perpisahan dengan skuat WORLD. (YouTube/ EVOS TV)

EVOS ucapkan kalimat perpisahan dengan skuat WORLD. (YouTube/ EVOS TV)

Hitekno.com - EVOS Legends baru saja mengunggah video mengenai perpisahan dengan skuat WORLD. Mereka mengumumkan bahwa pemain veteran mantan juara dunia eSports Mobile Legends tak akan membela tim di musim ini.

"Sampai bertemu di arena lainnya. Terima kasih WORLD, terima kasih Wannn, Luminaire dan Rekt!" bunyi keterangan di akun Instagram EVOS Esports.

Perlu diketahui, Macan Putih memiliki skuat tangguh yang dikenal sebagai WORLD. Itu adalah singkatan dari lima pemain inti EVOS yang pernah menjuarai M1 World Championship Mobile Legends.

Skuat WORLD terdiri dari Wann, Oura, Rekt, Luminaire dan Donkey. WORLD termasuk fenomenal karena mereka mampu menjuarai kompetisi tertinggi MLBB di tingkat dunia pada musim pertama.

EVOS tercatat sebagai satu-satunya tim Indonesia yang meraih gelar M-series. Gelar M2 dan M3 direbut oleh tim eSports asal Filipina.

EVOS juara dunia MLBB dunia. (EVOS ESPORTS)
EVOS juara dunia MLBB dunia. (EVOS ESPORTS)

Donkey dan Oura sudah berpisah dari EVOS sebelumnya. Mereka kini dikenal sebagai streamer gaming Mobile Legends populer di Indonesia.

Mantan pro player EVOS itu juga membesarkan GPX Esports. Pemain yang masuk dalam jajaran WORLD dari EVOS seperti Wann, Rekt dan Luminaire masih membela tim di MPL ID Season 9.

Meski begitu, EVOS kini sudah mengunggah video farewell untuk melepas trio M1. Ini menyuratkan bahwa para roster veteran itu tak ikut bermain di MPL ID Season 10.

"Bukan hanya sebatas hubungan professional tapi mereka semua sudah menjadi bagian dari keluarga besar EVOS Esports, terutama dalam EVOS Legends. Mulai dari awal hingga menjadi sang juara dunia pun, kini akan kembali dimulai dari 0 lagi," tulis EVOS dalam keterangannya.

Video memperlihatkan momen ketika roster WORLD memberikan kesan dan pesan selama berada di tim. "WOLRD already true legends. But this is a new era," bunyi pernyataan tim untuk mengawali perkenalan pemain MPL ID Season 10.

Saat artikel ini dibuat, postingan video perpisahan dengan skuat WORLD langsung menempati trending nomor 11 di YouTube kategori gaming. Cukup menarik menantikan perkembangan EVOS di MPL ID Season 10 tanpa kehadiran trio M1 dalam jajaran rosternya.

Berita Terkait
TERKINI

Siap-siap, apa saja yang disiapkan dalam event waktu terbatas di Tears of Themis....

games | 16:23 WIB

Melalui update Genshin Impact ini, pemain dapat menantikan Arlecchino, Fatui Harbinger ke-4, sebagai anggota party yang ...

games | 13:07 WIB

Acara Khusus Fan Art Genshin Impact HoYoFair2024 akan disiarkan secara langsung pada 13 April 2024....

games | 10:21 WIB

Astra Carnival: The Prince Cup 2024 digelar dengan sistem kompetisi yang telah diperbarui....

games | 11:44 WIB

HoYoverse akan menghadirkan event menarik dan keseruan lainnya di Tears of Themis....

games | 09:50 WIB

Kota mana saja gelaran Genshin Impact ini berlangsung....

games | 10:16 WIB

Setelah rilis di Xbox Series X/S dan PC, kini Hi-Fi RUSH dihadirkan ke PS5....

games | 14:10 WIB

Tak hanya update, HoYoverse juga perayakan anniversary pertama Honkai Star Rail....

games | 10:29 WIB

Jangan lewatkan tes amplifikasi Zenless Zone Zero....

games | 12:37 WIB

Film dokumenter "Suara Alam" merupakan Genshin Impact dan Discovery Channel bertujuan untuk meningkatkan kesadaran akan ...

games | 15:51 WIB

Garena CODM Indonesia memberikan hadiah spesial untuk para pemain yang bisa didapatkan melalui event spesial Ramadan Ral...

games | 15:16 WIB

Chiori, karakter baru yang dikenalakan HoYoverse untuk Genshin Impact....

games | 16:35 WIB

Serangkaian event waktu terbatas dan bonus dalam game akan hadir untuk menyambut perilisan Honkai Impact 3 Bagian 2....

games | 08:31 WIB

Seperti apa game PC ini? Nightingale adalah game survival-crafting PVE....

games | 18:13 WIB

Early access game Nightingale ini akan segera hadir di PC melalui Steam dan Epic Game Store....

games | 21:19 WIB

Brasil akan menjadi tuan rumah kompetisi Free Fire tertinggi dunia untuk kedua kalinya....

games | 15:54 WIB

Undawn akan mendapatkan petualangan baru dengan hadirnya map Dragon Gate Street....

games | 20:51 WIB

Zenless Zone Zero adalah ARPG fantasi urban terbaru dari HoYoverse....

games | 13:38 WIB
Tampilkan lebih banyak