Jika Raih Emas di SEA Games Vietnam, PBESI Janjikan Bonus Rp 7 Miliar

Indonesia mengirimkan 38 atlet Esports ke SEA Games Vietnam.

Agung Pratnyawan
Jum'at, 06 Mei 2022 | 15:01 WIB
Pelatnas tim Esports Indonesia untuk SEA Games Vietnam. (Instagram/ rrq_jamesss)

Pelatnas tim Esports Indonesia untuk SEA Games Vietnam. (Instagram/ rrq_jamesss)

Hitekno.com - Indonesia dipastikan mengirimkan sejumlah kontingen atlet Esports ke SEA Games Vietnam nanti. Bagi mereka yang meraih medali emas, hadiah fantastis telah menanti.

Tak tanggung-tanggung, disiapkan bonus Rp 7 miliar untuk tim eSports Indonesia yang berhasil meraih medali emas pada SEA Games Vietnam mendatang.

Kabar ini disampaikan Ketua Harian Pengurus Besar Esports Indonesia (PBESI), Bambang Sunarwibowo. Ia menyampaikan pihaknya bakal memberikan bonus sebesar Rp 7 miliar untuk tim esports Indonesia jika berhasil meraih medali emas di SEA Games 2021 Vietnam.

Baca Juga: Masuk Timnas SEA Games Mobile Legends, Segini Rating ONIC Sanz

Bonus sebesar ini bakal diberikan langsung dari Budi Gunawan selaku Ketua Umum PBESI.

Selain bonus Rp 7 miliar, kata Bambang, Budi Gunawan juga akan memberikan tambahan uang saku untuk para atlet dan pendukung yang akan berangkat ke Vietnam sebesar Rp 350 juta.

Ketua Harian Pengurus Besar Esports Indonesia (PBESI), Bambang Sunarwibowo. [PBESI]
Ketua Harian Pengurus Besar Esports Indonesia (PBESI), Bambang Sunarwibowo. [PBESI]

"Dalam waktu yang dekat ini, mereka harus bisa mempersiapkan semuanya dengan baik dan menunjukkan staminanya, agar memperoleh medali emas untuk bangsa Indonesia," ucap Bambang dalam keterangan resmi, dikutip Jumat (6/5/2022).

Baca Juga: Jonathan Liandi dan Donkey Yakin Tim Mobile Legends Indonesia Bisa Raih Emas di SEA Games

Bambang menyampaikan, total ada 38 atlet yang bakal dikirim ke SEA Games di Vietnam. Para atlet tersebut bakal berlaga di enam nomor pertandingan.

"Akan ada 38 atlet yang akan diberangkatkan dari enam nomor pertandingan. Kami berharap keenamnya ini masing-masing bisa mendapatkan emas," kata Bambang.

Sebagai informasi, game yang akan dipertandingkan pada SEA Games Vietnam kali ini adalah Fifa, Crossfire, Free Fire, PUBG Mobile, dan Mobile Legends. Adapun para atlet akan bertolak ke Vietnam pada Selasa (10/5) nanti.

Baca Juga: Wakili Malaysia, TODAK Ciku Sebut Tim Indonesia Jadi Saingan Terberat di SEA Games

Akankah ada atlet Esports Indonesia yang menggondol medali emas SEA Games Vietnam nanti? (Suara.com/ Dicky Prastya).

Berita Terkait
TERKINI

Siap-siap, apa saja yang disiapkan dalam event waktu terbatas di Tears of Themis....

games | 16:23 WIB

Melalui update Genshin Impact ini, pemain dapat menantikan Arlecchino, Fatui Harbinger ke-4, sebagai anggota party yang ...

games | 13:07 WIB

Acara Khusus Fan Art Genshin Impact HoYoFair2024 akan disiarkan secara langsung pada 13 April 2024....

games | 10:21 WIB

Astra Carnival: The Prince Cup 2024 digelar dengan sistem kompetisi yang telah diperbarui....

games | 11:44 WIB

HoYoverse akan menghadirkan event menarik dan keseruan lainnya di Tears of Themis....

games | 09:50 WIB

Kota mana saja gelaran Genshin Impact ini berlangsung....

games | 10:16 WIB

Setelah rilis di Xbox Series X/S dan PC, kini Hi-Fi RUSH dihadirkan ke PS5....

games | 14:10 WIB

Tak hanya update, HoYoverse juga perayakan anniversary pertama Honkai Star Rail....

games | 10:29 WIB

Jangan lewatkan tes amplifikasi Zenless Zone Zero....

games | 12:37 WIB

Film dokumenter "Suara Alam" merupakan Genshin Impact dan Discovery Channel bertujuan untuk meningkatkan kesadaran akan ...

games | 15:51 WIB

Garena CODM Indonesia memberikan hadiah spesial untuk para pemain yang bisa didapatkan melalui event spesial Ramadan Ral...

games | 15:16 WIB

Chiori, karakter baru yang dikenalakan HoYoverse untuk Genshin Impact....

games | 16:35 WIB

Serangkaian event waktu terbatas dan bonus dalam game akan hadir untuk menyambut perilisan Honkai Impact 3 Bagian 2....

games | 08:31 WIB

Seperti apa game PC ini? Nightingale adalah game survival-crafting PVE....

games | 18:13 WIB

Early access game Nightingale ini akan segera hadir di PC melalui Steam dan Epic Game Store....

games | 21:19 WIB

Brasil akan menjadi tuan rumah kompetisi Free Fire tertinggi dunia untuk kedua kalinya....

games | 15:54 WIB

Undawn akan mendapatkan petualangan baru dengan hadirnya map Dragon Gate Street....

games | 20:51 WIB

Zenless Zone Zero adalah ARPG fantasi urban terbaru dari HoYoverse....

games | 13:38 WIB
Tampilkan lebih banyak