Tampil Menawan, Belletron Ace Raih Juara PMPL SEA Ladies Season 4

Poin Belletron Ace langsung melesat di ronde kedua.

Rezza Dwi Rachmanta
Senin, 06 September 2021 | 20:15 WIB
Belletron Ace jadi juara PMPL SEA Ladies Season 4. (Instagram/ belletronesports)

Belletron Ace jadi juara PMPL SEA Ladies Season 4. (Instagram/ belletronesports)

Hitekno.com - Belletron Ace berhasil meraih juara PMPL SEA Ladies Season 4 setelah tampil menawan dengan mengoleksi banyak eliminasi. Ini membuat mereka mempertahankan gelar yang sama di musim lalu.

PUBG Mobile Pro League Southeast Asia Ladies Season 4 menghadirkan pertarungan menarik antara dua tim Indonesia saat menjelang akhir laga penentu.

Tim Ladies dari Bigetron Esports tersebut mengumpulkan 15 total kill atau eliminasi sehingga meraih WWCD di ronde kedua.

Baca Juga: 5 Tablet Murah untuk PUBG Mobile Terbaik 2021

Deretan roster seperti Jessie, Mute, BabyLa, DevilDust, dan Kyra melesat menjadi tim eSports PUBG Mobile Ladies nomor satu di Southeast Asia setelah menghempaskan deretan lawan tangguh lainnya.

Sempat melawan tim Indonesia lain, Alter Ego Dione, Belletron Ace mampu mencetak WWCD dan belasan kill sehingga poin mereka langsung melesat.

Belletron Ace jadi juara PMPL SEA Ladies Season 4. (Instagram/ pubgmobile.esports.id)
Belletron Ace jadi juara PMPL SEA Ladies Season 4. (Instagram/ pubgmobile.esports.id)

Tim perwakilan Indonesia seperti Beletron Ace mampu mengoleksi 22 total eliminasi, sedangkan Alter Ego Dione meraih 16 eliminasi. Capital 9 Axe memperoleh 8 eliminasi dan 88 Esport tak mencetak satu eliminasi hingga Match 2.

Baca Juga: Wajib Tahu, Begini Setting Sensitivitas PUBG Mobile Ala BTR Ryzen

Kemenangan dari Belletron Ace diumumkan secara langsung akun Instagram PUBG Mobile Esports ID (@pubgmobile.esports.id).

Klasemen PMPL SEA Ladies Season 4. (Instagram/ pubgmobile.esports.id)
Klasemen PMPL SEA Ladies Season 4. (Instagram/ pubgmobile.esports.id)

"Selamat Belletron Ace telah menjadi Ratu dari Ladies Battle Tournament SEA! Satu ronde penuh arti dimenangkan dengan membawa pulang 15 eliminasi. What a game, proud of you," tulis keterangan pada akun @pubgmobile.esports.id.

Belletron Ace mengumpulkan 39 poin sehingga menempati peringkat pertama. Sementara itu, Alter Ego Dione di peringkat kedua dengan selisih 3 angka yaitu 36 poin.

Baca Juga: Tom Clancy XDefiant, Game FPS Baru dari Ubisoft

Tim Indonesia lain seperti Capital 9 Axe berada di posisi kesepuluh dengan perolehan 10 poin. Mantan juara PMPL ID Ladies Season 4, 88 Esports justru berada di peringkat terakhir dengan 1 poin. Dengan perolehan di atas, Belletron Ace bisa mencetak tiga gelar berurutan di PMPL SEA Ladies apabila sukses di musim depan.

Berita Terkait
TERKINI

Astra Carnival: The Prince Cup 2024 digelar dengan sistem kompetisi yang telah diperbarui....

games | 11:44 WIB

HoYoverse akan menghadirkan event menarik dan keseruan lainnya di Tears of Themis....

games | 09:50 WIB

Kota mana saja gelaran Genshin Impact ini berlangsung....

games | 10:16 WIB

Setelah rilis di Xbox Series X/S dan PC, kini Hi-Fi RUSH dihadirkan ke PS5....

games | 14:10 WIB

Tak hanya update, HoYoverse juga perayakan anniversary pertama Honkai Star Rail....

games | 10:29 WIB

Jangan lewatkan tes amplifikasi Zenless Zone Zero....

games | 12:37 WIB

Film dokumenter "Suara Alam" merupakan Genshin Impact dan Discovery Channel bertujuan untuk meningkatkan kesadaran akan ...

games | 15:51 WIB

Garena CODM Indonesia memberikan hadiah spesial untuk para pemain yang bisa didapatkan melalui event spesial Ramadan Ral...

games | 15:16 WIB

Chiori, karakter baru yang dikenalakan HoYoverse untuk Genshin Impact....

games | 16:35 WIB

Serangkaian event waktu terbatas dan bonus dalam game akan hadir untuk menyambut perilisan Honkai Impact 3 Bagian 2....

games | 08:31 WIB

Seperti apa game PC ini? Nightingale adalah game survival-crafting PVE....

games | 18:13 WIB

Early access game Nightingale ini akan segera hadir di PC melalui Steam dan Epic Game Store....

games | 21:19 WIB

Brasil akan menjadi tuan rumah kompetisi Free Fire tertinggi dunia untuk kedua kalinya....

games | 15:54 WIB

Undawn akan mendapatkan petualangan baru dengan hadirnya map Dragon Gate Street....

games | 20:51 WIB

Zenless Zone Zero adalah ARPG fantasi urban terbaru dari HoYoverse....

games | 13:38 WIB

Banyak hadiah menarik dan alur cerita seru yang sayang untuk dilewatkan dari event terbatas Tears of Themis ini....

games | 13:31 WIB

Selama periode 31 Januari 14 Februari, pengguna pertama dapat berlangganan PC Game Pass hanya dengan Rp. 14,999! Penawa...

games | 09:49 WIB

ONIC CAMP Vol. 2 akan memberikan pembekalan tentang Ecosystem dan Opportunity yang ada di klub eSports....

games | 10:19 WIB
Tampilkan lebih banyak